tirto.id - Bahaya langsung minum sehabis makan ramai menjadi perbincangan di media sosial, usai sebuah akun menggunggah hal tersebut di TikTok.
Pengguna TikTok dengan nama akun VitaminDiskon ini mengatakan bahwa ketika seseorang langsung minum sehabis makan, bisa berdampak negatif ke pencernaan.
Menurutnya, dampak negatif itu di antaranya,
1. Makanan tidak dapat dicerna dengan baik, karena glukosa di dalam makanan menjadi lemak dan dapat memicu kadar insulin.
2. Dapat memicu asam lambung.
3. Kandungan gizi dalam makanan juga tidak diserap dengan sempurna.
VitaminDiskon melanjutkan, untuk mengatasi hal ini, para pengguna TikTok disarankan untuk minum setelah memberi jeda sekitar 30 menit hingga 1 jam sehabis waktu makan.
Lalu, apakah pendapat dari VitaminDiskon ini sepaham dengan pendapat para dokter?
Apakah Berbahaya Langsung Minum Setelah Makan?
Menurut pendapat sejumlah dokter, langsung minum sesudah makan tidak berbahaya untuk pencernaan. Justru air yang diminum sesudah makan dapat membantu proses pencernaan.
Air dapat membantu makanan yang masuk ke lambung sehingga makanan dapat dicerna lambung dengan mudah. Akibatnya, nutrisi penting dari makanan itu dapat diserap usus 12 jari.
Sebaliknya, kalau Anda tidak minum air sesudah makan, malah dapat mengganggu proses pencernaan, karena makanan sulit diproses oleh lambung.
Michael F Picco, M.D, seperti dilansir dari Mayo Clinic juga mengatakan bahwa air yang diminum sesudah makan tidak akan mengencerkan atau melemahkan cairan pencernaan. Air yang diminum sesudah makan itu intinya tidak akan mengganggu pencernaan.
Faktanya, menurut dr. Michael F Picco, justru minum air putih selama atau setelah makan, bisa membantu tubuh Anda memecah dan memproses makanan atau bisa memudahkan proses pencernaan.
Hal yang jelas dan perlu diingat adalah, air itu sangat penting untuk menjaga kesehatan Anda. Air ataupun minuman lain juga akan membantu untuk memecah makanan. Jika makanan sudah dipecah atau dicerna secara baik, maka tubuh Anda dapat menyerap nutrisi secara sempurna.
Disamping itu, air yang diminum sesudah makan juga bisa membuat tinja atau kotoran Anda lebih lunak. Hal ini akan membantu Anda tidak terserang sembelit.
Namun, dr. Michael C Picco menyarankan agar sesudah makan Anda minum air putih, ketimbang air yang mengandung gula. Selain itu, agar pencernaan Anda semakin baik dan terus terjaga kesehatannya, Anda sebaiknya selalu menjalani gaya hidup sehat.
Gaya hidup sehat yang perlu Anda jalani selain minum air putih, juga sebaiknya rajin mengonsumsi buah-buahan, sayuran, serta biji-bijian. Juga sertakan susu rendah lemak atau susu bebas lemak, yogurt dan produk susu lainnya. Plus menambahkan daging tanpa lemak juga sangat baik untuk kesehatan tubuh Anda.
Satu lagi, yang harus Anda perhatikan, menurut dr Michael, Anda juga harus selalu mempertahankan berat badan yang sehat, serta selalu aktif atau berolahraga secara teratur.
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Nur Hidayah Perwitasari