tirto.id - Daftar hari besar Agustus 2023, baik taraf Nasional maupun hari penting Internasional di antaranya adalah HUT Republik Indonesia (RI) 17 Agustus, HUT TVRI, sampai dengan Hari Anti Penghilangan Paksa Internasional 30 Agustus.
HUT RI 17 Agustus 2023 ini adalah yang ke-78. Tema HUT RI 2023 adalah “Terus Melaju untuk Indonesia Maju”. Mengutip Pedoman Identitas Visual 78 Tahun Kemerdekaan Indonesia, melalui tema besar ini perayaan HUT RI ke-78 mengajak seluruh elemen bangsa untuk melaju bersama dan menggelorakan semangat perjuangan yang belum berakhir.
Tanggal 17 Agustus 2022 diperingati sebagai Hari Proklamasi Kemerdekaan Indonesia, yang merupakan tanggal merah atau hari libur bulan ini.
Hari Penting bulan Agustus ini juga diisi oleh Hari Anti Penghilangan Paksa yang diperingati secara internasional setiap 30 Agustus. Menurut PBB, praktik penghilangan paksa masih terjadi terhadap para pembela hak asasi manusia (HAM), keluarga korban, saksi, dan bahkan pengacara yang membantu korban pelanggaran HAM. Penghilangan paksa juga dipakai oleh berbagai negara dalam upaya pemberantasan terorisme dan masih belum tersentuhnya para pelaku penghilangan paksa tersebut (impunity).
Selengkapnya berikut adalah daftar hari besar sedunia dan nasional bulan Agustus.Daftar Hari Penting Bulan Agustus 2023Kalender Agustus 2023. (FOTO/iStockphoto)
1 Agustus diperingati sebagai Hari ASI Sedunia
5 Agustus diperingati sebagai Hari Dharma Wanita
6 Agustus diperingati sebagai Hari Peringatan Bom Hiroshima-Nagasaki
8 Agustus diperingati sebagai Hari Ulang Tahun ASEAN
9 Agustus diperingati sebagai Hari Masyarakat Adat Internasional
10 Agustus diperingati sebagai Hari Veteran Nasional
10 Agustus diperingati sebagai Hari Konservasi Alam Nasional
10 Agustus diperingati sebagai Hari Kebangkitan Teknologi Nasional
12 Agustus diperingati sebagai Hari Remaja Internasional
13 Agustus diperingati sebagai Hari Pengguna Tangan Kiri Internasional
14 Agustus diperingati sebagai Hari Pramuka (Praja Muda Karana)
17 Agustus diperingati sebagai Hari Proklamasi Kemerdekaan Indonesia
18 Agustus diperingati sebagai Hari Konstitusi Republik Indonesia
19 Agustus diperingati sebagai Hari Departemen Luar Negeri Indonesia
21 Agustus diperingati sebagai Hari Maritim Nasional
24 Agustus diperingati sebagai Hari Ulang Tahun TVRI
24 Agustus diperingati sebagai Hari Anak Jakarta Membaca
30 Agustus diperingati sebagai Hari Anti Penghilangan Paksa Internasional.
Daftar Hari Besar Internasional Bulan Agustus
1 Agustus
World Scout Scarf Day
International Childfree Day
World Lung Cancer Day
4 Agustus
International Clouded Leopard Day
5 Agustus
International Traffic Light Day
International Beer Day – First Friday in August
6 Agustus
International Hangover Day – Day after International Beer Day
8 Agustus
World Cat Day / International Cat Day
International Infinity Day
9 Agustus
International Day of the World’s Indigenous People
International Coworking Day
10 Agustus
World Lion Day
World Calligraphy Day – Rabu kedua bulan Agustus
12 Agustus
International Youth Day
World Elephant Day
13 Agustus
International Lefthanders Day
14 Agustus
World Lizard Day
19 Agustus
World Photography Day
World Humanitarian Day
International Orangutan Day
International Bow Day
20 Agustus
World Mosquito Day
International Day of Emergency Transport
International Homeless Animals’ Day – Sabtu minggu ketiga bulan Agustus
World Honey Bee Day – Sabtu minggu ketiga bulan Agustus
International Geocaching Day – Sabtu minggu ketiga bulan Agustus
21 Agustus
International Day of Remembrance and Tribute to the Victims of Terrorism
22 Agustus
International Day Commemorating the Victims Acts of Violence Based on Religious Belief
World Plant Milk Day
23 Agustus
International Day for the Remembrance of the Slave Trade and its Abolition
Black Ribbon Day
24 Agustus
International Strange Music Day
27 Agustus
World Rock Paper Scissors Day
International Bat Nights – Sabtu-Minggu
28 Agustus
International Read Comics in Public Day
29 Agustus
International Day against Nuclear Tests
According to Hoyle Day
30 Agustus
International Whale Shark Day
International Day of the Victims of Enforced Disappearance
31 Agustus
International Overdose Awareness Day.
Penulis: Ririn Margiyanti
Editor: Yulaika Ramadhani