tirto.id - Duel Borneo FC vs Persija digelar di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (6/7/2019) pukul 15.30 WIB. Tampil dalam leg kedua semifinal Piala Indonesia, Persija diprediksi mampu meraih kemenangan atas tuan rumah berdasarkan rekor head to head.
Dalam lima pertemuan terakhir kedua tim, Persija mampu mengalahkan Borneo FC di semua laga tersebut. Rekor ini membuat Tim Macan Kemayoran cukup diunggulkan untuk bisa kembali meraih kemenangan keduanya dalam laga empat besar ini.
Sementara bagi tuan rumah, pertandingan ini menjadi kesempatan bagi mereka untuk bisa mematahkan catatan negatif selama ini saat bersua tim asal ibukota itu. Kemenangan juga akan membawa Borneo FC lolos final Piala Indonesia setelah kalah 2-1 di leg pertama.
Dalam lima penampilan terakhirnya, tim yang saat ini diasuh oleh Mario Gomez itu menang dua kali dan kalah tiga kali. Dua kali kemenangan diraih atas Arema di kandang sendiri dilanjutkan hasil positif berikutnya saat bertandang ke markas Kalteng Putra di Liga 1 2019.
Persija sendiri juga meraih hasil maksimal dalam dua kali pertandingan terakhirnya dengan selalu mampu memenangkan laga. Dari lima penampilan terakhirnya, anak asuh Julio Banuelos itu imbang sekali, kalah dua kali, dan menang dua kali.
Lima Pertemuan Terakhir Borneo FC vs Persija
29-06-2019: Persija 2-1 Borneo
05-03-2019: Persija 5-0 Borneo
12-09-2018: Borneo 0-1 Persija
14-04-2018: Persija 2-0 Borneo
24-01-2018: Borneo 0-2 Persija
Lima Pertandingan Terakhir Borneo FC
03-07-2019: Kalteng Putra 0-1 Borneo
29-06-2019: Persija 2-1 Borneo
23-06-2019: Borneo 1-2 Persebaya
28-05-2019: Madura United 3-0 Borneo
22-05-2019: Borneo 2-0 Arema
Lima Pertandingan Terakhir Persija
03-07-2019: Persija 1-0 PSS
29-06-2019: Persija 2-1 Borneo
22-06-2019: Persela 0-0 Persija
31-05-2019: Bali United 1-0 Persija
26-05-2019: PSIS 2-1 Persija
Siaran Langsung dan Live Streaming Borneo FC vs Persija
Siaran langsung Piala Indonesia 2019 antara Borneo FC vs Persija dapat disaksikan melalui kanal RCTI pada Sabtu (6/7/2019) pukul 15.30 WIB.
Jika tidak ada siaran yang diacak, laga ini dapat dipantau melalui live streaming dari tautan di bawah ini.
Penulis: Beni Jo
Editor: Yantina Debora