Menuju konten utama

Agenda dan Jadwal Kegiatan Ramadhan 2023 di Masjid Salman ITB

Sepanjang Ramadhan 2023, Masjid Salman ITB menyelenggarakan berbagai agenda keagamaan dan edukasi, berikut jadwalnya.

Agenda dan Jadwal Kegiatan Ramadhan 2023 di Masjid Salman ITB
Ilustrasi Ramadhan. foto/istockphoto

tirto.id - Masjid Salman ITB merupakan masjid yang berlokasi di lingkungan kampus Institut Teknologi Bandung (ITB). Letak Masjid Salmad ada di seberang kampus ITB tepatnya di Jalan Ganesa Nomor 7, Lebak Siliwangi, Coblong, Bandung.

Sepanjang Ramadhan 2023, Masjid Salman ITB menyelenggarakan berbagai agenda keagamaan dan edukasi. Jadwal kegiatan Ramadhan 2023 di Masjid Salman ITB sudah dirilis oleh pengelola agar dapat dijangkau oleh masyarakat sekitar.

Berlokasi di lingkungan kampus, Masjid Salman ITB tidak hanya digunakan sebagai tempat ibadah. Dikutip dari laman ITB, masjid ini juga difungsikan sebagai pusat pendidikan keagamaan sekaligus tempat diskusi para mahasiswa dan pengajar.

Masjid ini selalu ramai dikunjungi karena fasilitasnya yang lengkap, mulai dari ruang ibadah, loket penitipan barang, perpustakaan, hingga kantin.

Masjid Salmanan diketahui dibangun oleh presiden pertama Indonesia, Soekarno. Dikutip dari Instagram @Wakafsalmanan.itb, nama masjid dipilih langsung oleh Soekarno.

Kata "Salmanan' sendiri diambil berdasarkan nama sahabat Nabi Muhammad SAW, yaitu Salmanan Al-Farisi. Bangunan masjid mulai digunakan untuk salat berjamaah pertama kalinya di tahun 1972 pada momen salat Jumat.

Jadwal dan Agenda Masjid Salman ITB Ramadhan 2023

Setidaknya ada empat agenda yang akan diselenggarakan pihak pengelola Masjid Salman ITB selama Ramadhan 2023.

Keempat agenda tersebut termasuk Bengkel Al-Fatihah, workshop film, Inspirasi Ramadhan, dan salat Tarawih berjamaah.

Berikut jadwal setiap agenda di Masjid Salman ITB selama Ramadhan 2023:

1. Bengkel Al-Fatihah

Bengkel Al-Fatihah merupakan kegiatan pelatihan berupa cara membaca surat Al-Fatihah dengan baik dan benar. Nantinya partisipan akan bergabung dalam grup kecil yang dipimpin oleh tutor.

Kegiatan pelatihan akan diselenggarakan selama tiga pekan berturut-turut. Setiap minggunya akan diadakan dua kali pertemuan secara online dan offline di Masjid Salman ITB

Dikutip dari Instagram @Salmanitb, kegiatan ini terbuka untuk umum. Namun, peserta diharuskan mendaftar di linkbit.ly/pesertabengkelfatihah.

Tidak ada besaran biaya yang ditetapkan oleh penyelenggara, namun peserta dapat membayar infak seikhlasnya. Berikut jadwal pelaksanaan kegiatan bengkel Al-Fatihah di Masjid Salmanan ITB:

Grand Opening Bengkel Al-Fatihah

  • Tanggal: Minggu, 26 Maret 2023
  • Jam: 09.00-11.00 WIB
  • Lokasi: Zoom Meeting.

Penutupan dan Pembagian Rapor

  • Tanggal: Jumat-Minggu, 14-16 April 2023
  • Jam: 16.00 WIB - selesai
  • Lokasi: Masjid Salman ITB.

2. Workshop film

Pengurus Masjid Salman ITB juga menggelar kegiatan menarik selama Ramadhan 2023 berupa workshop film. Sesuai dengan namanya, workshop film ini merupakan kegiatan membuat film yang bisa diikuti pelajar dan mahasiswa.

Masih dikutip dari Instagram @Salmanitb, film yang dibuat dalam kegiatan ini berupa film pendek Islami. Nantinya hasil produksi film akan ditayangkan di Youtube Masjid Salman ITB.

Biaya pendaftaran workshop film ini berkisar antara Rp400 ribu hingga Rp500 ribu. Peserta sudah memperoleh sejumlah fasilitas mulai dari peralatan shooting profesional, modul produksi film, iftar dan makan malam, serta sertifikat.

Kegiatan workshop film di Masjid Salman ITB akan berlangsung sesuai jadwal berikut:

  • Gelombang 1: 1 - 2 April 2023
  • Gelombang 2: 8 - 9 April 2023
  • Gelombang 3: 15 - 16 April 2023.

3. Inspirasi Ramadhan

Inspirasi Ramadhan merupakan acara kuliah singkat yang menghadirkan pembicara-pembicara profesional di bidangnya.

Masih dikutip dari Instagram Masjid Salman ITB, beberapa pembicara yang diundang dalam acara ini mulai dari Wakil Menteri, novelis, pengusaha, ilmuwan, pengusaha, hingga motivator.

Kegiatan ini akan diselenggarakan secara hybrid, yaitu langsung di Masjid Salman ITB dan disiarkan langsung di Youtube. Acara Inspirasi Ramadhan di Masjid Salman ITB akan berlangsung sesuai jadwal berikut:

  • Tanggal: 23 Maret - 18 April 2023
  • Jam: 15.30 - 17.30 WIB
  • Lokasi: Ruang Utama Masjid Salman ITB dan Youtube Salman TV.

4. Salat Tarawih

Kegiatan salat Tarawih merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan selama Ramadhan 2023 di Masjid Salman ITB.

Tidak hanya salat berjamaah, salat Tarawih di Masjid Salman ITB juga akan mengundang penceramah-penceramah dari tokoh publik.

Mereka termasuk wakil menteri, pejabat keagamaan, guru besar, wakil rektor, imam besar, hingga pemimpin lembaga keagamaan besar nasional.

Kegiatan salat Tarawih di Masjid Salman ITB berlangsung sesuai jadwal berikut:

  • Tanggal: 22 Maret - 20 April 2023
  • Jam: 19.30 - 21.00 WIB
  • Lokasi: Ruang Utama Masjid Salman ITB dan Youtube Salman TV.

Baca juga artikel terkait RAMADHAN 2023 atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Addi M Idhom