tirto.id - Cara nonton live streaming badminton Swiss Open 2024 via HP (smartphone), dapat dilakukan melalui laman maupun aplikasi Vision+. Jadwal turnamen bulu tangkis berkategori BWF World Tour Super 300 tersebut akan berlangsung pada 19-24 Maret 2024 di Basel, Swiss.
Total ada 17 wakil Indonesia yang akan turun di Swiss Open 2024. Mereka bakal bersaing dengan para pemain bulu tangkis dunia lainnya, dan diharapkan bisa meraih hasil terbaik.
Pada Swiss Open edisi 2023 lalu kontingen Indonesia gagal meraih gelar juara. Oleh karenanya pada edisi kali ini para wakil Merah Putih diharapkan bisa meraih hasil positif. Swiss Open 2024 akan bergulir mulai hari Selasa (19/3/2024) besok.
Turnamen Swiss Open 2024 juga masuk dalam perhitungan poin kualifikasi Olimpiade Paris 2024. Ini jelas menjadi motivasi tambahan bagi para peserta, selain juga hadiah total yang mencapai USD210 ribu.
Cara Nonton Live Streaming Swiss Open 2024 di HP
Untuk menonton live streaming Swiss Open 2024 via HP (smartphone), penggemar badminton mesti berlangganan paket Vision Sport Premium terlebih dulu. Kemudian simak urutan langkahnya.
- Setelah memiliki paket Sports Premium, Anda dapat mengunjungi laman visionplus.id melalui peramban, atau download aplikasi Vision+ di perangkat Anda.
- Masuk menggunakan userterdaftar yang sudah berlangganan paket Sport Premium.
- Selanjutnya, pilih menu "Olahraga" dan pilih tayangan "Live" atau klik Kanal SPOTV atau Sportstar.
- Anda dapat menyaksikan Swiss Open 2024, sesuaikan dengan jam tayang pertandingan.
Jadwal Swiss Open 2024 Mulai 19 Maret Live Vision+
Sejumlah pemain bulu tangkis Indonesia bakal tampil dalam turnamen Swiss Open 2024. Mereka diharapkan mampu meraih hasil positif berupa gelar juara.
Akan turut tampil deretan nama unggulan dalam daftar pemain Indonesia, seperti Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (ganda putri), Gregoria Mariska Tunjung (tunggal putri), dan Leo Rolly Carnando/Daniel Martin (ganda putra).
Selain itu akan tampil pula Meilsya Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose, yang pekan lalu baru saja menjuarai turnamen Orleans Master 2024.
Sementara sejumlah pemain yang tampil hingga fase akhir All England 2024, seperti Jonatan Christia, Anthony Sinisuka Ginting, hingga Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, kali ini tidak ambil bagian.
Turnamen BWF Swiss Open 2024 menjadi salah satu kejuaraan yang masih memperebutkan poin kualifikasi Olimpiade Paris 2024. Sementara penutupan sekaligus pengumuman daftar pemain lolos Olimpiade 2024 akan dilakukan pada akhir bulan April mendatang.
Deretan nama seperti Gregoria Mariska Tunjung dan Apriyani/Siti Fadia yang ditargetkan lolos ke Olimpiade Paris 2024, diharapkan bisa tampil maksimal di kejuaraan ini.
Daftar Pemain Indonesia di Badminton Swiss Open 2024
Berikut daftar lengkap wakil Indonesia yang akan turun dalam turnamen bulu tangkis Swiss Open 2024:
- Alwi Farhan (Tunggal Putra)
- Gregoria Mariska Tunjung (Tunggal Putri)
- Putri Kusuma Wardani (Tunggal Putri)
- Ester Nurumi Wardoyo (Tunggal Putri)
- Leo Rolly Carnando/Daniel Martin (Ganda Putra)
- Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (Ganda Putra)
- Sabar Karyaman Gutama/Muhammad Reza Pahlevi (Ganda Putra)
- Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Ganda Putri)
- Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto (Ganda Putri)
- Meilsya Trias Puspitasari/Rachel Allesya Rose (Ganda Putri)
- Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (Ganda Putri)
- Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum (Ganda Putri)
- Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Ganda Campuran)
- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Ganda Campuran)
- Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (Ganda Campuran)
- Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri (Ganda Campuran)
- Adnan Maulana/Nita Violina Marwah (Ganda Campuran)
Live Streaming Swiss Open 2024 di Vidio dan Vision+
Livestreaming Swiss Open 2024 bisa ditonton melalui Vision+ dan Vidio melalui kanal SPOTV. Jika tidak terhampat persoalan hak siar, tayangan Swiss Open 2024 juga tersedia di youtube resmi BWF TV. Sementara live score Swiss Open 2024 ada di laman resmi BWF.
Link Live Streaming Swiss Open 2024 - Sportstar (Vision+)
Link Live Streaming Swiss Open 2024 - SPOTV (Vision+)
Link Live Streaming Swiss Open 2024 - SPOTV (Vidio)
*Jadwal Swiss Open 2024 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama