tirto.id - Sehubungan dengan ditemukan banyaknya kasus gangguan ginjal akut atipikal pada anak, seluruh orang tua diimbau untuk tidak memberikan obat berbentuk sirup atau cair kepada anak.
Maraknya kasus gangguan ginjal akut atipikal pada anak diduga disebabkan oleh zat tertentu yang terkandung pada sebagian obat sirup. Zat tersebut dapat mengganggu fungsi ginjal.
Sebagai gantinya, orang tua disarankan untuk memberi obat selain obat sirup sementara waktu. Berikut adalah alternatif obatnya:
Alternatif Obat Anak Selain Obat Sirup
Obat berbentuk cair atau sirup selalu menjadi andalan sebagian besar orang tua untuk pengobatan atau pemberian vitamin pada anak. Hal ini karena obat sirup relatif lebih mudah ditelan dan tidak pahit. Bahkan beberapa obat sirup ada yang memiliki aneka rasa.
Dikutip dari akun Instagram Dinas Kesehatan DKI Jakarta @dinkesdki, berikut adalah alternatif obat anak selain obat sirup:
- Tablet/Kapsul/Puyer;
- Suppositoria (Anal);
- Injeksi (Suntik);
- Infus.
Seluruh jenis obat di atas, tetap harus sesuai dengan konsultasi dokter. Namun, apabila terpaksa harus memberikan obat sirup pada anak, perhatikan beberapa hal berikut:
- Penggunaan obat harus sesuai dengan aturan pakai;
- Jangan mengkonsumsi obat melebihi dari dosis yang seharusnya;
- Baca peringatan yang tertera pada kemasan obat;
- Pastikan obat tidak kedaluwarsa;
- Jangan mengkonsumsi sisa obat sirup yang kemasannya telah terbuka atau telah lama disimpan;
- Beli obat dari perusahaan farmasi yang telah memiliki izin atau resmi;
- Hindari penggunaan obat antibiotik yang tidak diperlukan. Hal ini untuk mencegah terjadinya resistensi;
- Jika ada efek samping setelah mengkonsumsi obat, laporkan pada tenaga kesehatan terdekat atau melalui aplikasi layanan BPOM Mobile.
Infografik SC Alternatif Obat Anak. tirto.id/Quita
Tips Penggunaan Obat Sediaan Tablet/Kaplet pada Anak/Balita
Dalam penggunaan obat sediaan tablet/kaplet pada anak/balita, ada beberapa tips yang dapat diterapkan, seperti dikutip Instagram Dinkes DKI Jakarta @dinkesdki:
- Carilah jenis tablet/kaplet yang bisa digerus, bukan jenis tablet/kaplet salut, atau sediaan tablet lepas lambat;
- Kemudian, potong atau dibagi sesuai dengan dosis yang diberikan;
- Gerus obat tersebut sampai halus (bisa pakai sendok makan atau alat gerus lain);
- Setelah digerus, larutkan dengan 1 sendok makan air matang. Jika diperlukan, bisa tambahkan pemanis seperti gula secukupnya;
- Obat tablet/kaplet siap diberikan pada anak/balita.
Pencegahan Awal Gangguan Ginjal Akut Atipikal pada Anak
Untuk langkah pencegahan awal gangguan ginjal akut atipikal pada anak, lakukan hal berikut ini:
- Berikan anak asupan cairan yang cukup;
- Mengkonsumsi makanan yang bergizi lengkap;
- Menerapkan pola hidup sehat;
- Menghindari konsumsi obat-obatan keras terbatas, tanpa resep dari dokter.
Hal yang harus dilakukan ketika anak mengalami gejala Acute Kidney Injury (AKI) adalah:
- Cegah komplikasi lebih lanjut dengan deteksi dini;
- Obat-obatan yang dikonsumsi sebaiknya dikonsultasikan terlebih dahulu dengan dokter sesuai dengan diagnosa. Untuk obat bebas yang dapat dibeli, bisa mengikuti anjuran dari apoteker di apotek;
- Ketika sakit anak berlanjut, segera bawa ke fasilitas pelayanan kesehatan terdekat agar mendapatkan pengobatan lebih lanjut yang sesuai, memantau gejala dan memeriksa penunjang darah untuk melihat gangguan fungsi ginjal;
- Lakukan kontrol berulang apabila dalam 3-5 hari kondisi belum membaik;
- Berikan asupan air putih yang cukup serta makanan sehat yang bergizi lengkap;
- Turunkan demam dengan kompres menggunakan air hangat.
Informasi Layanan Terkait Gangguan Ginjal Akut Atipikal pada Anak
Berikut daftar kontak WhatsApp puskesmas di Jakarta untuk informasi seputar gangguan ginjal akut pada anak:
Jakarta Barat
· Cengkareng 085215639282
· Grogol Petamburan 085697104315
· Kali Deres 081398154351
· Kebon Jeruk 081295056673
· Kembangan 08111848483
Jakarta Pusat
· Cempaka Putih 081584397297
· Gambir 081214853040
· Johar Baru 085172204466
· Kemayoran 081296703305
· Menteng 08111797282
Jakarta Selatan
· Cilandak 081386884328
· Jagakarsa 081389685271
· Kebayoran Baru 081291996680
· Kebayoran Lama 08119109227
· Mampang Prapatan 085780306838
Jakarta Timur
· Cakung 082213600700
· Cipayung 081388148990
· Ciracas 081311061360
· Duren Sawit 089636034567
· Jatinegara 081317032169
Jakarta Utara
· Cilincing 08111080807
· Kelapa Gading 081296338522
· Koja 081398724966
· Pademangan 08111725222
· Penjaringan 0895324568488
Kepulauan Seribu
· Kep. Seribu Selatan 081283846122
· Kep. Seribu Utara 081574117742
Penulis: Tifa Fauziah
Editor: Alexander Haryanto