Menuju konten utama

1 April Jadi Hari Marketing Indonesia atau Hamari sejak 2014

Hamari ini diperingati sejak tahun 2014 setiap tanggal 1 April

1 April Jadi Hari Marketing Indonesia atau Hamari sejak 2014
Ilustrasi Digital Marketing. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Hari Marketing Indonesia diperingati setiap tanggal 1 April. Hari yang kemudian dikenal sebagai Hamari ini diperingati sejak tahun 2014, dan diresmikan oleh Mari Elka Pangestu sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif saat itu.

Penentuan Hamari dilakukan oleh majalah Marketing dan Frontier Group yang bekerja sama dengan Kementerian Perdagangan RI, Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo), Gabungan Pengusaha Makanan dan Minuman Indonesia (Gapmmi), dan Asosiasi Pusat Belanja Indonesia (Appbi).

Dilansir dari laman Harimarketingindonesia.com Hamari adalah hari di mana perusahaan dituntut untuk senantiasa terus berinovasi, diasah untuk terus berkreasi, mewujudkan program dan aktivitas marketing yang kreatif.

Hari Marketing indonesia juga diharapkan memanjakan dan memberikan sukacita kepada tim marketing dan konsumennya, mendapatkan inspirasi untuk meningkatkan daya saing, serta hari dimana perusahaan dapat menatap masa depan yang lebih baik.

"Hamari diharapkan memperkuat kegiatan marketing dan branding yang keberhasilannya melibatkan berbagai unsur industri kreatif seperti periklanan, desain, film, fotografi, seni pertunjukan, musik, TV, radioa dan new media berbasis IT," kata Elka Pangestu dikutip Antara.

Ia berpendapat untuk bisa bersaing di lingkup bisnis internasional, kekuatan sumber daya haruslah diimbangi dengan kemampuan memasarkan atau marketing dan penciptaan brand.

"Sebuah produk yang pas dengan permintaan pasar dan apa lagi jika mempunyai brand, akan dinilai lebih tinggi," katanya.

Baca juga artikel terkait HARI MARKETING INDONESIA atau tulisan lainnya dari Febriansyah

tirto.id - Marketing
Kontributor: Febriansyah
Penulis: Febriansyah
Editor: Yulaika Ramadhani