tirto.id - Daftar lengkap 22 pemain Timnas Indonesia di Asian Games 2023 di antaranya Ernando Ari, Rizky Ridho, Beckham Putra, hingga Egy Maulana. Skuad Garuda berada di Grup F bersama Kirgistan, China Taipei, dan Korea Utara.
PSSI telah menetapkan daftar susunan pemain Timnas Indonesia U24 yang diusung menuju pentas multi event Asian Games 2023 di Hangzhou, China.
Persib dan Borneo FC menjadi 2 klub yang paling banyak dipanggil pemainnya. Pilar Timnas U23 yang baru saja lolos putaran final Piala Asia U23 2024 di bawah asuhan Shin Tae-yong juga turut memenuhi daftar pemain.
Indonesia tergabung di Grup F Asian Games 2023. Laga perdana dijalani pada Selasa, 19 September 2023, melawan Kirgistan.
Partai berikutnya ialah bertemu China Taipei, Kamis, 21 September 2023. Duel pemungkas fase grup tersaji pada Minggu, 24 September 2023. Rizky Ridho dan kolega sudah ditunggu Timnas Korea Utara.
Daftar Pemain Timnas: Hugo Samir & Ramadhan Sananta
Indra Sjafri, pelatih Timnas Indonesia di Asian Games 2023 mengaku sudah melakukan komunikasi dengan pihak klub dalam proses pemanggilan pemain lantaran ajang ini bukan agenda FIFA.
Dengan berbagai pertimbangan, ia akhirnya menentukan 22 penggawa yang menjadi andalan skuad Garuda Nusantara dalam mengarungi pertandingan di gelaran tersebut.
"Kami telah melakukan pembicaraan dengan pelatih klub-klub di Indonesia. Negosiasi itu juga berjalan baik dan kita membawa 22 pemain," kata Indra, seperti dikutip laman federasi.
"Kami menyadari Asian Games bukan agenda FIFA. Itu sebabnya kami mengambil langkah terbaik berdiskusi dengan pelatih-pelatih klub untuk mencari win win solution," sambungnya.
Persib mengirim 3 pemain yang terdiri dari Robi Darwis, Rachmat Irianto, dan Beckham Putra. Nama terakhir dilaporkan masih cedera dan baru saja menjalani tes MRI hingga perlu waktu 1-2 minggu untuk proses pemulihan cedera.
Terkait hal ini, Indra Sjafri menyatakan Beckham Putra sudah didaftarkan sebagai pemain dan siap menunggu hingga kondisinya fit.
"Pemain tersebut (Beckham) sudah saya daftarkan dan tidak boleh diganti lagi. Jadi dengan segala risiko, saya berharap kalau memang Beckham masih cedera, ya kita harus tunggu dia pulih," kata Indra, dikutip laman Antara News.
Selain Maung Bandung, Borneo FC juga turut mengirim 3 penggawa, yakni Daffa Fasya, Muhammad Taufany Muslihuddin, serta Hugo Samir.
Daffa Fasya akan bersaing ketat dengan Ernando Ari di bawah mistar gawang. Keduanya merupakan pilar Timnas U23 di Kualifikasi Piala Asia U23 2024, dengan posisi penjaga gawang utama ditempati Ernando Ari.
Hugo Samir menjadi salah satu pilihan lini depan Timnas. Opsi lainnya ialah Ramai Rumakiek, Egy Maulana Vikri, dan Titan Agung. Sebagai penyerang tengah, skuad Garuda Nusantara membawa bomber Persis Solo: Ramadhan Sananta.
Adapun nama-nama lain yang diusung menuju China di antaranya ialah Andy Setyo, Rizky Ridho, Bagas Kaffa, Alfeandra Dewangga, hingga Syahrian Abimanyu.
Daftar Pemain Timnas Indonesia di Asian Games 2023
Berikut daftar lengkap pemain Timnas Indonesia di Asian Games 2023:
Kiper
- Daffa Fasya (Borneo FC)
- Ernando Ari (Persebaya)
- Adi Satrio (PSIS)
- Andy Setyo (Persikabo 1973)
- Rizky Ridho (Persija)
- Kadek Arel (Bali United)
- Mohammad Haykal Alhafiz (PSIS)
- Dony Tri (Persija)
- Bagas Kaffa (Barito Putera)
- George Brown (Persebaya)
- Alfeandra Dewangga (PSIS
- Rachmat Irianto (Persib)
- Robi Darwis (Persib)
- Ananda Raehan (PSM)
- Beckham Putra (Persib)
- Syahrian Abimanyu (Persija)
- Muhammad Taufany Muslihuddin (Borneo FC)
- Hugo Samir (Borneo FC)
- Ramai Rumakiek (Persipura)
- Egy Maulana Vikri (Dewa United)
- Ramadhan Sananta (Persis)
- Titan Agung (Bhayangkara FC)
Jadwal Timnas Indonesia di Asian Games 2023
Berikut jadwal lengkap Timnas Indonesia di Asian Games 2023:
- Selasa, 19 September 2023
- Kamis, 21 September 2023
- Minggu, 24 September 2023
Siaran Langsung Timnas Indonesia di Asian Games 2023
Jika tidak ada perubahan jadwal, seluruh pertandingan Timnas Indonesia di Asian Games 2023 dapat disaksikan melalui siaran langsung RCTI sesuai dengan agenda.
Link Live Streaming Timnas Indonesia Asian Games 2023 RCTI
*Jadwal pertandingan Asian Games 2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar dan penyelenggara.