Menuju konten utama

Apa Saja Jabatan CPNS 2024 untuk Lulusan SMA?

Berikut ini penjelasan mengenai formasi CPNS untuk lulusan SMA. Adakah dibuka tahun 2024?

Apa Saja Jabatan CPNS 2024 untuk Lulusan SMA?
Peserta mengikuti tes seleksi Calon Pegawai negeri Sipil (CPNS) di GOR Arcamanik, Bandung, Jawa Barat, Senin (27/9/2021). ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/pras.

tirto.id - Pemerintah akan membuka rekrutmen CASN (Calon Aparatur Sipil Negara) tahun 2024. Berdasarkan laman resmi Sekretariat Kabinet Negara, pemerintah akan merekrut CASN sebanyak 2,3 juta orang.

Rekrutmen CASN 2024 tersebut bukan hanya untuk lulusan sarjana saja. Namun, BKN sebagai penyelenggara rekrutmen, akan merekrut untuk lulusan SMA.

Selain itu, BKN juga membuka CASN untuk kebutuhan formasi PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja), Sekolah Kedinasan dan CPNS.

CASN 2024 Kapan Dibuka?

Pendaftaran CASN 2024 secara resmi akan diumumkan oleh pemerintah pada bulan Maret 2024. Hal tersebut diungkapkan oleh Plt. Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Haryomo Dwi Putranto.

Menurut Haryomo, BKN telah memastikan akan melakukan rekrutmen CASN 2024. Adanya rekrutmen CASN 2024 untuk mengakomodir banyaknya formasi yang dibutuhkan di pemerintahan.

“Sehingga BKN akan melaksanakan CASN 2024 sebanyak 3 periode, untuk periode pertama akan dilaksanakan bukan Maret,” ujar Haryomo mengutip laman resmi Setkab.

Jadwal yang telah direncanakan oleh BKN, periode pertama merupakan pengumuman pembukaan CASN serta seleksi administrasi akan berlangsung pada minggu ketiga bulan Maret 2024.

Periode selanjutnya akan dilaksanakan pengumuman hasil seleksi administrasi CASN 2024. Jadwal yang direncanakan BKN pada periode ini sekitar bulan Juni 2024.

Kemudian pada periode terakhir atau ketiga akan dilaksanakan pengumuman dan seleksi administrasi penerimaan CPNS dan PPPK pada bulan Agustus 2024.

Apa Saja Jabatan untuk Lulusan SMA di CPNS 2024?

Berdasarkan Undang-Undang ASN nomor 20 tahun 2023 mengungkapkan, ada sejumlah jabatan CPNS 2024 yang dapat diisi oleh lulusan SMA.

Dalam aturan tersebut, jabatan CPNS 2024 yang dapat diisi oleh lulusan SMA berupa jabatan pelaksana. Adapun jabatan pelaksana dalam CPNS 2-24 terdiri dari Klerek, Operator dan Teknisi.

Ada batasan umur untuk lulusan SMA yang akan mendaftar CPNS 2024. Hal tersebut diatur dalam Peraturan Pemerintah tentang Manajemen PNS.

Aturan tersebut menjelaskan, bahwa batas usia pendaftaran CPNS adalah paling rendah usia 18 tahun dan paling tinggi usia 35 tahun.

Informasi selengkapnya mengenai lowongan CPNS 2024 untuk lulusan SMA, daftar jabatan yang bisa diisi sebagai berikut ini:

1. Jabatan Pelaksana - Klerek

  • Pengadministrasi - Perkantoran
  • Pengelola Administrasi Intelijen: Badan Intelijen Negara (BIN)
  • Pengelola Rumah Aman: Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK)

2. Jabatan Pelaksana Operator

  • Penata Sarana dan Prasarana Kelautan dan perikanan: Kementerian Kelautan dan Perikanan
  • Polisi Khusus Cagar Budaya: Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi
  • Penata Pameran: Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi
  • Penjaga Tahanan: Kementerian Hukum dan HAM
  • Petugas Pengamanan Pemasyarakatan: Kementerian Hukum dan HAM
  • Operator layanan Kesehatan: Kementerian Kesehatan
  • Personel Teknik dan Operasional Penerbangan: Kementerian Perhubungan
  • Pengawas Salvage dan Pekerjaan Bawah Air: Kementerian Perhubungan
  • Teknisi Menara Suar: Kementerian Perhubungan
  • Penjaga Menara Suar: Kementerian Perhubungan
  • Pelatih dan Perawat Satwa Liar: Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan

3. Jabatan Pelaksana - Teknisi

  • Nahkoda: Kementerian Perhubungan
  • Kepala Kamar Mesin: Kementerian Perhubungan
  • Mualim I, II, III: Kementerian Perhubungan
  • Masinis I, II, III: Kementerian Perhubungan
  • Markoni: Kementerian Perhubungan
  • Serang: Kementerian Perhubungan
  • Mandor Mesin: Kementerian Perhubungan
  • Kerani: Kementerian Perhubungan
  • Kasab Deck: Kementerian Perhubungan
  • Kasab Mesin: Kementerian Perhubungan

Baca juga artikel terkait CPNS 2024 atau tulisan lainnya dari Sulthoni

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Sulthoni
Penulis: Sulthoni
Editor: Dipna Videlia Putsanra