Menuju konten utama

Manfaat Minum Air Putih pada Pagi Hari Setelah Bangun Tidur

Minum air pada pagi hari setelah bangun tidur merupakan kebiasaan yang baik bagi tubuh. Apa saja manfaatnya?

Manfaat Minum Air Putih pada Pagi Hari Setelah Bangun Tidur
Ilustrasi Minum air putih. foto/Istockphoto.

tirto.id - Minum air putih pada pagi hari setelah bangun tidur bisa memberi sejumlah manfaat untuk tubuh. Manfaat itu seperti meningkatkan metabolisme tubuh hingga membantu proses detoksifikasi.

Air putih pada dasarnya memang sangat dibutuhkan organ tubuh manusia. Maka itu, para dokter menyarankan agar orang dewasa meminum air putih rerata 8 gelas per hari atau setara dengan 2 liter air.

Hal itu setidaknya buat mencukupi kebutuhan cairan dalam tubuh. Suplai cairan juga penting guna membantu pengangkutan nutrisi ke sel-sel tubuh, mengatur suhu badan, hingga melumasi sendi.

Terkait kebiasaan minum air putih pada pagi hari setelah bangun tidur, mengutip dari situs Medical News Today, manfaatnya berhubungan dengan peningkatan konsumsi cairan. Beberapa penelitian sudah membuktikan manfaat konsumsi air putih bagi kesehatan tubuh.

Sebuah laporan penelitian di Jurnal Obesity (Silver Spring) terbitan 2010 memuat temuan bahwa orang dewasa paruh baya atau lebih tua yang minum 500 ml air putih sebelum makan, dan rutin selama 12 pekan, mengalami penurunan berat badan signifikan.

Minum air putih setelah bangun tidur pada pagi hari bisa dikaitkan dengan terpenuhinya lambung sebelum sarapan. Hal ini bisa membuat konsumsi makanan pada pagi hari menjadi lebih sedikit.

Laporan riset lain dalam International Journal of Environmental Research and Public Health terbitan 2019, juga menyimpulkan ada manfaat konsumsi air putih untuk kondisi mood serta mental. Studi itu menemukan, dehidrasi (kekurangan cairan) memengaruhi suasana hati secara negatif. Adapun rehidrasi (pemenuhan kembali cairan tubuh) memperbaiki suasana hati dan mengurangi kelelahan.

Bisa disimpulkan, saat seseorang bangun tidur pada pagi hari, tubuh akan memerlukan cairan. Hal ini karena selama tidur (setidaknya 8 jam), tidak banyak suplai air masuk ke tubuh. Meminum air putih dalam jumlah yang cukup setelah bangun tidur bisa memulai proses rehidrasi serta membuat mood menjadi lebih baik.

Manfaat Minum Air Putih Usai Bangun Tidur pada Pagi Hari

Laman Promkes Kementerian Kesehatan RI menginformasikan bahwa kebiasaan minum air putih setelah bangun tidur pada pagi hari memberikan sejumlah manfaat bagi kesehatan. Sejumlah hasil penelitian menunjukkan manfaat itu berkaitan dengan pemulihan kondisi organ tubuh. Berikut ini beberapa manfaat minum air putih pada pagi hari selepas bangun tidur:

1. Membantu detoksifikasi tubuh

Tidur merupakan waktu yang tepat bagi tubuh buat mengeluarkan racun. Jadi, ketika Anda bangun tidur langsung minum air putih, hal ini dapat membantu pembersihan racun yang tersisa di tubuh. Selain itu, konsumsi air juga dapat meningkatkan produktivitas sel darah baru dan sel otot.

2. Meningkatkan metabolisme tubuh

Minum air putih saat kondisi perut kosong, seperti selepas bangun tidur, bisa meningkatkan proses metabolisme tubuh hingga 24%. Konsumsi air dalam kondisi tersebut juga membantu kelancaran sistem pencernaan.

3. Mencegah batu ginjal dan infeksi kandung kemih

Konsumsi air putih yang cukup akan mengencerkan kandungan asam di tubuh yang dapat memicu batu ginjal. Sejalan dengan penurunan risiko batu ginjal, infeksi kandung kemih juga bisa dicegah.

4. Meningkatkan kesehatan kulit dan rambut

Kebiasaan minum air putih setelah bangun tidur dapat memberikan manfaat kesehatan bagi kulit dan rambut. Sebab, dehidrasi umumnya membikin kulit kering dan meningkatkan risiko kerapuhan rambut.

5. Menambah daya tahan tubuh

Minum air putih ketika perut masih kosong, seperti setelah bangun tidur pada pagi hari, berpotensi menstabulkan sistem limfatik yang berpengaruh pada daya imun. Dengan daya tahan tubuh yang prima, berbagai jenis penyakit lebih mungkin dihindari.

Baca juga artikel terkait LIFESTYLE atau tulisan lainnya dari Citra Sari

tirto.id - Kesehatan
Kontributor: Citra Sari
Penulis: Citra Sari
Editor: Addi M Idhom