tirto.id - Contoh modul ajar Informatika kelas 8 Kurikulum Merdeka merupakan jenis perangkat ajar mata pelajaran informatika pemandu guru yang dibuat berdasarkan komponen minimum dan bersifat sistematis.
Lantas, apa tujuan dan manfaat menyusun modul ajar dan apa saja komponen dalam modul ajar?
Dikutip dari Guru Kemdikbud, modul ajar yang telah disediakan pemerintah setara dengan RPP Plus lantaran komponennya lebih rinci. Selain itu, pihak satuan pendidikan juga bisa membuat perangkat ajar ini secara mandiri.
Modul ajar buatan sekolah hanya sepadan dengan RPP (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran) biasa. Namun, kedua jenis tersebut pada intinya sama-sama menyuguhkan format pembelajaran tertentu berdasarkan karakteristik serta kebutuhan siswa.
Tujuan dan Manfaat Menyusun Modul AjarIlustrasi Modul ajar. FOTO/iStockphoto
Tujuan menyusun modul ajar adalah membuat perangkat ajar yang dapat membantu guru dalam merealisasikan pembelajaran. Kriterianya harus esensial, menarik, bermakna, menantang, relevan, kontekstual, dan berkesinambungan.
Mengutip Pusat Informasi Kolaborasi Kemdikbud, terdapat sejumlah manfaat spesifik yang ditawarkan oleh modul ajar.
Berikut ini manfaat menyusun modul ajar.
- Memudahkan, melancarkan, dan meningkatkan kualitas pembelajaran;
- Sebagai referensi atau pemandu guru dalam menjalankan proses kegiatan belajar mengajar (KBM);
- Wujud kerangka prosedur maupun pengorganisasian pembelajaran berdasarkan tujuan pembelajaran.
Komponen dalam Modul Ajar
Komponen yang terdapat di dalam modul ajar Platform Merdeka Mengajar harus mencukupi syarat panduan pembelajaran dan asesmen. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, modul ajar minimal melampirkan tujuan, rencana asesmen awal-akhir, langkah, dan medianya.
Berikut ini komponen lengkap modul ajar yang sepadan dengan RPP Plus.
1. Informasi Umum
- Pemilihan jenis satuan dan jenjang pendidikan
- Pemilihan fase dan kelas
- Pemilihan mata pelajaran
- Penanda kebutuhan khusus
- Judul modul ajar
- Deskripsi umum modul ajar
- Identitas penulis modul (nama dan asal organisasi)
- Gambar sampul (opsional)
2. Tujuan Modul
Pemilihan/pengunggahan referensi Alur Tujuan Pembelajaran yang digunakan sebagai acuan penyusunan Tujuan Pembelajaran dari keseluruhan modul ajar3. Rancangan Penggunaan
- Total alokasi Jam Pelajaran (JP)
- Penentuan moda pembelajaran (opsional)
- Target murid (opsional)
- Jumlah murid (opsional)
- Sarana dan prasarana (opsional)
- Prasyarat kompetensi (opsional)
4. Materi, Asesmen, dan Referensi
- Rancangan Modul Utuh, mengikuti ketentuan komponen minimum pada Panduan Pembelajaran dan Asesmen.
- Modul ajar utuh setidaknya harus mencakup: tujuan pembelajaran, rencana asesmen, detail aktivitas, dan media pembelajaran.
- Materi (Judul materi dan Rangkuman Kegiatan)
- Asesmen
- Referensi (opsional)
Garis Besar Materi dan Contoh Modul Ajar Informatika Kelas 8 Kurikulum Kemerdekaan
Modul Ajar Informatika Kelas 8 Kurikulum Merdeka terdaftar dalam Fase D. Garis besar materi dapat kita pantau melalui modul buatan Nur Suci Lestari (2002) dari SMPN 32 Tangerang, mencakup daftar berikut.
- Konsep Perangkat Lunak Aplikasi dan Fitur Utama Aplikasi
- Pembuatan Laporan
- Merangkum Narasi Dari Konten Digital
- Eksplorasi Laboratorium Maya
Adapun secara lebih lengkap bisa Anda unduh melalui tautan berikut.
Link Download Modul Ajar Informatika Kelas VIII Lengkap
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Yulaika Ramadhani