Menuju konten utama

Daftar Hari Besar Agustus 2022 Internasional: Cat Day-Youth Day

Daftar Hari Besar Internasional Agustus 2022 diisi oleh sejumlah hari penting sedunia, ada World Cat Day hingga Youth Day.

Daftar Hari Besar Agustus 2022 Internasional: Cat Day-Youth Day
Ilustrasi Kalender. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Daftar Hari Besar Internasional Agustus 2022 akan diisi oleh sejumlah hari penting sedunia. Tanggal 1 Agustus diperingati sebagai hari World Scout Scarf Day, International Childfree Day, dan World Lung Cancer Day.

Hari Masyarakat Adat Internasional atau International Day of the World’s Indigenous People akan kita peringati pada 9 Agustus mendatang.

Dikutip dari laman United Nations (PBB), sejarah Hari Masyarakat Adat dimulai dari tanggal 23 Desember 1994. Kala itu, Majelis Umum PBB memutuskan dalam resolusinya 49/214, bahwa Hari Internasional Masyarakat Adat Sedunia harus diperingati pada tanggal 9 Agustus setiap tahun.

Tanggal tersebut menandai hari pertemuan pertama, pada tahun 1982 Kelompok Kerja PBB untuk masyarakat adat. Pada hari ini, orang-orang dari seluruh dunia didorong untuk menyebarkan pesan PBB tentang perlindungan dan pemajuan hak-hak masyarakat adat.

Di bulan ini juga terdapat peringatan Hari Remaja Internasional atau International Youth Day pada tanggal 12 Agustus. Hari Remaja Internasional pertama kali ditetapkan oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) pada tahun 1998. Perayaannya yang pertama kali baru terselenggara pada 12 Agustus 2000. Tujuan diadakannya peringatan ini antara lain untuk menarik perhatian masyarakat dunia pada isu dan masalah seputar anak muda, terlebih sehubungan dengan budaya dan hukum.

Berikut adalah selengkapnya terkait daftar hari besar bulan Agustus ini.

Daftar Hari Besar Internasional Bulan Agustus

1 Agustus

World Scout Scarf Day

International Childfree Day

World Lung Cancer Day

4 Agustus

International Clouded Leopard Day

5 Agustus

International Traffic Light Day

International Beer Day – First Friday in August

6 Agustus

International Hangover Day – Day after International Beer Day

8 Agustus

World Cat Day / International Cat Day

International Infinity Day

9 Agustus

International Day of the World’s Indigenous People

International Coworking Day

10 Agustus

World Lion Day

World Calligraphy Day – Rabu kedua bulan Agustus

12 Agustus

International Youth Day

World Elephant Day

13 Agustus

International Lefthanders Day

14 Agustus

World Lizard Day

19 Agustus

World Photography Day

World Humanitarian Day

International Orangutan Day

International Bow Day

20 Agustus

World Mosquito Day

International Day of Emergency Transport

International Homeless Animals’ Day – Sabtu minggu ketiga bulan Agustus

World Honey Bee Day – Sabtu minggu ketiga bulan Agustus

International Geocaching Day – Sabtu minggu ketiga bulan Agustus

21 Agustus

International Day of Remembrance and Tribute to the Victims of Terrorism

22 Agustus

International Day Commemorating the Victims Acts of Violence Based on Religious Belief

World Plant Milk Day

23 Agustus

International Day for the Remembrance of the Slave Trade and its Abolition

Black Ribbon Day

24 Agustus

International Strange Music Day

27 Agustus

World Rock Paper Scissors Day

International Bat Nights – Sabtu-Minggu

28 Agustus

International Read Comics in Public Day

29 Agustus

International Day against Nuclear Tests

According to Hoyle Day

30 Agustus

International Whale Shark Day

International Day of the Victims of Enforced Disappearance

31 Agustus

International Overdose Awareness Day.

Untuk daftar hari besar nasional dan internasional bulan ini, Anda bisa mengakses di link berikut:

Daftar Hari Besar Agustus 2022: Hari Penting Nasional-Internasional

Baca juga artikel terkait DAFTAR HARI BESAR atau tulisan lainnya dari Yulaika Ramadhani

tirto.id - Gaya hidup
Penulis: Yulaika Ramadhani
Editor: Iswara N Raditya