Menuju konten utama

30 Ucapan Selamat Lulus Sekolah yang Islami untuk Teman

Ucapan selamat lulus sekolah yang islami dapat diberikan kepada teman atau kerabat yang berhasil menyelesaikan studinya tahun ini.

30 Ucapan Selamat Lulus Sekolah yang Islami untuk Teman
Momen para siswi bersalaman dengan Pj Wali Kota Palembang, Sumsel, Ratu Dewa. (ANTARA/ HO- Diskominfo)

tirto.id - Ucapan selamat lulus sekolah yang islami dapat diberikan kepada teman atau kerabat yang berhasil menyelesaikan studinya tahun ini. Ucapan tersebut merupakan bentuk dukungan sekaligus doa agar siswa yang lulus makin semangat meraih cita-citanya.

Seperti yang diketahui, belum lama ini siswa kelas akhir di berbagai jenjang pendidikan telah mengikuti ujian sekolah. Ujian sekolah tak hanya mengukur kemampuan siswa dalam memahami mata pelajaran, tapi juga menentukan kelulusannya.

Kelulusan seorang siswa pastinya akan ditentukan oleh beberapa faktor. Siswa dinyatakan lulus apabila ia telah menyelesaikan seluruh program pembelajaran di sekolah. Hal ini dapat dibuktikan lewat catatan rapor yang menunjukkan nilai dari semester awal hingga akhir.

Syarat kelulusan lainnya adalah siswa wajib mengikuti ujian yang diselenggarakan sekolah dan mendapatkan nilai sesuai standar yang sudah ditetapkan. Selain itu, siswa juga harus menunjukkan sikap dan kepribadian yang baik selama menjadi peserta didik.

Ucapan Selamat Lulus Sekolah Islami untuk Teman

perpisahan sekolah di madrasah

Perpisahan dan Pelepasan Siswa MTsN 4 Banjarmasin. FOTO/mtsnbansel2.com/

Salah satu cara merayakan kelulusan seorang teman adalah dengan memberikan ucapan selamat kepadanya. Ucapan ini merupakan wujud kebahagiaan sekaligus apresiasi karena teman yang berhasil melalui ujian sekolah dan lulus dengan nilai yang baik.

Ucapan selamat kelulusan dapat disampaikan langsung secara lisan, lewat pesan teks, atau dibagikan melalui media sosial. Berikut kumpulan ucapan lulus sekolah yang islami untuk teman:

1. Selamat atas kelulusanmu! Semoga ilmu yang kamu dapatkan menjadi amal yang membawa berkah dalam hidupmu.

2. Selamat atas pencapaianmu yang luar biasa. Allah sudah memberikan hadiah terindah untukmu. Kelulusan ini adalah hasil dari doa dan kerja kerasmu, kawan.

3. Alhamdulillah, akhirnya kami lulus dengan nilai yang bagus! Semoga ilmu yang kamu dapatkan menjadi ladang pahala di akhirat kelak.

4. Selamat atas kelulusanmu, ya! Semoga Allah selalu melimpahkan berkah dan mengarahkan langkahmu menuju kebaikan di masa depan.

5. Tabarakallah, selamat karena sudah lulus sekolah! Belajarmu tidak pernah sia-sia dan semoga ilmu yang kamu miliki membawa manfaat bagi dirimu dan umat.

6. Alhamdulillah Allah telah memberikan kemudahan dan kelancaran dalam setiap langkahmu. Selamat atas kelulusanmu, teman!

7. Selamat atas prestasimu yang membanggakan! Yakinlah Allah akan memperluas rezeki dan memberkahi segala usahamu.

8. Barakallah fii ilmik, semoga kelulusan ini menjadi awal dari perjalanan yang penuh berkah di dunia dan akhirat.

9. Alhamdulillah, selamat atas kelulusan yang dihadiahkan Allah kepadamu! Semoga ilmu yang kamu dapatkan bisa menjadi sumber kebaikan bagi banyak orang.

10. Aku ucapkan selamat atas kelulusanmu. Kamu sudah bekerja keras dan Allah telah menjawab doamu. Semoga kamu bisa mencapai mimpi-mimpi yang lebih besar lagi ke depannya.

11. Jadikan ilmu yang kamu miliki sebagai ladang pahala yang terus mengalir. Selamat atas kelulusanmu, doaku selalu menyertaimu.

12. Barakallah fii ilmik, temanku tersayang. Semoga Allah selalu memudahkan jalanmu dan ilmu yang kau dapat menjadi penerang menuju masa depan yang lebih baik.

13. Kamu telah melibatkan Allah dalam setiap urusanmu, dan kini Allah memberikan hadiah yang kamu mimpikan. Barakallah untuk kelulusanmu.

14. Kamu membuktikan bahwa doa dan kerja keras akan membuahkan hasil yang luar biasa. Aku ikut bahagia atas kelulusanmu. Semoga Allah melancarkan segala usahamu dalam mewujudkan mimpi.

15. Alhamdulillah, kamu sudah menaklukkan tantangan di sekolah dan berhasil lulus dengan nilai gemilang. Aku bangga terhadapmu, kawan!

16. Barakallah fii ilmik, sahabatku! Raihlah mimpi yang lebih tinggi lagi. Yakinlah bahwa Allah selalu menemani dan mendengar doa-doa tulusmu.

17. Selamat atas kelulusanmu! Aku menjadi saksi atas perjuangan kerasmu selama ini. Semoga Allah terus memberimu kekuatan untuk melakukan hal-hal baik dan bermanfaat.

18. Alhamdulillah kamu bisa lulus dengan nilai yang sangat baik. Ilmu yang kamu dapat bisa menuntunmu dalam kehidupan. Gunakan sebaik-baiknya agar pahala terus mengalir padamu.

19. Berbanggalah karena berhasil lulus dengan nilai yang baik, tapi tetaplah rendah hati agar Allah selalu rida dengan langkahmu. Selamat atas kelulusanmu, kawan!

20. Kelulusan menjadi penanda bahwa kamu sudah lebih dekat dengan cita-citamu. Selamat atas pencapaianmu, teman. Libatkan Allah selalu, maka Allah akan senantiasa menjagamu.

21. Barakallah fii ilmik. Ilmu yang kamu dapatkan adalah bekal yang berharga untuk mencapai keberkahan di dunia dan akhirat. Selamat atas kelulusanmu, ya!

22. Selamat atas prestasimu, sahabatku! Jadikanlah ilmu sebagai sarana untuk mendekatkan diri kepada-Nya, insya Allah hidupmu akan semakin mudah.

23. Alhamdulillah doamu sudah terjawab dan kamu lulus dengan nilai yang membanggakan. Semoga ilmu yang kamu dapatkan bisa bermanfaat bagi banyak orang dan membuat dunia ini menjadi tempat yang lebih baik lagi.

24. Aku berdoa agar ilmu yang kamu miliki bisa bermanfaat, agar masa depanmu lebih cerah, dan agar perjuanganmu dapat menginspirasi banyak orang. Barakallah untuk kelulusanmu, kawan.

25. Barakallah fii ilmik, selamat atas kelulusanmu. Kamu sudah membuktikan bahwa tidak ada yang tidak mungkin jika melibatkan Allah dalam setiap urusanmu.

26. Selamat atas pencapaianmu, teman! Semoga Allah senantiasa memberikan petunjuk agar kamu dapat mengamalkan ilmu dengan baik di jalan-Nya.

27. Selamat atas kelulusanmu! Semoga ilmu yang kamu dapatkan bisa menjadi ladang pahala dan cahaya yang menuntunmu ke surga. Tabarakallah.

28. Kelulusanmu terjadi atas izin Allah, maka berbahagialah dan berbanggalah. Semoga ilmu yang kamu miliki bisa menjadi bekal untuk meraih rida-Nya.

29. Barakallah fii ilmik. Ingatlah bahwa ilmu yang kamu dapat adalah amanah dari Allah SWT, gunakan dengan baik di jalan-Nya, insya Allah hidupmu semakin berkah.

30. Selamat atas kelulusanmu, kawan! Ini adalah awal untuk perjuanganmu yang lain. Doaku akan selalu menyertaimu dan yakinlah bahwa Allah selalu ada untukmu.

Baca juga artikel terkait PERPISAHAN SEKOLAH atau tulisan lainnya dari Erika Erilia

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Erika Erilia
Penulis: Erika Erilia
Editor: Yulaika Ramadhani