tirto.id - Keberadaan ChatGPT menjadi bahan pembicaraan belakangan ini karena memudahkan banyak orang mendapatkan jawaban dari pertanyaan yang diajukan.
Bahkan, ChatGPT dapat memberikan penjelasan yang logis dari perintah yang dituliskan pengguna dalam kotak chat.
Percakapan pun bisa dilakukan dalam berbagai bahasa, termasuk Bahasa Indonesia. Hal ini membuat sebagian memakai ChatGPT untuk menemukan jawaban atas sebuah pertanyaan secara cepat tanpa perlu menggunakan mesin pencari seperti Google. Penggunaanya juga sederhana dengan pemrosesan jawaban seketika.
ChatGP merupakan platform pemrosesan bahasa yang digerakkan dengan teknologi kecerdasan buatan (AI). Melalui ChatGPT, pengguna dapat melakukan percakapan layaknya berbicara dengan orang lain. Hanya saja, ChatGPT digawangi oleh chatbot sebagai lawan bicara.
Platform ini bisa digunakan secara gratis melalui laman https://chat.openai.com. Selain dipakai untuk bertanya, ChatGPT bisa membantu dalam menyelesaikan pekerjaan seperti menulis email, esai, hingga kode.
Saat ini platform tersebut sedang dalam tahap penelitian dan pengumpulan input, serta telah diluncurkan versi ChatGPT Plus.
ChatGPT dibuat oleh Open AI yang merupakan perusahaan riset dan pengembang kecerdasan buatan. ChatGPT diluncurkan pada 30 November 2022.
Mengutip ZDNet, Open AI selama ini juga mengembangkan DALL-E 2, generator seni AI populer, hingga sistem pengenalan suara otomatis Whisper.
Cara Daftar Akun ChatGPT
Sebelum menggunakan ChatGPT, pengguna harus melakukan login terlebih dahulu. Setelah login berhasil, pengguna bisa langsung memanfaatkannya sesuai kebutuhan. Jika belum memiliki, berikut cara daftar akun ChatGPT:
1. Buka laman https://chat.openai.com
2. Klik Sign up
3. Masukkan alamat surel, lalu klik Continue
4. Masukkan password yang akan digunakan, lalu klik Continue
5. Lakukan verifikasi dengan klik link pada surel yang didaftarkan. Setelah laman link terbuka di browser, klik kotak centang dan platform akan memverifikasi secara otomatis.
6. Verifikasi email berhasil dan akun berhasil dibuat untuk login.
Cara Login Akun ChatGPT
Setelah memiliki akun ChatGPT, selanjutnya yaitu melakukan login. Cara login akun ChatGPT sebagai berikut:
1. Buka laman https://chat.openai.com
2. Klik Log in
3. Masukkan surel yang dipakai pada akun, lalu klik Continue
4. Masukkan password digunakan pada akun, lalu klik Continue
5. Setelah berhasil login, layar akan menampilkan kotak percakapan yang bisa langsung digunakan untuk bertanya atau memberikan perintah pada chatbot.
ChatGPT dapat dilakukan melalui browser PC mau pun ponsel. Jika tidak bisa menampilkan layar percakapan ChatGPT setelah login, coba lakukan pemutakhiran versi browser atau gunakan browser lain.
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yandri Daniel Damaledo