Menuju konten utama

Daftar 20 Prodi Soshum Persaingan Terketat SNMPTN 2022

Salah satu program studi Soshum dengan persaingan terketat SNMPTN 2022 adalah Akuntansi di Universitas Padjadjaran yaitu 2,26%.

Daftar 20 Prodi Soshum Persaingan Terketat SNMPTN 2022
Hasil SNMPTN 2022. foto/https://snmptn.ui.ac.id/

tirto.id - Pengumuman SNMPTN 2022 untuk daftar 20 program studi (prodi) Soshum dengan persaingan terketat SNMPTN 2022 telah diumumkan Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) dalam konferensi pers pengumuman hasil seleksi jalur SNMPTN 2022 pada Selasa (29/3/2022) siang.

Dalam konferensi persnya, LTMPT menjelaskan bahwa salah satu program studi Soshum dengan persaingan terketat SNMPTN 2022 adalah Akuntansi di Universitas Padjadjaran yaitu 2,26%.

Berikut daftar lengkap 20 program studi (prodi) Soshum dengan persaingan terketat SNMPTN 2022.

Daftar lengkap 20 prodi Soshum dengan persaingan terketat di SNMPTN 2022

1. Ilmu Komunikasi Universitas Negeri Jakarta 0,94%

2. Ilmu Komunikasi Universitas Padjadjaran 1,02%

3. Manajemen Universitas Padjadjaran 1,06%

4. Manajemen Universitas Negeri Jakarta 1,08%

5. Manajemen Universitas Negeri Medan 1,19%

6. Manajemen Universitas Pendidikan Indonesia 1,36%

7. Pendidikan Vok. Seni Kuliner Universitas Negeri Jakarta 1,68%

8. Manajemen Universitas Sultan Ageng Tirtayasa 1,70%

9. PGSD Universitas Sriwijaya 1,87%

10. Sastra Inggris Universitas Negeri Jakarta 1,87%

11. Ilmu Komunikasi Universitas Riau 1,89%

12. Bisnis Digital Universitas Padjadjaran 1,93%

13. Akuntansi Universitas Negeri Medan 2,01%

14. Bisnis Digital Universitas Negeri Jakarta 2,05%

15. Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Universitas Tanjungpura 2,06%

16. Psikologi Universitas Pendidikan Indonesia 2,07%

17. Akuntansi Universitas Negeri Jakarta 2,07%

18. Akuntansi Universitas Pendidikan Indonesia 2,11%

19. Pendidikan Administrasi Perkantoran Universitas Negeri Jakarta 2,24%

20. Akuntansi Universitas Padjadjaran 2,26%

Cara mengecek hasil SNMPTN 2022

Berikut melihat kelulusan SNMPTN 2022 melalui laman pengumuman-snmptn.ltmpt.ac.id,

Anda bisa login menggunakan nomor pendaftaran dan tanggal lahir di pengumuman-snmptn.ltmpt.ac.id. Lalu, hasil pengumuman SNMPTN bakal muncul di laman yang diakses.

Bagi peserta yang dinyatakan lolos SNMPTN 2022 akan menjumpai pesan berikut:

“SELAMAT! ANDA DINYATAKAN LULUS SELEKSI SNMPTN 2022.”

Sedangkan, bagi peserta yang dinyatakan tidak lolos SNMPTN 2022 bakal menjumpai pesan berikut:

“ANDA DINYATAKAN TIDAK LULUS SELEKSI SNMPTN 2022.”

Bagi siswa yang dinyatakan lulus SNMPTN 2022, silahkan melakukan daftar ulang ke PTN sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan PTN tempat calon mahasiswa dinyatakan diterima.

Selain laman pengumuman-snmptn.ltmpt.ac.id, LTMPT turut menyediakan 30 link PTN mirror untuk mengantisipasi error, mengingat banyaknya peserta yang akan mengakses link secara bersamaan.

Cara melihat hasil SNMPTN 2022 melalui link mirror sama seperti melihat dari link utama. Tampilan link mirror didesain semirip mungkin dengan link utama, termasuk cara akses hasil kelulusannya.

Peserta dapat melihat status kelulusan masing-masing dengan cara memasukkan nomor pendaftaran dan tanggal lahir di kolom yang tersedia pada tampilan link mirror.

Berikut daftar 31 link mirror yang dapat digunakan untuk melihat hasil SNMPTN 2022 jika link utama error:

  1. https://snmptn.undip.ac.id/
  2. https://snmptn.untan.ac.id/
  3. https://snmptn.isbi.ac.id/
  4. https://snmptn.ugm.ac.id/
  5. https://snmptn.its.ac.id/
  6. https://snmptn.unsrat.ac.id/
  7. https://snmptn.uns.ac.id/
  8. https://snmptn.unm.ac.id/
  9. https://snmptn.unej.ac.id/
  10. https://snmptn.unesa.ac.id/
  11. https://snmptn.itk.ac.id/
  12. https://snmptn.unhas.ac.id/
  13. https://snmptn.itb.ac.id/
  14. https://snmptn.unnes.ac.id/
  15. https://snmptn.unsri.ac.id/
  16. https://snmptn.unp.ac.id/
  17. https://snmptn.usu.ac.id/
  18. https://snmptn.unsyiah.ac.id/
  19. https://snmptn.ipb.ac.id/
  20. https://snmptn.unair.ac.id/
  21. https://snmptn.unimal.ac.id/
  22. https://snmptn.unpad.ac.id/
  23. https://snmptn.uny.ac.id/
  24. https://snmptn.unand.ac.id/
  25. https://snmptn.upnjatim.ac.id/
  26. https://snmptn.unram.ac.id/
  27. https://snmptn.untirta.ac.id/
  28. https://snmptn.unsika.ac.id/
  29. https://snmptn.ulm.ac.id/
  30. https://snmptn.ui.ac.id/
  31. https://snmptn.ut.ac.id/

Baca juga artikel terkait SNMPTN 2022 atau tulisan lainnya dari Nur Hidayah Perwitasari

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Nur Hidayah Perwitasari
Editor: Iswara N Raditya