Menuju konten utama

Aksi Romano Fenati Pegang Tuas Rem Lawan di Moto2 San Marino 2018

Selain kemenangan Francesco Bagnaia, gelaran Moto2 di San Marino pada Minggu (9/9/2018) juga diwarnai insiden Romano Fenati yang memegang tuas rem lawan.

Aksi Romano Fenati Pegang Tuas Rem Lawan di Moto2 San Marino 2018
Ilustrasi. Pembalap Italia Marco Bezzecchi dari Redox PruestelGP merayakan setelah memenangkan perlombaan Moto3 di Grand Prix sepeda motor Austria di Red Bull Ring di Spielberg, Austria, Minggu, 12 Agustus 2018. AP Photo / Kerstin Joensson

tirto.id - Pebalap Romano Fenati (Marinelli Snipers Team) memegang tuas rem Stefano Manzi (Forward Racing Team) di Grand Prix San Marino pada Minggu (9/9/2018). Akibat aksi ini, Fenati terkena bendera hitam atau didiskualifikasi dari seri ke-13 Moto2 2018 tersebut.

Francesco Bagnaia berhasil menjadi pemenang dalam Grand Prix San Marino pada Minggu (9/9). "Murid" Valentino Rossi tersebut mencatatkan waktu terbaik di atas pesaing utamanya Miguel Oliviera (Red Bull KTM) sekaligus menambah keunggulan di puncak klasemen Moto 2018.

Namun, selain kemenangan Bagnaia yang menghasilkan total 214 poin untuk sang pebalap Italia tersebut, GP Misano juga diwarnai aksi lain, yang negatif. Romano Fenati yang di klasemen hanya ada di urutan ke-19, berulah.

Kejadian bermula ketika Stefano Manzi dan Romano Fenati terlibat pertarungan untuk posisi ke-12. Manzi berupaya melewati Fenati dari bagian dalam, lalu terjadi senggolan sehingga keduanya keluar dari trek, kehilangan posisi.

Tidak lama kemudian, Fenati yang ada di belakang Manzi melakukan aksi kontroversial. Ia menempel sang pebalap bernomor 62, lalu menekan tuas rem Manzi. Akibatnya, Manzi sempat kehilangan kendali atas motornya. Setelah kejadian itu, Manzi kemudian gagal menyelesaikan lomba.

Aksi Romano Fenati tersebut menambah panjang daftar kelakuan anehnya. Pada Moto3 2015, ia pernah menendang Niklas Ajo, lalu dengan sengaja mematikan motor pebalap yang sama. Semuanya itu terjadi di GP Argentina. Akibat tindakan itu, ia terkena penalti dan memulai balapan dari urutan paling belakang.

Pada Moto3 2016, Fenati dikeluarkan dari tim milik Valentino Rossi, Sky Racing VR46 dengan alasan tidak mematuhi aturan disiplin tim. Padahal, saat itu, kontrak Fenati masih tersisa hingga 2017.

Di sisi lain, Romano Fenati sebenarnya tergolong pebalap berprestasi. Dalam enam musim di Moto3, ia tercatat tiga kali menyelesaikan kejuaraan di lima besar. Prestasi terbaiknya adalah tahun lalu, di Moto3 2017, kala meraih total 248 poin.

Musim ini, Fenati mendapatkan hak tampil di Moto2 bersama Marinelli Snipers. Namun, penampilannya mengecewakan. Dari 13 balapan, ia tercatat hanya menuai 14 poin. Catatan terbaiknya adalah finis di urutan ketujuh Grand Prix Perancis.

Berikut ini hasil balapan Moto2 di Grand Prix San Marino pada Minggu (9/9/2018).

1Francesco BAGNAIASKY Racing Team VR4641'02.106
2Miguel OLIVEIRARed Bull KTM Ajo+3.108
3Marcel SCHROTTERDynavolt Intact GP+4.094
4Mattia PASINIItaltrans Racing Team+6.320
5Joan MIREG 0,0 Marc VDS+6.728
6Lorenzo BALDASSARRIPons HP40+9.470
7Fabio QUARTARARO+ Ego Speed Up Racing+12.068
8Brad BINDERRed Bull KTM Ajo+12.134
9Jorge NAVARROFederal Oil Gresini Moto2+17.425
10Xavi VIERGEDynavolt Intact GP+21.986
11Simone CORSITasca Racing Scuderia Moto2+24.701
12Remy GARDNERTech 3 Racing+25.582
13Dominique AEGERTERKiefer Racing+25.760
14Andrea LOCATELLIItaltrans Racing Team+26.718
15Jesko RAFFINTemporary Lavorint SAG Team+31.168
16Joe ROBERTSNTS RW Racing GP+38.707
17Steven ODENDAALNTS RW Racing GP+39.432
18Alex MARQUEZEG 0,0 Marc VDS+39.551
19Iker LECUONASwiss Innovative Investors+40.436
20Bo BENDSNEYDERTech 3 Racing+41.814
21Niki TUULIPetronas Sprinta Racing+48.043
22Khairul Idham PAWIIDEMITSU Honda Team Asia+53.390
23Jules DANILONashi Argan SAG Team+1'05.605
24Federico FULIGNITasca Racing Scuderia Moto2+1'16.602
25Xavi CARDELUSTeam Stylobike+1'31.250

Baca juga artikel terkait MOTOGP 2018 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Otomotif
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus