Menuju konten utama

Anies Ingin Ada Insentif dari Perusahaan ke Karyawan yang Bersepeda

Menurut Anies insentif tersebut bisa berupa kredit sepeda, subsidi premi asuransi, hingga kemudahan ketika mereka berkegiatan di kantor.

Anies Ingin Ada Insentif dari Perusahaan ke Karyawan yang Bersepeda
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memasuki Masjid Al-Azhar untuk beribadah disela bersepeda usai pulang kantor di Jalan Sisingamangaraja, Jakarta, Rabu (2/6/2021). ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/nz

tirto.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta kepada pengusaha di Jakarta memberikan insentif kepada karyawan yang bekerja menggunakan sepeda ke kantor.

"Kami ingin dorong, kami harap perusahaan setiap kantor memberikan insentif bagi mereka yang naik sepeda," kata Anies di Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Jumat (4/6/2021).

Menurut Anies insentif tersebut bisa berupa kredit sepeda, subsidi premi asuransi, hingga kemudahan ketika mereka berkegiatan di kantor.

Anies juga berharap perusahaan-perusahaan di ibu kota menyediakan fasilitas bagi karyawannya yang menggunakan sepeda. Fasilitas itu seperti menyediakan kamar mandi untuk membersihkan diri sebelum bekerja. Dia juga meminta kepada perusahaan untuk menyediakan 10 persen lahan parkir untuk sepeda.

"Jadi kita berkepentingan sama-sama untuk membuat warga lebih sehat kotanya, lebih bersih, dan nantinya kita akan merasakan suasana kota urban yang secara umum kondisinya lebih sehat," ucapnya.

Selain itu, Anies juga meminta kepada perusahaan untuk menyiapkan sepeda untuk aktifitas karyawan dalam jarak dekat, seperti makan siang, rapat di luar, dan sebagainya.

"Dengan begitu kita memanfaatkan sepeda dengan benar-benar sebagai alat transportasi," tuturnya.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) itu menuturkan saat ini Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta telah membangun jalur sepeda sepanjang 63 kilometer.

Ditargetkan akhir tahun 2021 akan menambah sepanjang 101 kilometer, sehingga total jalur sepeda 170 kilometer, diantaranya 11,2 kilometer jalur sepeda dibuat permanen.

"Idealnya di Jakarta nanti ada 500 kilometer jalur sepeda, itu ideal yang ingin kita capai ke arah sana untuk kita bisa melakukan itu semua," jelasnya.

Baca juga artikel terkait TREN BERSEPEDA atau tulisan lainnya dari Riyan Setiawan

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Riyan Setiawan
Penulis: Riyan Setiawan
Editor: Bayu Septianto