Menuju konten utama

Cara Nonton Live Streaming WSBK Emilia-Romagna 2023 Lewat HP

Cara nonton live streaming World Superbike (WSBK) 2023 seri 5 Emilia-Romagna Round, Italia bisa diakses di Vision+ lewat HP mulai Jumat (2/6/2023).

Cara Nonton Live Streaming WSBK Emilia-Romagna 2023 Lewat HP
Ilustrasi WSBK. ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari/foc.

tirto.id - Cara nonton live streaming World Superbike (WSBK) 2023 seri 5 Emilia-Romagna Round di Sirkuit Marco Simoncelli, Misano, Italia dapat diakses menggunakan aplikasi dan situs Vision+ lewat HP. WSBK 2023 berlangsung mulai Jumat (2/6/2023) untuk free practice . Lalu Race 1 pada Sabtu (3/6/2023) dan Superpole serta Race 2 pada Minggu (4/6/2023).

Memasuki seri 5 WorldSBK Emilia-Romagna, dominasi awal musim masih dipegang juara bertahan Alvaro Bautista (Aruba.it Ducati). Pembalap 38 tahun asal Spanyol itu memenangi 11 dari 12 balapan dalam 4 seri awal dan mengemas 236 poin. Sejauh ini, Superbau baru kehilangan 12 poin saat ia mengalami crash di Superpole Seri Indonesia Mandalika.

Juara dunia WSBK 2021, Toprak Razgatlioglu (Pata Yamaha Prometeon) menjadi satu-satunya rider selain Bautista yang meraih podium tertinggi dari 12 balapan awal. El Turco memenangi Superpole Seri Indonesia Maret lalu.

Sedang sisanya sebanyak 6 kali Toprak berada di podium ke-2, termasuk 3 balapan di seri terakhir Catalunya. El Turco hanya sekali gagal meraih podium di Race 2 Seri Australia. Pembalap asal Turki itu kini menjadi pesaing terdekat Bautista, meski terpaut poin cukup jauh. Toprak mengoleksi 167 poin sejauh ini.

Posisi ketiga ditempati rider Italia Andrea Locatelli (Pata Yamaha Prometeon) dengan 133 poin. Berikutnya, juara dunia WSBK 6 kali asal Irlandia Utara, Jonathan Rea (Kawasaki) ada di urutan ke-4 dengan torehan 100 angka. Emilia-Romagna adalah seri favorit Rea. Ia memenangi balapan pertama 2009 di sirkuit tersebut, dan total telah mengemas 8 kemenangan di Misano.

Lantas, siapakah yang mampu memutus dominasi Alvaro ‘Superbau’ Bautista? Siaran balapan WorldSBK Emilia-Romagna seri ke-5 musim ini secara lengkap akan ditayangkan SPOTV 2 yang dapat diakses melalui Vision+.

Cara Nonton Live Streaming WSBK Emilia-Romagna 2023 lewat HP di SPOTV 2 Vision+

SPOTV 2 akan menyiarkan tayangan WorldSBK Emilia-Romagna secara lengkap mulai Jumat-Minggu (2-4/6/2023). Siaran SPOTV 2 dapat diakses melalui Vision+ dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  • Masuk ke situs atau aplikasi Vision+, lalu login atau pendaftaran jika belum memiliki akun menggunakan email maupun nomor telepon.
  • Selepas login, lakukan pembelian paket. Caranya, pilih menu “Others” di pojok kanan-bawah, kemudian pilih menu “Package”, dan lanjutkan pada menu “Choose Package”. Lalu pilih paket berlangganan Premium Sports untuk mengakses tayangan olahraga, termasuk WSBK Seri Emilia-Romagna.
  • Terdapat sejumlah pilihan harga paket berlangganan, di antaranya: Premium Sports seharga Rp 35 ribu/bulan, Rp 95 ribu/3 bulan, dan Rp 200 ribu/tahun. Transaksi pembelian paket dapat dilakukan melalui berbagai metode pembayaran.
  • Jika transaksi selesai, Anda dapat menikmati tayangan WSBK Emilia-Romagna. Penggemar bisa memilih menu “Live TV” yang berada di tengah-bawah, lalu temukan channel SPOTV 2 di kolom Sports.
  • Selain itu, pengguna juga dapat langsung mencari tayangan WSBK melalui menu “Categories” di bagian tengah-atas, lalu pilih menu temukan “Superbike”.
LINK LIVE STREAMING WSBK 2023 – SPOTV / VISION+

