Menuju konten utama
Living

10 Tips Beres-beres Rumah yang Efektif saat ART Mudik Lebaran

Berikut ini tips beres-beres rumah yang efektif ketika ART mudik Lebaran cukup lama.

10 Tips Beres-beres Rumah yang Efektif saat ART Mudik Lebaran
Ilustrasi Membersihkan Sofa. (FOTO/iStockphoto)

tirto.id - Setiap tahun, banyak orang Indonesia, mungkin salah satunya Anda, akan menghadapi kondisi Asisten Rumah Tangga (ART) mudik lebaran.

Hal ini tentu sulit untuk dihindari, apalagi mudik sudah menjadi tradisi yang mendarah daging pada sebagian besar masyarakat Indonesia, terutama ketika hari raya lebaran tiba.

Ketika ART mudik lebaran, banyak dari Anda yang mungkin saja jadi kebingungan. Pekerjaan rumah menumpuk, rumah pun jadi tidak terurus, termasuk beragam keperluan rumah sehari-hari yang jadi terabaikan.

Oleh karena itu, Anda harus jeli dan punya cara untuk mengatasi kondisi semacam ini.

Tujuannya adalah agar Anda tidak pusing tujuh keliling, serta rumah tetap bersih walaupun ditinggal ART mudik lebaran lumayan lama.

Berikut adalah tips beres-beres rumah saat ART mudik lebaran, sebagaimana merujuk situs Redoxon dan Biopolish:

Ilustrasi Membersihkan Rumah

Ilustrasi Membersihkan Rumah. foto/IStockphoto

Tips Beres-beres Rumah saat ART Mudik Lebaran

1. Terapkan sistem yang efektif untuk Anda sendiri

Supaya pekerjaan beres-beres rumah tidak membuat Anda stres, maka sebaiknya harus menerapkan sistem yang efektif untuk Anda sendiri.

Misalnya, bersihkan tiap ruangan di rumah satu per satu. Jika satu ruangan sudah selesai, baru pindah ke ruang yang lainnya.

2. Bersihkan rumah dari atas ke bawah, atau dari kiri ke kanan

Jangan membersihkan rumah dari bagian bawah baru ke atas, karena Anda akan bekerja dua kali.

Sebaiknya bersihkan bagian-bagian yang tinggi di rumah Anda, seperti atas lemari, meja yang lebih tinggi, lalu baru ke lantai.

Selain itu, bersihkan juga dari kiri ke kanan agar tidak ada bagian ruangan yang tertinggal.

3. Sebaiknya menggunakan pembersih karet agar hasilnya maksimal

Gunakan squeegee atau pembersih jendela dengan bilah berlapis karet di ujungnya.

Selain itu, Anda juga bisa menggunakan larutan pembersih jendela dengan menggunakan lap microfiber.

Bersihkan jendela dengan gerakan horizontal, atas ke bawah. Hindari gerakan menggosok atau melingkar, karena akan berbekas.

4. Masukkan semua alat pembersih dalam satu wadah yang mudah dijangkau

Saat hendak bersih-bersih, persiapkan semua alat pembersih dalam satu wadah, atau ember.

Jangan sampai Anda jadi repot sendiri dan bolak-balik mengambil alat pembersih yang terpencar di mana-mana.

5. Cari cara paling efektif untuk membersihkan noda

Bersihkan noda lemak di dinding atau meja dapur dengan menggunakan sabun cuci piring yang mengandung lemon atau jeruk.

Untuk noda yang sulit dibersihkan dengan sabun, gunakan baking soda yang dicampur dengan sedikit air.

Sementara itu, untuk noda karat di luar ruangan seperti teras dan garasi bisa dibersihkan menggunakan larutan asam atau cuka.

6. Poles meja makan dengan cairan pembersih food grade

Meja makan adalah furnitur yang paling sering digunakan saat hari raya. Di meja makan, segala hidangan khas lebaran disajikan.

Oleh karena itu, wajar saja jika banyak noda menempel di meja makan.

Untuk membersihkan meja makan, Anda sebaiknya memoles meja makan dengan cairan pembersih food grade agar tetap aman walaupun terjadi kontak langsung dengan makanan.

7. Jangan lupa membersihkan kamar mandi

Kamar mandi adalah salah satu ruangan terpenting di dalam rumah. Jika Anda terlewat membersihkan kamar mandi, maka berbagai sumber penyakit bisa bersarang di tempat itu.

Oleh karena itu, bersihkan noda-noda membandel di lantai kamar mandi, juga dinding kamar mandi.

Jangan lupa gunakan sarung tangan jika menggunakan cairan kimia yang akan sangat keras pada tangan Anda.

8. Mengangin-anginkan perlengkapan masak

Jika ART ada di rumah, mungkin Anda akan sering masak di rumah. Namun, selama ART mudik, mungkin saja Anda jadi lebih sering memesan makanan di luar rumah.

Agar peralatan masak tetap terawat, jangan lupakan angin-anginkan perawatan masak Anda, dan jika sempat, bersihkan satu per satu dengan lembut.

9. Memoles perlengkapan stainless steel

Jangan lupa membersihkan peralatan yang terbuat dari stainless steel, seperti kulkas, bak pencuci piring, panci, atau oven.

Gunakan pembersih khusus untuk stainless steel agar perlengkapan stainless steel Anda tetap terjaga.

10. Gunakan aplikasi bersih-bersih rumah

Jika sudah terlalu sibuk dan tidak sempat membersihkan rumah saat dan sesudah lebaran, maka Anda bisa menggunakan jasa penyedia cleaning service.

Anda tinggal menghubungi penyedia jasa itu melalui aplikasi online, dan rumah Anda pun akan segera dibersihkan, sesuai yang dibutuhkan, seperti perawatan AC, menyetrika pakaian, membersihkan kamar mandi, dan dapur, ataupun fogging desinfeksi.

Baca juga artikel terkait CARA MEMBERSIHKAN RUMAH atau tulisan lainnya dari Lucia Dianawuri

tirto.id - Gaya hidup
Kontributor: Lucia Dianawuri
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Dhita Koesno