Menuju konten utama

30 Instansi Pusat Sepi Peminat CPNS 2024 untuk Acuan Tahun Depan

Daftar 30 instansi pusat sepi peminat CPNS 2024 menurut BKN yang bisa dijadikan acuan untuk melamar seleksi tahun depan.

30 Instansi Pusat Sepi Peminat CPNS 2024 untuk Acuan Tahun Depan
undefined

tirto.id - Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah merilis statistik final pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024. Statistik tersebut berisi rekapan data jumlah pelamar di semua instansi, termasuk pusat dan daerah, yang membuka lowongan CPNS 2024.

Berdasarkan data statistik BKN hingga 17 September 2024, pukul 08.00 WIB, jumlah pelamar CPNS 2024 mencapai 3.963.832 orang.

Jumlah pelamar yang menyelesaikan sampai ke tahap pendaftaran atau submit ada sebanyak 3.572.414 orang. Kemudian, sebanyak 2.855.597 orang memenuhi syarat (MS) dari instansi yang dilamar, dan 599.528 orang tidak memenuhi syarat (TMS).

Total jumlah pelamar pada CPNS 2024 ini hampir menyamai jumlah pelamar pada CPNS 2023 yang mencapai 2.409.882 orang.

Jika dilihat dari data statisk BKN, terdapat beberapa instansi pusat yang mengalami “penumpukan” pelamar. Di sisi lain, ada beberapa instansi pusat lain sepi peminat.

Sebagai contoh, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) dilamar sebanyak 567.552 orang dan pelamar yang submit sebanyak 491.651 orang. Kemenkumham sendiri membuka kebutuhan formasi CPNS 2024 sebanyak 9.070.

Sementara itu, ada juga instansi dengan pelamar yang tidak terlalu banyak, seperti Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). Tahun ini BRIN membuka 500 formasi CPNS.

Sayangnya, jumlah pelamar BRIN tahun ini hanya ada 485 orang, dengan pelamar submit sebanyak 334 orang.

Lantas, instansi pusat mana saja dengan pelamar CPNS 2024 paling sedikit atau sepi peminat?

Daftar 30 Instansi Pusat dengan Pelamar CPNS 2024 Paling Sedikit

Berikut ini daftar 30 instansi pusat dengan pelamar CPNS 2024 paling sedikit menurut data terakhir dari BKN:

1. Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan

  • Formasi: 65
  • Pendaftar: 385
  • Submit: 133

2. Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi

  • Formasi: 61
  • Pendaftar: 474
  • Submit: 401

3. Badan Riset dan Inovasi Nasional

  • Formasi: 500
  • Pendaftar: 485
  • Submit: 334

4. Setjen Komnas HAM

  • Formasi: 38
  • Pendaftar: 507
  • Submit: 448

5. Sekretariat Jenderal MPR

  • Formasi: 25
  • Pendaftar: 548
  • Submit: 490

6. Badan Pembinaan Ideologi Pancasila

  • Formasi: 53
  • Pendaftar: 886
  • Submit: 769
7. Setjen WANTANNAS

  • Formasi: 64
  • Pendaftar: 896
  • Submit: 820

8. Badan Nasional Penanggulangan Terorisme

  • Formasi: 194
  • Pendaftar: 1.010
  • Submit: 941

9. Sekretariat Jenderal Komisi Yudisial

  • Formasi: 145
  • Pendaftar: 1.045
  • Submit: 890

10. Badan Informasi Geospasial

  • Formasi: 82
  • Pendaftar: 1.208
  • Submit: 1.009

11. Badan Narkotika Nasional

  • Formasi: 32
  • Pendaftar: 1.224
  • Submit: 376

12. Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan

  • Formasi: 86
  • Pendaftar: 1.459
  • Submit: 1.287

13. Setjen Dewan Perwakilan Daerah

  • Formasi: 230
  • Pendaftar: 1.937
  • Submit: 1.838

14. Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal

  • Formasi: 110
  • Pendaftar: 1.990
  • Submit: 1.730

15. Sekretariat Jenderal Dewan Nasional Kawasan Ekonomi Khusus

  • Formasi: 150
  • Pendaftar: 2.152
  • Submit: 2.034

16. Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah

  • Formasi: 78
  • Pendaftar: 2.231
  • Submit: 1.976

17. Lembaga Administrasi Negara

  • Formasi: 114
  • Pendaftar: 2.432
  • Submit: 2.032

18. Badan Keamanan Laut RI

  • Formasi: 397
  • Pendaftar: 2.695
  • Submit: 1.365

19. Badan Nasional Penanggulangan Bencana

  • Formasi: 100
  • Pendaftar: 2.971
  • Submit: 2.493

20. Badan Siber dan Sandi Negara

  • Formasi: 141
  • Pendaftar: 2.980
  • Submit: 2.638

21. Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia

  • Formasi: 400
  • Pendaftar: 3.196
  • Submit: 2.708

22. Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian

  • Formasi: 75
  • Pendaftar: 3.286
  • Submit: 2.731

23. Badan Kepegawaian Negara

  • Formasi: 250
  • Pendaftar: 3.907
  • Submit: 3.440

24. Komisi Pemberantasan Korupsi

  • Formasi: 230
  • Pendaftar: 3.967
  • Submit: 1.619

25. Kementerian Luar Negeri

  • Formasi: 100
  • Pendaftar: 4.169
  • Submit: 3.703

26. Perpustakaan Nasional RI

  • Formasi: 155
  • Pendaftar: 4.271
  • Submit: 3.994

27. Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

  • Formasi: 74
  • Pendaftar: 4.518
  • Submit: 3.725

28. Arsip Nasional Republik Indonesia

  • Formasi: 99
  • Pendaftar: 4.628
  • Submit: 3.758

29. Kementerian Pemuda dan Olahraga

  • Formasi: 53
  • Pendaftar: 5.267
  • Submit: 4.217

30. Kementerian Perdagangan

  • Formasi: 309
  • Pendaftar: 6.069
  • Submit: 5.285

Bagaimana cara melihat pengumuman CPNS 2024?

Pelamar yang telah melakukan submit atau menyelesaikan proses pendaftaran dapat melihat status kelulusannya lewat pengumuman seleksi administrasi. Hasil seleksi administrasi diumumkan melalui SSCASN dan situs resmi instansi.

Pelamar bisa melihat pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS 2024 melalui SSCASN dengan langkah-langkah berikut:

  1. Buka laman SSCASN BKN, melalui https://sscasn.bkn.go.id/;
  2. Pada tampilan utama pilih menu “Masuk”;
  3. Pelamar akan diarahkan ke laman login;
  4. Ketik beberapa data yang diminta sistem, yaitu Nomor Induk Kependudukan (NIK), password, dan kode captcha;
  5. Klik menu “Masuk” berlatar belakang biru;
  6. Pelamar akan memasuki tampilan beranda akun pendaftaran CPNS 2024;
  7. Keterangan mengenai lolos tidaknya pelamar dapat dilihat di laman tersebut.

Baca juga artikel terkait CPNS 2024 atau tulisan lainnya dari Bintang Pamungkas

tirto.id - Aktual dan Tren
Kontributor: Bintang Pamungkas
Penulis: Bintang Pamungkas
Editor: Yonada Nancy & Dipna Videlia Putsanra