Menuju konten utama
Voli AVC Challenge Cup 2024

Daftar Pemain Vietnam AVC Challenge 2024 Putri, Nomor, & Posisi

Daftar pemain Tim Voli Putri Vietnam di AVC Challenge Cup 2024, diisi 14 nama pilihan pelatih Tuấn Kiệt. Cek daftar lengkap, nomor punggung, dan posisi.

Daftar Pemain Vietnam AVC Challenge 2024 Putri, Nomor, & Posisi
Timnas Voli Putri Vietnam. instagram/volleyballvietnam

tirto.id - Daftar pemain Tim Voli Putri Vietnam di AVC Challenge Cup 2024 diisi 14 nama. Skuad terbaik dibawa oleh pelatih Nguyễn Tuấn Kiệt, dengan misi mempertahankan gelar juara yang berhasil direbut pada edisi 2023 lalu.

Pelatih Tuấn Kiệt masih banyak membawa pemain yang turut membantu Vietnam menjuarai ajang AVC Challenge Cup 2023 lalu. Bahkan ada pula yang sukses menyabet gelar individual.

Tim Voli Putri Vietnam di AVC Challenge Cup 2024

Tuấn Kiệt membawa mayoritas pemain yang berlaga di kompetisi domestik voli putri Vietnam. Tiga pemain berposisi opposite hitter diprediksi jadi andalan Tuấn Kiệt. Mereka adalah Nguyễn Thị Trà My, Nguyễn Thị Bích Tuyền, serta Hoàng Thị Kiều Trinh.

Kemudian ada 4 pemain berposisi middle blocker yang siap diandalkan sang pelatih, yakni: Lê Thanh Thúy, Nguyễn Thị Trinh, Phạm Thị Hiền, dan Đinh Thị Trà Giang.

Seperti komposisi tim pada umumnya, 2 libero dan 2 setter juga mengisi Tim Voli Putri Vietnam di turnamen AVC Challenge Cup 2024. Libero voli putri Vietnam kali ini adalah Lê Thị Yến dan Nguyễn Khánh Đang. Sedangkan 2 setter yang terpilih adalah Võ Thị Kim Thoa dan Đoàn Thị Lâm Oanh.

Kemudian sisa anggota skuad lainnya adalah para pemain berposisi outside hitter, seperti Vi Thị Như Quỳnh, Trần Tú Linh, dan Trần Thị Thanh Thúy. Nama terakhir merupakan kapten tim, dan menjadi satu-satunya pemain Vietnam yang berkarier di luar negeri. Thanh Thúy tercatat sebagai salah satu pemain dari klub Kuzeyboru di Liga Turki.

Beberapa pemain yang memperkuat Tim Voli Putri Vietnam kali ini, juga diketahui turut menyabet penghargaan individual ketika kejuaraan AVC Challenge Cup edisi 2023.

Di salam tim ini terdapat Thanh Thúy yang menyabet 2 gelar, yakni MVP (pemain terbaik turnamen) dan best outside hitter. Trà Giang mendapat gelar best middle blocker. Kemudian Lâm Oanh menjadi best setter.

Jika mengacu catatan tersebut, Tim Voli Putri Vietnam di atas kertas jelas menjadi salah satu kandidat terkuat untuk menjuarai ajang AVC Challenge Cup 2024. Mereka diprediksi bisa mempertahankan gelar, yang direbut pada edisi perdana tahun 2023 lalu.

Berdasar hasil drawing AVC Challenge Cup 2024 Putri, Tim Voli Putri Vietnam masuk ke Pool B, bersama Indonesia, Kazakhstan, Singapura, serta Hong Kong.

Mengacu jadwal yang sudah dirilis, Vietnam akan menghadapi Hong Kong, Singapura, lalu Kazakhstan, dalam kurun 3 hari beruntun pada 22-24 Mei. Diikuti kemudian pada 26 Mei, Vietnam akan berjumpa Indonesia.

Pertarungan Vietnam vs Indonesia juga bakal menjadi ulangan final AVC Challenge Cup edisi 2023. Ketika itu berlaga di GOR Tri Dharma, Gresik, Tim Voli Putri Indonesia mesti mengakui keunggulan Vietnam dengan skor 2-3 (18-25, 27-25, 25-21, 20-25, 13-15). Thanh Thúy dan Kiều Trinh kala itu menjadi pahlawan Vietnam, dengan masing-masing menyumbang 23 poin.

Daftar Pemain Vietnam di AVC Challenge Cup 2024 Putri

Berikut daftar pemain Timnas Voli Putri Vietnam di kejuaraan AVC Challenge Cup 2024, lengkap dengan nomor punggung, posisi, dan asal klub:

  • Nguyễn Thị Trà My / Opposite / VTV Bình Điền Long An (Vietnam) | 1
  • Trần Thị Thanh Thúy / Outside Hitter / Kuzeyboru (Turki) | 3
  • Lê Thị Yến / Libero / Quảng Ninh VC (Vietnam) | 6
  • Lê Thanh Thúy / Middle Blocker / LP Bank Ninh Bình (Vietnam) | 8
  • Nguyễn Thị Bích Tuyền / Opposite / LP Bank Ninh Bình (Vietnam) | 10
  • Hoàng Thị Kiều Trinh / Opposite / Binh chủng Thông tin - TTBP (Vietnam) | 11
  • Nguyễn Khánh Đang / Libero / VTV Bình Điền Long An (Vietnam) | 12
  • Võ Thị Kim Thoa / Setter / VTV Bình Điền Long An (Vietnam) | 14
  • Nguyễn Thị Trinh / Middle Blocker / LP Bank Ninh Bình (Vietnam) | 15
  • Vi Thị Như Quỳnh / Outside Hitter / Quảng Ninh VC (Vietnam) | 16
  • Phạm Thị Hiền / Middle Blocker / Binh chủng Thông tin - TTBP (Vietnam) | 18
  • Đoàn Thị Lâm Oanh / Setter / Binh chủng Thông tin - TTBP (Vietnam) | 19
  • Trần Tú Linh / Outside Hitter / Hóa Chất Đức Giang (Vietnam) | 20
  • Đinh Thị Trà Giang / Middle Blocker / Vietinbank VC (Vietnam) | 23
Pelatih: Nguyễn Tuấn Kiệt

Jadwal Vietnam di AVC Challenge Cup 2024 Putri

Berikut jadwal lengkap Vietnam di Pool B AVC Challenge Cup 2024 Putri:

  • Rabu, 22 Mei 2024, 16.00 WIB: Hong Kong vs Vietnam
  • Kamis, 23 Mei 2024, 16.00 WIB: Vietnam vs Singapura
  • Jumat, 24 Mei 2024, 13.00 WIB: Kazakhstan vs Vietnam
  • Minggu, 26 Mei 2024, 10.00 WIB: Vietnam vs Indonesia

Baca juga artikel terkait AVC CHALLENGE CUP 2024 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama