tirto.id - Kasus meninggal akibat virus Corona di Indonesia terus bertambah. Per 13 Desember 2020, ada penambahan kasus meninggal sebanyak 166 orang, sehingga total menjadi 18.819. Hari ini, Jawa Timur dan Jawa Tengah menyumbang kasus kematian di atas 45 orang.
Sementara kasus positif hari ini bertambah 6.189 pasien, total 617.820 orang. Rinciannya: 93,165 merupakan kasus aktif atau dalam perawatan, 505.836 pasien dinyatakan sembuh, dan 18.819 orang meninggal dunia.
Per hari ini, pasien sembuh juga bertambah cukup banyak, yakni 4.460. Sedangkan kasus suspek tercatat 63.598 orang berdasarkan data Satgas COVID-19. Data tersebut tersebar di 34 provinsi dan 510 kabupaten/kota.
Data tersebut berdasarkan hasil dari 51,048 spesimen yang diperiksa dan masuk ke pemerintah pusat secara bertahap hingga Minggu siang, baik melalui tes real time Polymerase Chain Reaction (RT-PCR) maupun Tes Cepat Molekuler (TCM).
Berikut data detail enam provinsi yang kasus barunya di atas 200 orang, yaitu:
- DKI Jakarta 1.298 kasus
- Jawa Tengah 917 kasus
- Jawa Barat 855 kasus
- Jawa Timur 791 kasus
- Sulawesi Selatan 312 kasus
Penulis: Irwan Syambudi
Editor: Restu Diantina Putri