Menuju konten utama

Arus Mudik 2018: Lonjakan Penumpang Via Merak Diprediksi Malam Ini

Lonjakan jumlah pemudik di Pelabuhan Merak, Banten diprediksi malam ini.

Arus Mudik 2018: Lonjakan Penumpang Via Merak Diprediksi Malam Ini
Sejumlah pemudik motor mengantre menaiki kapal di Pelabuhan Merak, Banten, Minggu (10/6/2018). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

tirto.id - Ketua Posko Harian Mudik Lebaran 2018, Junaedi memprediksi, akan terjadi lonjakan jumlah pemudik yang menggunakan angkutan penyeberangan di Pelabuhan Merak Banten Malam ini.

"Jadi untuk angkutan laut, khususnya penyeberangan, karena perusahaan swasta baru libur hari ini, diprediksi di (pelabuhan) Merak nanti bisa sore atau malam hari akan ada lonjakan," kata Ketua Posko Harian Mudik Lebaran 2018 Junaedi di Kantor Kemenhub, Jakarta Pusat, Selasa (12/6/2018).

Berdasarkan data dari Sistem Informasi Angkutan dan Sarana Transportasi Indonesia SIASATI, per 12 Juni 2018 sampai pukul 18.00 WIB, total penumpang yang menggunakan angkutan penyeberangan sudah mencapai 36.476 penumpang. Angka ini akan terus bertambah hingga malam nanti.

Untuk mengantisipasi lonjakan tersebut saat ini pihak Kementerian Perhubungan sudah menyiagakan 58 kapal laut yang bersiaga di 6 dermaga di Pelabuhan Merak, Banten.

Selain itu juga telah disiapkan bufferzone berupa kantong-kantong parkir di Pelabuhan Merak apabila terjadi antrean panjang.

"Tapi sejauh ini untuk saat ini di pelabuhan merak lancar, aman dan terkendali," kata dia.

Berdasarkan data kumulatif angkutan penyeberangan sejak H-8 sampai H-4 Idul Fitri 2018, tampak ada penurunan jumlah penumpang dibanding tahun sebelumnya.

Pada tahun 2018 ini total sudah ada 715.672 orang yang menggunakan angkutan penyebrangan, sementara pada saat yang tahun 2017 mencapai 952.460 penumpang.

Baca juga artikel terkait MUDIK LEBARAN 2018 atau tulisan lainnya dari Mohammad Bernie

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Mohammad Bernie
Penulis: Mohammad Bernie
Editor: Yandri Daniel Damaledo