Menuju konten utama
Periksa Fakta

Video Kerumunan Warga Kalimantan yang Diklaim Menyambut Anies

Video pertama bukan merupakan rekaman warga Kalimantan yang menyambut kedatangan Anies Baswedan, melainkan cuplikan penyelenggaraan Jambore Daerah oleh YRKI

Video Kerumunan Warga Kalimantan yang Diklaim Menyambut Anies
Header Periksa Fakta Kerumunan Warga Kalimantan. tirto.id/Fuad

tirto.id - Perhelatan pemilihan umum (pemilu) 2024 semakin dekat, video yang dikaitkan dengan bentuk dukungan terhadap bakal calon presiden (bacapres) pun kian marak dijumpai di jagat maya.

Pada 28 Juli 2023 lalu, akun Facebook "Poetra Bungsu" menyebarkan video kerumunan masyarakat yang menyanyikan lagu Indonesia Pusaka. Terdapat takarir "Lautan Manusia di Kalimantan Menyambut Kedatangan Safari Politik salah satu CAPRES," dalam sampul video.

Video juga menampilkan kerumunan orang mengelilingi sosok bacapres dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan. Lalu, video ditutup dengan jargon "Anies Baswedan untuk INDONESIA".

Foto Periksa Fakta Kerumunan Warga Kalimantan

Foto Periksa Fakta Kerumunan Warga Kalimantan. foto/Hotline Periksa Fakta Tirto

Per Selasa (22/8/2023), unggahan ini sudah disaksikan 500 ribu kali serta memperoleh 22 impresi dan 9.500 komentar.

Lantas, benarkah video kerumunan yang tersebar itu merupakan penyambutan warga Kalimantan terhadap Anies Baswedan?

Penelusuran Fakta

Usai menyaksikan video berdurasi 1 menit 42 detik ini, Tim Riset Tirto mendapati video tersebut terdiri dari dua footage.

Kami memulai penelusuran dengan memasukkan tangkapan layar cuplikan pertama, yaitu kerumunan orang menggaungkan lagu "Indonesia Pusaka".

Dengan memanfaatkan alat telusur gambar Yandex, Tirto menemukan video identik yang diunggah akun Twitter—kini X—bernama @boankbaong. Cuitan bertanggal 17 Oktober 2022 itu menyertakan tagar #yrki, #yakuzasukabumi dan #jamboredaerah.

Tirto lantas memasukkan kata kunci "jambore yrki" ke mesin pencarian Google. Hasilnya, kami menemukan video itu merupakan potongan rekaman acara Jambore Daerah yang diselenggarakan Yamaha RX-King Indonesia Pengurus Provinsi (YRKI Pengprov) D.I Yogyakarta.

Video utuhnya diunggah akun Facebook YRKI pada 10 Oktober 2022. Mengutip deskripsi akun tersebut, YRKI merupakan wadah organisasi bagi semua klub maupun komunitas penggemar sepeda motor Yamaha RX-King di seluruh Indonesia.

Tirto kemudian menelusuri cuplikan kedua dengan menggunakan kata kunci dari keterangan video yang tertera, yaitu "Kalimantan jalan sehat bersama Anies".

Berdasarkan penelusuran Google, kami menemukan peristiwa tersebut didokumentasikan oleh Metro TV pada 19 Februari 2023. Anies saat itu tengah menghadiri acara jalan sehat yang digelar Majelis Pimpinan Wilayah Pemuda Pancasila (PP) Provinsi Kalimantan Timur.

Dapat disimpulkan bahwa kedua footage tidak berkaitan. Video kerumunan yang disebut sebagai penyambutan warga Kalimantan terhadap Anies pun merupakan dokumentasi potongan rekaman acara Jambore Daerah yang diselenggarakan Yamaha RX-King Indonesia Pengurus Provinsi (YRKI Pengprov) D.I Yogyakarta.

Narasi semacam ini bukan satu-satunya. Pada penghujung Juni 2023, tersebar klaim tentang RANS Entertainment—perusahaan hiburan milik artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina—yang disebut-sebut menggelar acara deklarasi dukungan terhadap bacapres Ganjar Pranowo.

Setelah diperiksa Tirto, klaim itu terbukti salah dan menyesatkan. Acara yang dimaksud merupakan cuplikan dokumentasi saat RANS Entertainment menggelar festival jajanan dan hiburan bertajuk "Jajarans".

Kesimpulan

Berdasarkan penelusuran fakta yang dilakukan, unggahan kerumunan orang dengan klaim warga Kalimantan menyambut kedatangan Anies bersifat salah dan menyesatkan (false and misleading).

Potongan footage pertama dalam video yang diunggah akun Facebook "Poetra Bungsu" bukan merupakan momen warga Kalimantan menyambut kedatangan Anies, melainkan cuplikan penyelenggaraan Jambore Daerah oleh Yamaha RX-King Indonesia Pengurus Provinsi (YRKI Pengprov) D.I Yogyakarta.

Sementara itu, footage kedua merupakan dokumentasi ketika Anies menghadiri acara jalan sehat yang digelar Majelis Pimpinan Wilayah Pemuda Pancasila (PP) Provinsi Kalimantan Timur pada Senin (19/2/2023).

==

Bila pembaca memiliki saran, ide, tanggapan, maupun bantahan terhadap klaim Periksa Fakta dan Periksa Data, pembaca dapat mengirimkannya ke email factcheck@tirto.id.

Baca juga artikel terkait PERIKSA FAKTA atau tulisan lainnya dari Fina Nailur Rohmah

tirto.id - Politik
Penulis: Fina Nailur Rohmah
Editor: Shanies Tri Pinasthi