Menuju konten utama
Bursa Transfer Pemain

Alasan Irfan Bachdim Gabung PSS Sleman untuk Liga 1 2020

Irfan Bachdim telah diresmikan sebagai pemain PSS Sleman yang akan mengarungi kompetisi Liga 1 2020.

Alasan Irfan Bachdim Gabung PSS Sleman untuk Liga 1 2020
Irfan Bachdim bermain bola dengan anaknya usai sesi perkenalan pemain baru PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, Rabu (12/2/2020). ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah/wsj.

tirto.id - Irfan Bachdim telah diresmikan sebagai pemain PSS Sleman yang akan mengarungi kompetisi Liga 1 2020. Pesepakbola berusia 31 tahun ini didapatkan PSS Sleman dari Bali United dengan status bebas transfer. Irfan Bachdim pun mengungkapkan alasannya bergabung dengan Laskar Super Elang Jawa.

Eduardo Perez rupanya menjadi salah satu pertimbangan Irfan Bachdim merapat ke PSS Sleman. Pelatih yang menggantikan Seto Nurdiyantoro sebagai juru taktik Laskar Super Elja ini cukup dikenal Irfan Bachdim karena pernah membesut Timnas Indonesia di era kepelatihan Luis Milla.

"Saya senang di sini. Pelatih saya kenal dekat, pemain juga, saya senang. Saya harap pengalaman saya di timnas dan tim lain bisa membantu PSS Sleman," ujar Irfan Bachdim dalam acara perkenalan pemain yang digelar di Kompleks Stadion Maguwoharjo, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Rabu (12/2/2020).

Kepastian bergabungnya Irfan Bachdim disampaikan oleh Plt. Manajer PSS Sleman, M. Eksan. Pemain yang bisa bermain di berbagai posisi ini akan mengenakan jersey Super Elja bernomor 17 selama satu musim ke depan, yakni di Liga 1 2020.

"Irfan [Bachdim] resmi jadi pemain PSS Sleman. Irfan akan bersama PSS selama satu musim," jelas M. Eksan.

Bergabungnya Irfan Bachdim menambah daftar pemain baru yang direkrut PSS Sleman untuk Liga 1 2020. Sebelumnya, I Gede Sukadana (Kalteng Putra), Fitra Ridwan (Persija Jakarta), Samsul Arifin (Persela Lamongan), Dendi Agustan Maulana (Kalteng Putra), dan Aaron Evans (PSM Makassar), telah digaet.

Sebelum diresmikan PSS Sleman, manajemen Bali United memberikan konfirmasi terkait dilepasnya Irfan Bachdim.

"Ya, Irfan Bachdim resmi kami lepas. Setelah berkomunikasi dengan pihak PSS, kami mencapai kesepakatan untuk proses transfer Bachdim ke Sleman,” ungkap CEO Bali United, Yabes Tanuri, dikutip dari website resmi Bali United, Rabu (12/2/2020).

Meskipun lahir di Amsterdam, Irfan Bachdim bukan pemain naturalisasi. Ayahnya, Noval Bachdim, adalah pria Indonesia yang menikahi perempuan Belanda bernama Hester van Dijk. Masa awal Irfan Bachdim sebagai pesepakbola dilalui bersama akademi klub-klub Belanda yakni SV Argon, Ajax Amsterdam, dan FC Ultrecht, hingga tahun 2007.

Irfan Bachdim sempat tampil sekali bersama skuad utama FC Ultrecht sebelum pindah ke HFC Haarlem dan SV Argon sampai 2010. Selanjutnya, kakak ipar gelandang Persib Bandung, Kim Jeffrey Kurniawan, ini kembali ke negara kelahiran ayahnya untuk bergabung dengan Persema Malang hingga 2013.

Berikutnya, Irfan Bachdim memperkuat dua klub Thailand, yakni Chonburi FC dan Sriracha FC, kemudian ke Jepang untuk membela Ventforet Kofu dan Consadole Sapporo. Tahun 2017, pengemas 39 caps dan 12 gol untuk Timnas Indonesia ini akhirnya pulang ke tanah air karena digaet Bali United.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2020 atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Fitra Firdaus