WSBK Emilia-Romagna: Persaingan Sengit Bassani vs Rinaldi

Persaingan WorldSBK jelang Emilia-Romagna Round pekan ini tidak saja tertuju pada persaingan klasemen teratas. Persaingan menarik juga terjadi dari 2 pembalap Ducati asal tuan rumah Axel Bassani (Motorcorsa Racing) 93 poin di peringkat 5 dan Michael Ruben Rinaldi (Aruba.IT Ducati) 72 poin di posisi 6. Terlebih, seri terakhir Catalunya, 2 rider Italia itu terlibat perselisihan.

Insiden yang melibatkan keduanya terjadi di Race 1 Catalunya. Bermula saat Rinaldi menyalip Bassani di tikungan 3, aksi itu dibalas Bassani di tikungan 10 dan 11 memasuki 16 lap menuju finis. Namun, insiden di lap 10/11 itu menimbulkan korban. Rinaldi harus keluar dari balapan, yang juga berakibat pada pelati Long-Lap kepada Bassani.

Persaingan keduanya seolah menjadi ulangan di Race 1 Mandalika, Indonesia Maret lalu. Saat itu, Rinaldi mencoba memotong jalur Bassani, namun harus terjatuh di lap pertama, yang berakibat Rinaldi keluar dari balapan. Sedang Bassani saat itu melanjutkan Race 1 dan finis ke-4.

Adapun terkait insiden terakhir di Catalunya, Rinaldi melontarkan pernyataan panas terhadap Bassani. Ia menuding Bassani sengaja menjatuhkannya dari lintasan. Rinaldi dari tim pabrikan Ducati, tak segan menyebut jika Bassani sengaja mengambil momentum itu lantaran Bassani datang dari tim satelit dan termotivasi berlebih untuk menyalipnya.

"Dia sengaja menabrak saya… Dia membuat saya jatuh. Itu bukan tempat Anda bisa menyalip. Dia tahu apa yang dia lakukan," kata Rinaldi menilai aksi dari Bassani di Catalunya dilansir dari Crash, 6 Mei lalu.

“Karena dia pembalap satelit dan saya pembalap pabrikan, dia harus berjuang lebih keras untuk menyalip saya. Saya menyalipnya lagi dan ketika saya melakukan itu, ada ruang,” tambahnya

Sebaliknya, Bassani menilai aksi keduanya di Catalunya sebagai insiden normal. Di akhir balapan Bassani finis ke-7 di bawah Iker Lecuona (HRC). Sedang posisi teratas saat itu ditempati Bautista, Toprak, dan Jonathan Rea. Adapun Rinaldi menjadi 1 dari 4 pembalap yang tak melanjutkan balapan.

"Terkadang itu terjadi. Saya mendapat penalti dan saya finis di posisi ketujuh, jadi saya pikir tidak apa-apa. Saya melihat kemungkinan untuk melakukan overtake jadi saya masuk,” ucap Bassani dilansir dari sumber yang sama.

"Dia mencoba mempertahankan posisinya di tikungan 3, dan saya mencoba melakukannya di tikungan 10. Saya pikir itu kontak normal. Saya tidak punya masalah dengan Michael [Rinaldi],” tambahnya.

Persaingan keduanya berpotensi kembali terjadi di Emilia-Romagna. Apalagi Bassani dan Rinaldi hanya terpaut 1 peringkat dengan selisih 19 poin. Bassani musim ini belum sekalipun naik podium. Namun pembalap 23 tahun itu tampil cukup konsisten hingga membuat namanya masuk dalam 5 besar klasemen. Axel Bassani mengumpulkan 93 poin, dengan rincian 25, 26, 28, dan 14 perhitungan poin dari seri 1-4.

