Menuju konten utama

Breaking News: Ledakan Keras Terjadi di Kampung Melayu

Ledakan keras terjadi di terminal Kampung Melayu, Jakarta Timur pada Rabu (24/5/2017) malam.

Breaking News: Ledakan Keras Terjadi di Kampung Melayu
Personil Kepolisian berjaga di lokasi ledakan yang diduga bom di Terminal Kampung Melayu, Jakarta Timur, Rabu (24/5) malam. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan.

tirto.id - Ledakan keras terjadi di terminal Kampung Melayu, Jakarta Timur pada Rabu (24/5/2017) malam.

Kapolres Jakarta Timur Andry Wibowo membenarkan ada ledakan tersebut.

"Lagi dicek sama anggota, kalau ledakan bener tapi masih dicek anggota," ujar dia.

Menurut Andry, korban sementara ada 3 orang, darii dua ledakan sekitar pukul 21.00 WIB. Ia juga membenarkan ada beberapa potongan tubuh manusia di lokasi.

Dalam video YouTube yang diunggah oleh akun Syahrul Radian, ledakan keras tersebut disebabkan oleh bom.

Dari foto-foto yang beredar di media sosial menunjukkan potongan tubuh korban. Namun hingga kini belum diketahui jumlah pasti korban dalam insiden ini.

Dari video yang beredar di YouTube, satu polisi jadi korban luka dalam insiden ledakan ini.

Sementara itu akun resmi Twitter TransJakarta menyebut "terjadi ledakan bom bunuh diri di terminal Kp melayu (kawasan Halte kp Melayu). Halte ditutup sementara."

Dalam sesi wawancara dengan MetroTV, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol. Raden Prabowo Argo Yuwono menyampaikan bahwa saat ini pihaknya tengah menuju lokasi kejadian.

"Saya masih di jalan ke TKP, belum tahu seperti apa. Apa itu kompor, bom atau semacamnya," kata Argo.

Baca juga artikel terkait BOM KAMPUNG MELAYU atau tulisan lainnya dari Agung DH

tirto.id - Hukum
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Agung DH
Editor: Agung DH