Menuju konten utama

10 Kata-kata Motivasi Belajar untuk Anak di Hari Pertama Sekolah

Daftar contoh kata-kata motivasi untuk anak-anak agar lebih bersemangat di hari pertama sekolahnya.

10 Kata-kata Motivasi Belajar untuk Anak di Hari Pertama Sekolah
Guru membimbing siswa baru sekolah dasar saat perkenalan pada hari pertama masuki sekolah di SD Negeri 1 Kota Ternate, Kota Ternate, Maluku Utara, Senin (10/7/2023). ANTARA FOTO/Andri Saputra/tom.

tirto.id - Libur semester genap untuk tahun ajaran 2022/2023 sudah mulai berakhir. Setelah libur panjang, sebagian siswa tentu butuh motivasi lebih untuk kembali ke sekolah sehingga butuh kata-kata penyemangat dari orang terdekat.

Seperti yang diketahui, semester baru untuk tahun ajaran 2023/2024 telah dimulai di sejumlah daerah di Indonesia. Beberapa wilayah seperti DKI Jakarta, Yogyakarta, Kalimantan Timur, Sumatera Barat, hingga Bali, semuanya mulai memasuki Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah atau MPLS.

Bagi sebagian anak, kembali ke sekolah bisa jadi pengalaman yang menyenangkan karena bisa bertemu kembali dengan teman-temannya.

Tapi bagi sebagian lainnya, hari pertama masuk sekolah mungkin akan terasa agak berat. Bukan hanya karena baru saja menghabiskan libur panjang, tapi suasana dan teman sekelas baru juga bisa membuat canggung dan menurunkan mood.

Agar terasa lebih bersemangat, anak-anak butuh kata-kata motivasi di hari pertama masuk sekolah, baik dari orang tua, guru, atau sahabat dekat. Kata-kata motivasi ini pun bisa diucapkan secara langsung atau dibagikan di berbagai media sosial.

Kata-kata Motivasi Belajar untuk Anak

Berikut contoh kata-kata motivasi untuk anak-anak agar lebih bersemangat di hari pertama sekolahnya:

1. Sekolah akan membuatmu memiliki keluarga baru dan kegiatan belajarmu juga akan lebih menyenangkan. Jadi, jangan cemas dan bersenang-senanglah di sekolah.

2. Ilmu termasuk harta berharga yang bisa membuat hidupmu lebih mudah. Jadi jangan pernah malas atau berhenti untuk belajar.

3. Hari pertama sekolah adalah kesempatanmu untuk memiliki teman baru sekaligus awal dari kenangan indah yang nantinya tidak akan kamu lupakan. Semoga hari pertamamu menyenangkan!

4. Belajar di sekolah adalah kesempatan emas yang tidak semua anak bisa dapatkan. Jika kamu gunakan kesempatan itu dengan baik, kamu bisa mendapatkan apa pun yang kamu inginkan di masa depan.

5. Bersekolah sama seperti berpetualang dalam sebuah game. Kamu akan bertemu dengan banyak orang dan memecahkan teka-teki dalam pelajaran untuk naik level. Semuanya pasti akan terasa menyenangkan.

6. Memulai sesuatu seperti hari pertama sekolah memang terasa berat karena belum terbiasa. Tapi jika tidak mulai melangkah, kamu tidak akan pernah maju dan semakin tertinggal di belakang.

7. Tidak apa-apa jika merasa takut dan cemas di hari pertama sekolah. Tapi ayah/ibu yakin kamu adalah anak hebat yang bisa melalui semuanya.

8. Ini adalah kesempatanmu untuk mulai mewujudkan cita-cita. Memang bukan hal yang mudah, tapi kamu pasti bisa. Belajarlah dengan penuh semangat agar impianmu tercapai.

9. Hari pertama sekolah adalah hari yang sangat spesial karena di hari inilah kamu akan memulai segala hal baik dalam hidupmu.

10. Ada banyak hal yang akan kamu pelajari di sekolah. Dan yang tak kalah penting lagi adalah kamu akan memiliki kenangan yang tak terlupakan bersama guru dan teman-teman.

Baca juga artikel terkait LIFESTYLE atau tulisan lainnya dari Erika Erilia

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Erika Erilia
Penulis: Erika Erilia
Editor: Nur Hidayah Perwitasari