Menuju konten utama

10 Fitur Canggih Realme UI dan Perangkat yang Kompatibel

Realme UI setidaknya menawarkan 10 fitur canggih yang pertama hadir di smartphone Realme C3.

10 Fitur Canggih Realme UI dan Perangkat yang Kompatibel
Realme C3 jadi perangkat pertama yang tertanam Realme UI. ANTARA/Arindra Meodia

tirto.id - Realme UI--berbasis Android 10--merupakan antarmuka buatan Realme yang pertama hadir di Realme C3. Antarmuka ini didesain untuk fokus pada empat hal: warna sistem, ikon, wallpaper, dan animasi.

Realme UI juga menawarkan sistem untuk meningkatkan pengalaman pengguna, seperti fitur Focus Mode, Dual-Mode Music Share, Three-Finger Screenshot Gesture, dan Personal Information Protection.

Fitur Focus Mode membantu pengguna berkonsentrasi dan rileks. Dengan fitur ini pengguna dapat 'mengisolasi diri' dari dunia luar, dan sistem secara bersamaan akan memainkan beberapa musik yang menenangkan.

Fitur tersebut juga akan mengaktifkan DND (Do Not Disturb), mencegah notifikasi baru masuk secara bersamaan, dan pengguna dapat memilih salah satu dari empat musik bawaan untuk lebih menenangkan ketegangan pengguna.

Berikut 10 fitur unggulan Realme UI:

  • Kustomisasi Ikon: Memilih gaya ikon sesuai selera termasuk mengubah bentuk dan ukuran ikon. Fitur ini juga didukung oleh aplikasi pihak ketiga
  • Tema Bawaan: Fitur ini terinspirasi dari umpan balik dan pilihan pengguna. Menawarkan tema orisinil dengan tampilan baru untuk panggilan, pesan, kontak, kalender, dan masih banyak lagi
  • Efek Cahaya Layar: Panggilan masuk dan notifikasi saat layar terkunci ditampilkan dengan efek cahaya yang menyala di sekitar tepi layar (hanya berfungsi pada layar OLED)
  • Layar Selalu Menyala: Cek waktu, tanggal baterai, dan notifikasi dalam sekejap, meski layar mati. Mendukung beraga gaya jam atau pesan dengan teks maupun emoji (hanya berfungsi pada layar OLED)
  • Dual Mode Music Share: Sambungkan earphone bluetooth dan earphone kabel bersamaan, putar dan dengarkan lagu bersama, menggunakan smartphone Realme yang sama
  • Mode Sederhana: Didesain untuk pengguna yang membutuhkan tampilan yang nyaman untuk navigasi. Mode ini menampilkan ikon yang lebih besar dan lebih mudah dilihat
  • Mode Fokus: Secara sementara mode ini menghentikan aplikasi pilihan, membisukan notifikasi, dan memutar melodi-melodi yang membantu untuk mengurangi gangguan
  • Mode Berkendara: Memberikan kenyamanan dan keamanan saat berkendara dengan menonaktifkan semua notifikasi dan mengijinkan telepon dari kontak tertentu
  • Mode Aksesbilitas: Hadirkan beragam fitur dan pengaturan aksesbilitas untuk penggunaan yang lebih mudah dalam mengoperasikan smartphone
  • Game Assistant: Manajemen notifikasi yang efisien, perekaman layar, dan jalan pintas yang terspesialisasi. Melihat dan membalas pesan meskipun sedang bermain game

Perangkat yang Kompatibel

Product Manager Realme Indonesia, Felix Christian, memastikan Realme UI akan hadir di perangkat sebelumnya, setelah perangkat terbarunya Realme C3 meluncur.

“Realme UI bisa di-update. Di beberapa device sudah ada, seperti Realme 5 Pro dan Realme XT tinggal di-update," ujarnya di Jakarta, Rabu (19/2/2020) dikutip Antara.

Mengutip laman Realme Indonesia, Realme UI kompatibel dengan perangkat Realme X2 Pro, Realme X2, Realme XT, Realme X, Realme 5 Pro, Realme 3 Pro, Realme 2 Pro, Realme 5, Realme 3, Realme 5s, Realme C3, dan Realme C2.

Akan tetapi, tidak semua fitur Realme UI mendukung di perangkat yang kompatibel.

Di Realme C3, misalnya, fitur Layar Selalu Menyala tak akan berfungsi, lantaran ponsel ini punya tipe layar LCD bukan OLED.

Baca juga artikel terkait REALME atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Agung DH