Menuju konten utama

Cara Berlangganan Spotify Premium Gratis untuk 3 Bulan Pertama

Spotify Premium gratis bisa dinikmati untuk 3 bulan pertama bagi pengguna yang belum pernah mencoba layanan Premium.

Cara Berlangganan Spotify Premium Gratis untuk 3 Bulan Pertama
Ilustrasi Spotify di perangkat bergerak. FOTO/maverick.co.id

tirto.id - Spotify, salah satu platform musik streaming populer, meluncurkan program berlangganan Premium gratis untuk 3 bulan pertama di Indonesia. Sebelumnya, menjajal layanan itu hanya gratis selama 30 hari saja.

Adapun program tersebut hanya berlaku bagi pengguna baru yang belum pernah mencoba layanan Premium. Tambahan durasi 2 bulan ini dimaksudkan agar memberikan benefit dan pengalaman lebih maksimal bagi pengguna yang hendak beralih ke Premium.

Setelah berlangganan Premium gratis selama 3 bulan, pada bulan keempat dan seterusnya pengguna akan dikenakan biaya berlangganan sebesar Rp49.990 per bulan.

“Alihkan ke Premium. Bersenang-senanglah. Coba Premium gratis selama 3 bulan. Hanya Rp 49.990/bulan sesudahnya,” tulis Spotify di situs webnya dikutip Selasa (27/8/2019).

Berikut ini cara berlangganan Spotify Premium gratis untuk 3 bulan pertama.

  1. Kunjungi situs web Spotify dan pilih menu Daftar bagi yang belum punya akun atau Masuk bagi yang sudah memiliki akun
  2. Setelah Masuk atau login, pilih menu Premium yang letaknya pada sisi atas di sebelah menu Bantuan
  3. Gulir laman ke bagian paling bawah hingga menemukan kotak bertuliskan “Uji coba gratis 3 bulan” dan klik menu DAPATKAN PREMIUM
  4. Di laman berikutnya, isi data kartu debit/kartu debit yang diperlukan, dan jika sudah selesai, klik MULAI SPOTIFY PREMIUM-KU

Patut diperhatikan bahwa data kartu kredit/debit yang diisikan untuk keperluan pembayaran tagihan berlangganan pada bulan keempat dan seterusnya. Adapun biaya berlangganan pada bulan pertama sampai dengan bulan ketiga tak akan ditagih alias cuma-cuma.

Sebagai contoh, bila proses di atas dilakukan pada hari ini, tanggal 27 Agustus 2019, maka program uji coba Spotify Premium gratis akan berakhir pada tanggal 27 November 2019. Setelah tanggal itu, pengguna akan ditagih biaya berlangganan Premium sebesar Rp49.990 per bulan.

Pengguna juga dimungkinkan membatalkan layanan Premium agar tidak ditagih pada bulan keempat, atau sesuai contoh di atas, pembatalan wajib dilakukan sebelum tanggal 27 November 2019. Tapi ada konsekuensi saat pembatalan ini dilakukan, yakni pengguna akan kembali ke layanan dasar atau Basic dan kehilangan semua benefit yang ditawarkan oleh layanan Premium.

Mengenai syarat dan ketentuan yang berlaku dalam uji coba Spotify Premium gratis untuk 3 bulan pertama tersebut dapat dibaca lengkap pada tautan ini.

Adapun Spotify Premium memiliki keunggulan dibandingkan layanan Basic, di antaranya bisa download musik untuk dinikmati luring, tidak ada gangguan iklan, memainkan lagu apa saja tanpa batas, dan dapat skip lagu di playlist.

Menikmati streaming musik melalui Spotify bisa dilakukan di lintas perangkat, tak hanya PC atau laptop, namun juga di gawai Android atau iOS.

Spotify juga punya aplikasi Lite, yang sesuai namanya didesain sedemikian rupa untuk menghemat konsumsi data dan ruang penyimpanan perangkat.

Baca juga artikel terkait SPOTIFY atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Agung DH