Menuju konten utama
Jadwal FA Cup 2022 Malam Ini

Bracknell vs Ipswich Town FA Cup Malam Ini: Prediksi, H2H, Live

Prediksi Bracknell vs Ipswich Town dalam jadwal FA Cup 2022 malam ini menurut head to head (h2h). Live streaming Bracknell vs Ipswich di Vidio & beIN 1.

Bracknell vs Ipswich Town FA Cup Malam Ini: Prediksi, H2H, Live
Ipswich Town. instagram/ipswichtown

tirto.id - Pertandingan Bracknell vs Ipswich Town dalam lanjutan jadwal FA Cup 2022/2023 malam ini akan berlangsung di Stadion Bottom Meadow, Berkshire, pada Selasa 8 November pukul 02.45 WIB dini hari. Live streaming Bracknell vs Ipswich dapat ditonton melalui Vidio dan beIN Sports 1.

Di atas kertas, Ipswich harusnya bisa melewati laga ini tanpa hambatan berarti. Hal itu berdasar kepada perbedaan kualitas dan posisi masing-masing tim saat ini.

Ipswich merupakan tim peserta League One atau kompetisi level ke-3 di Inggris. Sedangkan Bracknell bermain di Southern League Premier Division South alias level ke-7 di persepakbolaan Inggris.

Jadwal FA Cup Malam Ini & Prediksi Bracknell vs Ipswich

Bracknell memang telah menjadi kejutan tersendiri dalam kompetisi FA Cup musim ini. Untuk pertama kalinya dalam 22 tahun terakhir, tim berjuluk The Robins bisa lolos ke babak 32 besar Piala FA. Mereka meraih tiket tersebut usai mengalahkan Banbury United 2-1 di babak kualifikasi keempat.

Keberhasilan ini tentu saja menjadi torehan sejarah bagi Bracknell. Terutama bagi duo pelatih tim mereka yakni Carl Withers dan Jamie McClurg. Baru sebulan melatih Bracknell, keduanya sudah bisa menciptakan sejarah tersebut.

Withers dan McClurg tentu belum puas dengan pencapaian tersebut. Mereka kini menghendaki hal lebih ketika menghadapi Ipswich Town, yakni dengan lolos ke babak berikutnya.

"Keberhasilan ini membawa Bracknell kembali ke peta. Sudah sejak 22 tahun lalu saat Bracknell bermain di babak pertama FA Cup. Tapi tentu saja kami belum puas dan ingin hal yang lebih," kata Withers, dikutip dari UK Daily News.

Di sisi lain, kubu Ipswich mengaku tak ingin meremehkan Bracknell. Pasalnya FA Cup merupakan kompetisi yang kerap menghadirkan kejutan tersendiri. Apalagi pertandingan dimainkan dengan single leg, yang artinya apapun bisa terjadi dalam pertandingan nanti.

"Kami menghormati kompetisi ini, dan sudah jelas laga nanti tidak akan mudah. Kami akan menurunkan skuad terbaik melawan Bracknell," tegas pelatih Ipswich, Kieran McKenna, seperti dikutip dari laman resmi Ipswich.

Prediksi Susunan Pemain Bracknell Town vs Ipswich Town

Pernyataan McKenna memang membuka peluang sejumlah pemain andalan Ipswich akan berlaga di Bottom Meadow. Bisa jadi deretan pemain seperti: Sam Morsy, George Edmundsson, dan Dominic Ball akan tetap menjadi starter.

Dari kubu Bracknell, sudah jelas duo Withers dan McClurg akan memainkan tim terbaik. Di antaranya seperti: Jordan Esprit, Mickel Platt, dan Gary Abisogun bisa menjadi pilihan pelatih.

Bracknell Town (4-3-3): Simon Grant; Anthony Cheshire, Daniel Bayliss, Jack Dean, Ethan Burden; Scott Rees, Max Herbert, Darryl Sanders; Mickel Platt, Gary Abisogun, Jordan Esprit. Pelatih: Carl Withers & Jamie McClurg

Ipswich Town (3-4-2-1): Christian Walton; Janoi Donacien, Luke Woolfenden, George Edmundsson; Wes Burns, Leif Davis, Sam Morsy, Dominic Ball; Conor Chaplin, Kayden Jackson; Tyreece John-Jules. Pelatih: Kieran McKenna

Rekor Head to Head (H2H) Bracknell Town vs Ipswich Town

Laga Bracknell vs Ipswich malam ini atau dini hari nanti akan tercatat sebagai pertemuan pertama kedua tim di semua kompetisi.

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Bracknell Town:

01-11-2022: Winchester City vs Bracknell Town 2-3

30-10-2022: Bracknell Town vs North Leigh 3-2

22-10-2022: Bracknell Town vs North Leigh 6-0

18-10-2022: Bracknell Town vs Hayes & Yeading United 2-2

15-10-2022: Bracknell Town vs Banbury United 2-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Ipswich Town:

29-10-2022: Charlton Athletic vs Ipswich Town 4-4

25-10-2022: Port Vale vs Ipswich Town 2-3

21-10-2022: Ipswich Town vs Derby County 1-0

18-10-2022: Cambridge United vs Ipswich Town 1-0

15-10-2022: Ipswich Town vs Lincoln City 0-1

Live Streaming Bracknell Town vs Ipswich Town

Jika tak ada perubahan jadwal, pertandingan Bracknell Town vs Ipswich Town dalam lanjutan kompetisi FA Cup 2022/2023 dapat disaksikan melalui live streaming Vidio dan beIN Sports 1, pada Selasa (8/11/2022) dini hari pukul 02.45 WIB.

Untuk menonton di beIN Sports, Anda dapat memilih paket berlangganan. Di antaranya Paket 1 Minggu (Rp20.000), Paket Bulanan (Rp45.000), Paket 1 Bulan (Rp50.000), atau Paket Promo 1 Tahun (Rp339.000 dan Rp359.000).

Link Streaming Bracknell Town vs Ipswich Town: Vidio / beIN Sports 1

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan FA Cup 2022/2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait FA CUP 2022-2023 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama