Menuju konten utama

Cara Pakai Winamp, Keluar Tahun Berapa, dan Apakah Masih Ada?

Mengenal pemutar musik legendaris Winamp dan cara menggunakannya. Apakah masih ada? 

Cara Pakai Winamp, Keluar Tahun Berapa, dan Apakah Masih Ada?
Winamp. foto/IStockphoto

tirto.id - Aplikasi pemutar musik Winamp yang familiar bagi generasi 90an belakangan kembali menjadi perbincangan. Tidak sedikit yang penasaran bagaimana cara pakainya, keluar tahun berapa, dan apakah aplikasi itu masih ada?

Winamp adalah pemutar media untuk Microsoft Windows yang awalnya dikembangkan oleh Justin Frankel dan Dmitry Boldyrev. Mereka mengintegrasikan antarmuka pengguna Windows dengan mesin pemutaran file MP3 Advanced Multimedia Products (“AMP”).

Nama Winamp awalnya dieja WinAMP merupakan kata serapan dari “Windows” dan “AMP.” Winamp 0.20a dirilis pertama kali sebagai perangkat lunak bebas pada 21 April 1997 oleh perusahaan Frankel dan Boldyrev yang bernama Nullsoft.

Winamp dengan cepat dikenal luas dan pernah memiliki 83 juta pengguna aktif di seluruh dunia. Aplikasi ini digandrungi karena mendukung pengguna melakukan pengembangan dengan plug-in dan skin, serta memiliki fitur visualisasi musik, daftar putar, dan perpustakaan media.

Pada tahun 1999 Nullsoft menjual Winamp ke AOL dengan harga 80 juta USD. Akuisisi ini membawa sumber daya tambahan bagi pengembangan Winamp, tetapi juga menghadirkan tantangan baru.

Pada awal tahun 200an Winamp menghadapi persaingan nyata dari pemutar media lain seperti Windows Media Player dan iTunes. Kemudian, munculnya layanan streaming musik seperti Spotify membuat populeritas Winamp semakin menurun.

Apakah Winamp Masih Ada?

Pada 20 November 2013, AOL mengumumkan bahwa mereka akan menghentikan pengembangan dan dukungan untuk Winamp. Namun, beberapa hari kemudian, Nullsoft diakuisisi oleh Radionomy, sebuah perusahaan radio online Belgia, yang menyatakan niat untuk terus mengembangkan Winamp.

Pada 2018, Radionomy merilis Winamp 5.8 sebagai versi beta, yang membawa beberapa perbaikan dan kompatibilitas dengan sistem operasi yang lebih baru.

Pada tahun 2023, Winamp merilis versi terbaru mereka berupa layanan streaming yang hanya tersedia dalam bentuk web.

Terbaru, pada 16 Mei 2024 lalu, Winamp mengumumkan bahwa mereka akan merilis aplikasi terbuka untuk pengembang di seluruh dunia pada 24 September 2024.

Mengutip siaran persnya, Winamp menyebut mereka akan membuka kode untuk pemutar yang digunakan di Windows, sehingga seluruh komunitas dapat berpartisipasi dalam pengembangannya.

Kepopuleran Winamp pada era akhir 90an dan awal 2000an sempat memudar karena sejumlah tantangan dan persaingan, namun Winamp tetap menjadi legenda dalam sejarah pemutar media.

Meski sempat mengalami perjalanan yang cukup berbatu, hingga hari ini Winamp masih ada dan berusaha untuk kembali dari “mati suri”. Pemutar musik legendaris ini menolak menjadi nostalgia, mereka sedang dalam proses bersaing dengan zaman dan menawarkan fitur ikonik yang kekinian.

Bagaimana Cara Pakai Winamp?

Menggunakan Winamp cukup sederhana, tetapi untuk mereka yang baru pertama kali menggunakannya, berikut adalah cara menggunakannya.

1. Kunjungi https://help.winamp.com/hc/en-us/articles/8106788643348-Getting-Started;

2. Klik “Download Winamp for Desktop”;

3. Install Winamp;

4. Buka Winamp;

5. Pengguna akan disuguhkan sejumlah fitur mulai dari:

  • Memilih lagu
  • Kontrol pemutaran
  • Skin
  • Plugin
  • Playlist
  • Equalizer
  • Manajemen perpustakaan
  • Dan masih banyak lagi
6. Pengguna nantinya akan diberikan petunjuk berupa tulisan, ikuti dan media pemutar Winamp sudah bisa digunakan.

Baca juga artikel terkait VIRAL atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Dipna Videlia Putsanra