Sedangkan Rinaldi musim ini telah meraih 3 podium. 2 kali menempati finis ke-2 di Australia pada Superpole dan Race 2, serta duduk di urutan ke-3 di Race 2 Catalunya. Namun pembalap 27 tahun itu mengumpulkan poin lebih sedikit, terlebih Rinaldi kehilangan poin cukup banyak di Belanda. Rinciannya, Rinaldi mengumpulkan 72 poin masing-masing 31, 16, 7, dan 18 dari seri 1-4.

Berkaca pada Emilia-Romagna musim-musim sebelumnya, melansir Worldsbk.com Rinaldi telah 5 kali naik podium di Emilia-Romagna, termasuk 2 kemenangan di 2021 silam. Sedangkan Bassani belum sekalipun naik podium di Emilia-Romagna. Akan tetapi, Bassani belum keluar dari 7 besar dalam 6 balapan terakhir di Emilia-Romagna. Tentu saja, persaingan keduanya berpotensi kembali memanas di Italia.

Jadwal Lengkap WSBK Emilia-Romagna 2-4 Juni 2023

Berikut ini jadwal lengkap WSBK dari Sirkuit Marco Simoncelli, Misano, Emilia-Romagna, Italia mulai Jumat-Minggu (2-4/5/2023) yang akan tayang live di SPOTV 2 via Vision+:

Jumat, 2 Juni 2023

  • 14.00-14.30 WIB - Yamaha R3 European Championship Free Practice
  • 14.45-15.15 WIB - WorldSSP300 Free Practice 1
  • 15.30-16.15 WIB - WorldSBK Free Practice 1
  • 16.25-17.10 WIB - WorldSSP Free Practice 1
  • 18.30-19.00 WIB - Yamaha R3 European Championship Superpole
  • 19.15-19.45 WIB - WorldSSP300 Free Practice 2
  • 20.00-20.45 WIB - WorldSBK Free Practice 2
  • 21.00-21.45 WIB - WorldSSP Free Practice 2
Sabtu, 3 Juni 2023

  • 14.00-14.30 WIB - WorldSBK Free Practice 3
  • 14.45-15.05 WIB - WorldSSP300 Tissot Superpole
  • 15.25-15.45 WIB - WorldSSP Tissot Superpole
  • 16.10-16.25 WIB - WorldSBK Tissot Superpole
  • 16.45 WIB - Yamaha R3 European Championship Race 1 (10 laps)
  • 17.40 WIB - WorldSSP300 Race 1 (15 laps)
  • 19.00 WIB - WorldSBK Race 1 (21 laps)
  • 20.15 WIB - WorldSSP Race 1 (18 laps)
  • 21.15 WIB - Yamaha R3 European Championship Race 2 (10 laps)
Minggu, 4 Juni 2023

  • 14.00-14.15 WIB - WorldSBK Warm Up
  • 14.25-14.40 WIB - WorldSSP Warm Up
  • 14.50-15.05 WIB - WorldSSP300 Warm Up
  • 16.00 WIB - WorldSBK Tissot Superpole Race (10 laps)
  • 17.30 WIB - WorldSSP Race 2 (18 laps)
  • 19.00 WIB - WorldSBK Race 2 (21 laps)
  • 20.15 WIB - WorldSSP300 Race 2 (15 laps)
*Jadwal balapan dan siaran televisi WSBK 2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Klasemen WSBK 2023 Terbaru

Berikut ini klasemen WSBK 2023 terbaru jelang balapan di Emilia-Romagna, Italia seri ke-5 2023:

  1. Alvaro Bautista/Aruba IT. Ducati [Spanyol] - 236
  2. Toprak Razgatlioglu/Pata Yamaha Prometeon [Turki] - 167
  3. Andrea Locatelli/ Pata Yamaha Prometeon [Italia] - 133
  4. Jonathan Rea/Kawasaki Racing [Britania Raya] - 100
  5. Axel Bassani/Motorcorsa Racing [Italia] - 93
  6. Michael Ruben Rinaldi/Aruba.IT Ducati [Italia] – 72
  7. Dominique Aegerter/GYTR GRT Yamaha [Swiss] – 71
  8. Xavi Vierge/HRC [Spanyol] – 69
  9. Alex Lowes/ Kawasaki Racing [Britania Raya] – 62
  10. Danilo Petrucci/Ducati Panigale V4R [Italia] - 61

Baca juga artikel terkait WSBK 2023 atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Nur Hidayah Perwitasari