Menuju konten utama

Valencia Bantah Duel Liga Champion vs Atalanta Diwarnai COVID-19

Los Che mengatakan, mereka telah melakukan antisipasi persebaran COVID-19 ketika bentrok yang terjadi pada Rabu (11/3/2020) lalu di Stadion Mestalla. 

Valencia Bantah Duel Liga Champion vs Atalanta Diwarnai COVID-19
Ilustrasi. Pemain Valencia Dani Parejo, merayakan setelah pertandingan La Liga Spanyol antara FC Barcelona dan Valencia di stadion Camp Nou di Barcelona, ​​Spanyol. AP Photo / Manu Fernandez

tirto.id - Valencia membantah pernyataan pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini, terkait sudah ada gejala virus corona saat kedua tim terlibat duel dalam ajang Liga Champions 2019/2020.

Menurut Los Che, pihaknya sudah maksimal dalam melakukan antisipasi persebaran COVID-19 ketika bentrok yang terjadi pada Rabu (11/3/2020) lalu di Stadion Mestalla.

"Pada satu hari sebelum laga dan hari pertandingan, pelatih tim lawan dalam ajang Liga Champions babak 16 besar itu menyatakan sudah ada gejala virus corona tanpa dilakukan tindakan pencegahan.

"Hal ini dianggap sangat membahayakan bagi banyak orang yang selama ini melakukan perjalanan dan menetap di Valencia," tulis pernyataan resmi Valencia, dikutip laman klub, Senin (1/6).

Kemudian, mereka menegaskan bahwa pihaknya sudah melakukan upaya maksimal demi menjamin keamanan dalam pencegahan terhadap persebaran COVID-19 saat itu.

Di antara tindakan yang sudah dilakukan adalah dengan menggelar laga tersebut dengan tanpa penonton.

Langkah ini diambil sebagai upaya menghindari kehadiran orang-orang yang berasal dari daerah rawan virus corona.

"Perlu diingat bahwa pertandingan diselenggarakan secara tertutup (tanpa penonton) di tengah langkah-langkah keamanan yang cukup ketat, atas perintah otoritas kesehatan Spanyol, untuk mencegah risiko penularan COVID-19, tepatnya terkait kehadiran orang-orang dari daerah yang sudah diklasifikasikan beresiko saat itu," tambah pernyataan Valencia.

Duel Valencia vs Atalanta terjadi pada 11 Maret 2020 lalu dalam leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2019/2020.

Ketika itu, Los Che menelan kekalahan dengan skor 3-4 di Stadion Valencia. Laga pun memang diselanggarakan dengan tanpa penonton.

Pada pertemuan pertama, wakil Italia tersebut sudah menang 4-1. Klub berjuluk La Dea ini akhirnya sukses melangkah ke fase perempat final dengan keunggulan agregat 8-4. Namun, hingga kini, kelanjutan gelaran Liga Champions masih ditangguhkan sebagai dampak dari corona.

Sebelumnya, arsitek Atalanta Gian Piero Gasperini mengaku bahwa suasana jelang pertandingan dan ketika laga digelar membuat pihaknya merasa khawatir terkait persebaran dari virus COVID-19.

Pelatih 62 tahun itu mengungkapkan, dirinya merasakan sakit dan rasa takut sehari sebelum digelarnya laga. Meskipun, ia tetap memimpin anak asuhnya menghadapi Valencia dari pinggir lapangan.

"Saya sangat takut. Sehari sebelum pertandingan saya sakit, sore hari jelang laga menjadi semakin buruk. Dua malam setelahnya, saya hanya bisa tidur sebentar," ujar Gasperini kepada La Gazzetta dello Sport.

"Jika Anda melihat fotonya, saya tampak tidak terlihat sehat di bench. Itu terjadi pada 10 Maret. Dua malam sesudahnya, saya tidak bisa tidur. Saya tidak demam, tetapi saya merasakan seperti itu," ujar eks juru taktik Internazionale tersebut.

Baca juga artikel terkait VALENCIA atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Yandri Daniel Damaledo