Menuju konten utama
Pandemi COVID-19

Update Corona Indonesia 15 Maret 2021: Total Kasus Meninggal 38.573

Per 15 Maret 2021 terdapat 47.808 spesimen yang diperiksa. Hasilnya 5.589 orang positif, sembuh 6.830 pasien, dan 147 orang meninggal.

Update Corona Indonesia 15 Maret 2021: Total Kasus Meninggal 38.573
Sejumlah petugas mengusung jenazah untuk dimakamkan dengan protokol COVID-19 di TPU Kelurahan Winongo, Kota Madiun, Jawa Timur, Selasa (23/2/2021). ANTARA FOTO/Siswowidodo/wsj.

tirto.id - Kasus positif COVID-19 di Indonesia total menjadi 1.425.044 orang per 15 Maret 2021. Dari data tersebut, 136.524 merupakan kasus aktif atau pasien dalam perawatan, sembuh 1.249.974, dan meninggal 38.573 orang.

Hari ini, DKI Jakarta dan Jawa Barat menyumbang kasus baru terbanyak, yaitu 1.555 orang di DKI dan 1.334 untuk Jabar. Sementara penambahan kasus meninggal terbanyak dari Banten sebanyak 30 orang.

Berdasarkan data Satgas COVID-19, hari ini terdapat 47.808 spesimen yang diperiksa. Hasilnya adalah 5.589 orang terkonfirmasi positif COVID-19, sembuh 6.830 pasien, dan 147 orang meninggal dunia. Sementara kasus suspek dilaporkan sebanyak 63.957 orang.

Jumlah tersebut berdasarkan data yang masuk ke pemerintah pusat secara bertahap hingga Senin siang, baik melalui tes real time Polymerase Chain Reaction (RT-PCR) maupun Tes Cepat Molekuler (TCM).

Berikut data detail enam provinsi yang penambahan kasus barunya di atas 200 orang, antara lain:

  • DKI Jakarta: kasus baru 1.555, sembuh 1.792, meninggal 16 orang
  • Jawa Barat: kasus baru 1.334, sembuh 1.572, meninggal 20 orang
  • Jawa Tengah: kasus baru 700, sembuh 575, meninggal 11 orang
  • Banten: kasus baru 290, sembuh 480, meninggal 30 orang
  • Jawa Timur: kasus baru 257, sembuh 315, meninggal 24 orang
  • Kalimantan Timur: kasus baru 205, sembuh 381, meninggal 4 orang.
Sementara itu, lima provinsi menyumbang kasus baru di atas 100 orang, yaitu: Kalimantan Selatan (175 kasus), DI Yogyakarta (140), Kalimantan Tengah (125), Sumatera Utara (102), dan Bali (100 kasus baru).

Baca juga artikel terkait VIRUS CORONA atau tulisan lainnya dari Abdul Aziz

tirto.id - Kesehatan
Penulis: Abdul Aziz
Editor: Zakki Amali