Menuju konten utama

Bejo Sugiantoro Resmi Lepas Jabatan Pelatih Sementara Persebaya

Bejo Sugiantoro melepaskan jabatan caretaker Persebaya, namun masih akan menjadi bagian dari klub.

Bejo Sugiantoro Resmi Lepas Jabatan Pelatih Sementara Persebaya
Pelatih Bejo Sugiantoro dalam sesi latihan perdana sebagai caretaker Persebaya di Stadion Jenggolo, Sidoarjo. FOTO/Persebaya.id

tirto.id - Caretaker (pelatih sementara) Persebaya, Bejo Sugiantoro resmi menanggalkan jabatannya sebagai nahkoda Bajul Ijo di ajang GoJek Liga 1 2018. Bejo diangkat jadi caretaker selepas pelatih kepala Persebaya sebelumnya, Angel Alfredo Vera mengundurkan diri pascapekan ke-18 GoJek Liga 1 2018.

Sesuai perjanjian dengan pihak klub, eks legenda Persebaya itu telah menunaikan beban dua laga jelang Asian Games 2018. Pertandingan yang dibebankan pada Bejo yakni laga kontra Persela dan Barito Putera. Kini, setelah melalui kedua pertandingan yang dimaksud, Bejo mengucapkan salam perpisahan kepada para penggawa Persebaya.

"Saya ucapkan terima kasih kepada semua pemain, diterima dengan tangan terbuka meski saya pelatih baru. Itu yang membuat merasa nyaman menjalankan tugas sebagai pelatih caretaker dalam dua pertandingan kemarin," tutur Bejo seperti dikutip laman resmi klub.

Dalam dua pertandingan yang dilaluinya, Bejo mengantarkan Persebaya menambah tiga poin. Laga perdana kontra Persela dimenangkan dengan mudah, di mana skor akhir menunjukkan 3-1. Sementara dalam laga kedua kontra Barito Putera, Persebaya dan Bejo kalah dengan skor tipis 3-2.

"Hanya dua pertandingan, tapi saya merasakan banyak pengalaman, suka, duka. Ini pelajaran yang sangat penting bagi karir saya ke depan, lebih berharga dari lisensi sekali pun," sambung pria yang pernah dua kali membawa Persebaya juara Divisi Utama tersebut.

Terkait nasib Bejo sendiri, manajemen klub tidak akan begitu saja mengakhiri hubungan dengan sang caretaker. Bejo memiliki peluang terbuka untuk menduduki jabatan pelatih Persebaya U-19 maupun Asisten Pelatih.

"Bejo tidak akan kemana-mana. Tetap di Persebaya. Namun, perannya tidak lagi menjadi pelatih sementara. Bisa kembali menjadi pelatih tim U-19. Atau tetap di tim Persebaya senior dengan peran yang lain," tulis pihak klub di laman resminya,

Kini, setelah berakhirnya tugas Bejo, manajemen klub Persebaya punya waktu selambat-lambatnya satu bulan untuk mencari pelatih baru. GoJek Liga 1 2018 sendiri bakal melalui masa libur Asian Games selama sebulan dan bakal kembali bergulir pada awal September.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2018 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan