Menuju konten utama

Panduan Cara Registrasi Akun SNPMB 2024 Sekolah Mulai 8 Januari

Berikut ini informasi tata cara registrasi akun SNPMB 2024 untuk sekolah dan siswa yang serentak dilaksanakan mulai 8 Januari.

Panduan Cara Registrasi Akun SNPMB 2024 Sekolah Mulai 8 Januari
Registrasi Akun SNPMB. foto/http://reg-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/

tirto.id - Pembukaan registrasi akun SNPMB 2024 untuk sekolah dan siswa akan resmi dilaksanakan serentak mulai Senin, 8 Januari 2024. Namun, terdapat perbedaan masa akhir registrasi antara sekolah dan siswa.

Registrasi untuk sekolah dijadwalkan ditutup pada 8 Februari 2024, sedangkan registrasi untuk siswa ditutup pada 15 Februari 2024. Setelah masa registrasi, tahap berikutnya adalah pengisian PDSS yang berlangsung pada 9 Januari hingga 9 Februari 2024.

Proses dalam pendaftaran Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) diawali dengan pengumuman kuota sekolah yang kemudian dilanjutkan dengan agenda sanggah kuota. Setelah itu berlanjut pada tahap registrasi akun SNPMB.

Seluruh siswa, seperti tertulis dalam akun instagram resmi SNPMBBPPP, diwajibkan mengikuti tahapan registrasi. Hal Tersebut dikarenakan calon mahasiswa baru (seluruh peserta SNPMB 2024) wajib memiliki akun yang sudah disimpan permanen.

SNPMB adalah seleksi untuk mendaftar perguruan tinggi negeri dan vokasi yang dikelola oleh BPPP Kemdikbud. Seleksi yang terpusat dalam SNPMB terdiri atas Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), dan Seleksi Mandiri.

Terdapat kuota penerimaan mahasiswa dari masing-masing jalur tersebut. Berikut rincian kuota masing-masing jalur SNPMB.

  • Kuota SNBP 2024: minimum 20 persen
  • Kuota SNBT 2024: minimum 40 persen
  • Kuota Seleksi Mandiri 2024: maksimum 30 persen

Link Registrasi Akun SNPMB 2024

Registrasi akun SNPMB 2024 dilaksanakan melalui link yang disediakan oleh penyelenggara. Terdapat perbedaan antara link registrasi bagi siswa dan link registrasi bagi sekolah.

Siswa yang akan melakukan registrasi dipastikan telah memiliki NISN sebagai data valid yang disimpan pada Dapodik. Adapun bagi sekolah dipastikan memiliki NPSN dan kode registrasi Dapodik. Dilansir laman Reg SNPMB, berikut link registrasi akun SNMPB 2024.

LINK REGISTRASI AKUN SNPMB 2024 SISWA

LINK REGISTRASI AKUN SNPMB 2024 SEKOLAH

Cara Registrasi akun SNPMB 2024 untuk Sekolah

Cara registrasi akun SNPMB 2024 untuk sekolah diawali dengan memasukkan NPSN dan kode registrasi dari DAPODIK atau EMIS. Berikut cara registrasi akun SNPMB 2024 untuk sekolah.

  1. Tahap paling awal, kunjungi laman http://reg-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/sekolah/;
  2. Anda akan melihat tampilan baru, klik “Daftar Akun”;
  3. Ikuti proses pendaftarannya hingga selesai;
  4. Lakukan aktivasi akun melalui email yang terdaftar;
  5. Login akun menggunakan data dan password yang telah dibuat;
  6. Pilihlah menu verifikasi dan validasi untuk melihat data sekolah;
  7. Terdapat “Perbarui Data” yang bisa diklik untuk mengubah informasi;
  8. Laporkan perubahan tersebut ke Dapodik/ EMIS;
  9. Masuk lagi menggunakan akun yang sama kemudian periksa kelengkapan datanya.

Syarat SNPMB 2024

Penyelenggara SNPMB mensyaratkan beberapa hal untuk sekolah dan siswa yang dapat mengikuti serangkaian tahapan SNPMB.

Secara garis besar, persyaratan daftar tahun 2024 mirip dengan pelaksanaan tahun 2023.

Berikut rincian syarat SNPMB 2024:

  1. Sekolah harus punya NPSN (Nomor Pokok Sekolah Nasional);
  2. Sekolah Akreditasi A diberikan kuota 40 persen, B 25 persen, dan C 5 persen.
  3. Sekolah harus punya akun SNPMB Sekolah;
  4. Sekolah mengisi PDSS (Pangkalan Data Sekolah dan Siswa);
  5. Warga Negara Republik Indonesia;
  6. Siswa harus punya akun SNPMB siswa;
  7. Kelas 12 atau tahun terakhir di SMA/SMK/Paket C yang mempunyai prestasi unggul;
  8. Namanya terdaftar di PDSS;
  9. Mempunyai nilai rapor semester 1-5 yang telah terdata di PDSS;
  10. Mempunyai NISN;
  11. Mempunyai prestasi akademik yang sesuai dengan syarat PTN;
  12. Pemilih prodi Seni dan Olahraga wajib menyerahkan portofolio ketika pendaftaran.
Pendaftaran SNBP 2024 hanya berlaku bagi peserta didik kelas 12 yang didaftarkan sekolah sebagai siswa eligible. Kriteria siswa eligible ditinjau berdasarkan pemeringkatan yang sepenuhnya dilakukan pihak sekolah.

Ketentuan pemeringkatan siswa untuk SNBP 2024 dapat diamati sebagai berikut:

  • Diukur sesuai nilai rerata murid pada semua mata pelajaran mulai dari semester 1 sampai 5;
  • Boleh menambahkan kriteria lain seperti prestasi akademik.
Sekolah yang mengimplementasikan Kurikulum Merdeka atau Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) boleh menambahkan aspek pencapaian Profil Pelajar Pancasila murid.

Jumlah siswa yang didaftarkan dalam pemeringkatan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Persyaratan UTBK-SNBT 2024

  • Kelas terakhir atau kelas 12 tahun 2024 dan paket C yang berumur maksimal 22 tahun pada 1 Juli 2024;
  • Lulusan SMA tahun 2022-2023 dan Paket C 20222-2023, usia maksimal 22 tahun pada 1 Juli 2024;
  • Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp200.000 (pendaftar pemilik KIP Kuliah gratis); Menyerahkan portofolio bagi pemilih Prodi Seni dan Olahraga.

Ketentuan Tambahan untuk SNBT 2024

  • Siswa yang diterima di jalur SNBP 2023-2024 dan SNMPTN 2022 tidak diperbolehkan mendaftar SNBT 2024;
  • Peserta yang lulus SNBT 2024 dan telah daftar ulang tak boleh mendaftar Seleksi Mandiri.

Baca juga artikel terkait SNPMB 2024 atau tulisan lainnya dari Nurul Azizah

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Nurul Azizah
Penulis: Nurul Azizah
Editor: Dhita Koesno