Menuju konten utama

Arema FC vs Persija: Jadwal, Prediksi, Skor H2H, Live Streaming

Jadwal, prediksi, skor h2h dan live streaming Arema FC vs Persija di Shopee Liga 1 2019.

Arema FC vs Persija: Jadwal, Prediksi, Skor H2H, Live Streaming
Pesepak bola Persija Jakarta Marko Simic. ANTARA FOTO/Risky Andrianto/wsj.

tirto.id - Duel Arema FC vs Persija dalam lanjutan Shopee Liga 1 2019 pekan ke-28 dihelat Sabtu (23/11/2019) pukul 15.30 WIB di Stadion Kanjuruhan, Malang. Secara head to head, Macan Kemayoran unggul atas Tim Singo Edan.

Berdasarkan lima pertemuan terakhir, Persija berhasil menang dua kali. Sedangkan Arema FC tidak sekalipun mampu mengalahkan sang lawan. Lantaran tiga pertandingan lainnya berakhir dengan skor imbang.

Pada laga pertama di Liga 1 musim ini, duel kedua klub berkesudahan dengan hasil seri 2-2 di Stadion Gelora Bung Karno. Arema sempat unggul lewat gol Hanif Sjahbandi.

Namun, Persija mampu membalikkan keadaan melalui dua gol yang dilesakkan oleh Novri Setiawan dan Marko Simic. Dan pada injury time babak kedua, sontekan gol Ahmad Nur Hardianto membuat kedua tim harus berbagi satu poin.

Di Liga 1 2018, Arema tercatat tidak mampu mengalahkan Persija dalam satu musim. Duel pertama berakhir untuk kemenangan Macan Kemayoran dengan skor 3-1.

Simic mencetak brace dalam laga ini. Satu lagi gol tambahan tuan rumah di Stadion GBK dihasilkan oleh Jaimerson Xavier. Sedangkan satu-satunya gol balasan Arema disumbangkan Ahmet Ataýew.

Pada laga kedua di Stadion Kanjuruhan, hasil imbang 1-1 mewarnai pertandingan. Gol Simic pada menit ke-68 berhasil disamakan melalui kreasi Makan Konate menit ke-90.

Sebelumnya, Tim Singo Edan juga mempunyai catatan yang sama saat bersua Macan Kemayoran di Liga 1 2017. Pertemuan pertama berakhir dengan skor 2-0 untuk keunggulan Persija di kandang sendiri. Dua gol disumbangkan oleh Bruno Lopes dan Rohid Chand.

Pertandingan kedua pun berakhir dengan skor imbang 1-1 di markas Arema FC. Gol Bambang Pamungkas menit ke-34 mampu disamakan lewat gol Esteban Vizcarra menit ke-80.

Pelatih Persija Edson Tavares mengatakan, anak asuhnya tidak ada yang absen kali ini. Ia pun berjanji, Andritany Ardhiyasa dan kolega bakal memberikan yang terbaik saat tampil di kandang Singo Edan.

"Para pemain telah melakukan sedikit recovery dari pertandingan terakhir dan saya jamin mereka berusaha memberikan yang terbaik untuk pertandingan besok," beber Edson Tavares, dikutip laman resmi klub, Jumat (22/11).

Sementara arsitek tuan rumah Milomir Seslija sendiri cukup mewaspadai kemampuan Simic yang menjadi andalan tim tamu. Milo pun berharap, duel kandangnya ini berjalan dengan lancar bagi Makan Konate dan kolega.

"Mereka punya striker bagus seperti Simic. Jadi pemain sayap cepat dan lainnya harus dihentikan. Terpenting membuat mereka jauh dari gawang kami. Semoga semua berjalan lancar," beber Milo, dilansir Bola.com.

Skor Head to Head (H2H)

03/08/2019 Persija vs Arema FC 2-2

05/08/2018 Arema FC vs Persija 1-1

31/03/2018 Persija vs Arema FC 3-1

24/09/2017 Arema FC vs Persija 1-1

02/06/2017 Persija vs Arema FC 2-0

Lima Laga Terakhir Arema FC

24/10/2019 Tira Persikabo vs Arema FC 1-1

28/10/2019 Arema FC vs Semen Padang 1-0

01/10/2019 Badak Lampung FC vs Arema FC 4-3

08/11/2019 Arema FC vs Madura United 2-0

12/11/2019 Persib vs Arema FC 3-0

Lima Laga Terakhir Persija

28/10/2019 Persib vs Persija 2-0

03/10/2019 Persija vs Tira Persikabo 2-0

07/11/2019 Semen Padang vs Persija 2-2

11/11/2019 Persija vs Borneo FC 4-2

15/11/2019 Persija vs Persela 4-3

Live Streaming Arema FC vs Persija

Pertandingan Arema FC vs Persija yang berlangsung pada Sabtu (23/11/2019) pukul 15.30 WIB di Stadion Kanjuruhan, Malang, dapat disaksikan melalui live streaming lewat tautan berikut ini.

Live Streaming Arema FC vs Persija di Indosiar

Live Streaming Arema FC vs Persija di Vidio Premier

*Catatan: Perubahan jadwal dan kebijakan penayangan dapat terjadi sewaktu-waktu. Menonton tayangan di Vidio Premier hanya dapat dilakukan dengan cara berlanggananan dengan biaya Rp29.000,- per bulan.

Perkiraan Susunan Pemain

Arema FC (4-3-3): Utam Rusdiana; Ricky Ohorella, Hamka Hamzah, Arthur Cunha, Alfin Tuasalamony; Hendro Siswanto, Jayus Hariono, Tafumi Takahoshi; Makan Konate, Dendi Santoso, Sunarto.

Persija (4-3-3): Andritany Ardhiyasa; Fachrudin Wahyudi, Alexandre Luiz Reame, Rezaldi Hehanusa, Novri Setiawan; Ramdani Lestaluhu, Sandi Sute, Rohit Chan; Riko Simanjuntak, Heri Susanto, Marko Simic.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Yantina Debora