Menuju konten utama

Ahok Imbau Warga Cakung Barat Membuat Sertifikat Rumah

Sertifikat rumah penting agar warga tidak dirugikan apabila sewaktu-waktu terjadi penataan pemukiman.

Ahok Imbau Warga Cakung Barat Membuat Sertifikat Rumah
Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) blusukan di Lubang Buaya, Cipayung, Jakarta Timur (3/2). Tirto.id/Naomi Pardede

tirto.id - Gubernur DKI Jakarta nonaktif Basuki Tjahja Purnama alias Ahok blusukan ke pemukiman warga di Jalan Inspeksi PAM, Cakung Barat, Jakarta Timur. Di sana ia menyoroti masalah saluran air yang kerap menyebabkan banjir. "Tadi kami cek lokasi, makanya kami sampaikan, di Jakarta biasanya kalau masih ada kampung yang terendam (banjir) pasti salurannya enggak benar," katanya Kamis (9/2/2017).

Ahok juga meninjau rumah-rumah warga, di Gang Resmi RT 10, RW 07. Menurutnya, masalah saluran air di gang tersebut disebabkan pendirian bangunan tidak mengikuti program penataan dari pemerintah.

"Hampir semua kampung Jakarta yang saluran airnya enggak ada, karena rumah-rumah yang dibangun tidak ikut penataan. Dan itu rata-rata nyewa. Jadi ada orang buat beberapa blok di sewakan."

Ahok mengimbau warga membuat sertifikat untuk rumah mereka. Hal ini agar warga tidak dirugikan jika ada penataan kampung di wilayah tersebut. "Makanya kami pelajari dulu yang punya tanah. Ya silahkan bikin sertifikat tapi, kalo gak boleh (membuat sertifikat) ya berikutnya akan kami tata," ujar Ahok.

Himbauan mengurus sertifikat rumah juga dilakukan Ahok lantaran Pemprov DKI Jakarta telah membebaskan pajak bagi bangunan dengan nilai di bawah Rp 1 miliar.

"Ibu-ibu, semua kalau rumahnya belum bersertifikat coba diurus. Karena kami sudah bebaskan pajak BPHTB. Kalau dulu kan harus bayar, kami hilangkan supaya tidak memberatkan," katanya kepada warga yang menyesaki gang selebar 2.5 meter itu.

Ahok memulai blusukannya di Cakung Barat pukul 09.15 WIB. Dari Jalan Tipar Cakung, ia langsung berbelok ke jalan Inspeksi PAM menuju Pasar Kalimalang diringi puluhan warga yang meminta foto dan bersalaman.

Selain ke Cakung Barat, hari ini Ahok juga mengunjungi beberapa daerah di Jakarta antara lain Yayasan Kharisma Usada Mustika (Yaskum) di Kedoya, Jakarta Barat dan Kampung Kalisari, Cengkareng, Jakarta Barat.

Ahok kembali maju sebagai petahana calon gubernur Jakarta bersama wakilnya Djarot Saiful Hidayat. Keduanya bertarung dengan dua pasangan calon lain yakni Agus Harimurti Yudhoyono-Syilviana Murni dengan nomor urut 1, dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno dengan nonor urut 3. Hingga tanggal 11 nanti, dirinya masih akan terus melakukan beberapa kunjungan dalam rangka kampanye Pilgub DKI Jakarta.

Baca juga artikel terkait AHOK-DJAROT atau tulisan lainnya dari Hendra Friana

tirto.id - Politik
Reporter: Hendra Friana
Penulis: Hendra Friana
Editor: Jay Akbar