tirto.id - Laga Cardiff City vs Watford di pekan ke-27 Liga Inggris 2018/2019 bakal digelar pada Sabtu, 23 Februari 2019 di Stadion Cardiff City. Pertandingan kedua tim bisa ditonton di Indonesia pada pukul 02.45 WIB dan dapat dipantau melalui live streaming beIN Sports 3.
Hingga pekan ke-26, Cardiff City berada di posisi 17 klasemen Liga Inggris dengan 25 poin. Mereka membukukan 7 kali menang, 4 seri, dan 15 kekalahan. Performa Cardiff City dalam lima pertandingan terakhir di Premier League adalah 2 kali kemenangan, 1 kali hasil imbang, dan 2 kali menderita kekalahan.
Cardiff City hingga pekan 27 telah mencetak 24 gol, 8 di antaranya diciptakan oleh duo Callum Paterson serta Bobby De Cordova Reid
Sebaliknya menghadapi Cardiff City pada laga kali ini menjadi tantangan Watford untuk mengejar posisi tujuhklasemen Premier League. Sampai dengan pekan-26, Watford berada di peringkat 8 dengan catatan 10 kali menang, 7 kali seri dan 9 kali kalah.
Dari sisi performa tim, pertahanan tim tamu sudah kebobolan sebanyak 34 gol. Sedangkan lini serang mereka telah menjebol gawang lawan sebanyak 34 gol pula.
Dengan modal seperti itu Watford diprediksi bakal lebih berpeluang meraih poin penuh di kandang Cardiff City.
Rekor Head to Head
15/12/2018: Watford vs Cardiff City 3-2
29/07/2015: Cardiff City vs Watford 2-1
28/12/2014: Cardiff City vs Watford 2-4
29/11/2014: Watford vs Cardiff City 0-1
06/04/2013: Watford vs Cardiff City 0-0
Prediksi Susunan Pemain
Cardiff City (4-4-2): Neil Etheridge; Lee Peltier, Bruno Manga, Sol Bamba, Joe Bennett; Callum Paterson, Aron Gunnarsson, Harry Arter, Josh Murphy; Oumar Niasse
Watford (4-4-2): Ben Foster; Daryl Janmaat, Adrian Mariappa, Craig Catchart, Adam Masina; Abdoulaye Doucoure, Etienne Capoue, Roberto Pereyra, Ken Sema; Troy Deeney, Gerard Deulofeu
Live Streaming Cardiff City vs Watford
Live streaming laga Cardiff City vs Watford pada Sabtu (23/2/2019) pukul 02.45 WIB bisa dinikmati di saluran beIN Sports 3. Khusus pelanggan Telkomsel, operator seluler ini menghadirkan aplikasi video digital MAXstream dan beragam paket berlangganan menarik VideoMAX untuk menikmati laga Liga Inggris itu via live streaming di smartphone.
Dengan aplikasi MAXstream, pelanggan Telkomsel juga dapat mengakses channel beIN Sports 1 dan beIN Sports 2 yang menyiarkan pertandingan liga top Eropa, seperti Liga 1 Prancis, Liga Italia Serie A, dan liga top lainnya.
Aplikasi MAXstream tersedia untuk perangkat bergerak baik itu Android atau iOS yang bisa diunduh gratis di toko aplikasi masing-masing (Google Play Store atau App Store). Terkait paket VideoMax, Telkomsel menghadirkan kuota hingga 20GB dengan harga mulai dari Rp10.000.
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Agung DH