tirto.id - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto berterima kasih kepada Presiden Joko Widodo. Karena Jokowi menyempatkan diri hadir dalam setiap acara partainya.
"Kami ucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Presiden Joko Widodo selalu menyempatkan diri hadir dalam setiap acara besar Partai Golkar. Pak Jokowi adalah tokoh panutan kita semua," ucap Jokowi dalam pidatonya di Munas X Partai Golkar di Hotel Ritz-Carlton, Jakarta, Selasa (3/12/2019).
Golkar, lanjut dia, mengapresiasi Jokowi selaku presiden karena selalu setia menjaga warisan reformasi dan prinsip-prinsip pembatasan periode kekuasaan. Airlangga sempat menanyakan kepada kader Golkar yang hadir ke acara tersebut perihal kesanggupan mengawal pemerintah Jokowi.
"Siap!" sahut peserta musyawarah.
Airlangga juga menegaskan partainya akan menjadi rekan Jokowi untuk membuka investasi. "Partai Golkar akan menjadi partner, pendukung utama membuka investasi seluas-luasnya, reformasi ekonomi, percepatan pembangunan, infrastruktur, meningkatkan kualitas SDM," ujar dia.
Airlangga sempat berkelakar ihwal lokasi acara musyawarah yaitu di kawasan Mega Kuningan, Jakarta Selatan. Dia menyindir soal partainya yang ingin merapat ke Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
"Tempat di Jakarta, yang paling kuning adalah di Mega Kuningan. Di samping itu ada nama yang sama, Ibu Mega. Kuning memang ingin dekat dengan Ibu Mega," ujar dia.
Musyawarah Nasional X Partai Golkar berlangsung 3-6 Desember, tema kali ini ialah 'Kita Satu untuk Indonesia'. Diikuti oleh 1.557 peserta yang terdiri dari 261 DPP, 238 DPD I, 1.028 DPD II dan 30 hasta karya.
Penulis: Bayu Septianto
Editor: Dieqy Hasbi Widhana