tirto.id - TXT segera merilis program realitas bertajuk “ONE DREAM.TXT” yang akan ditayangkan dalam format “Behind The Scene” di stasiun televisi Mnet.
Melansir Naver, Senin (13/5/2019), pihak Mnet menjelaskan bahwa program ini akan menayangkan aktivitas di balik layar dari konser showcase tour TXT yang digelar di Amerika Serikat.
Seperti diketahui, boy group yang juga dikenal dengan nama "Tomorrow X Together" ini memang akan segera menggelar konser showcase tour di sana yang dimulai pada 14-24 Mei mendatang.
Rencananya, program realitas “ONE DREAM.TXT” akan menampilkan behind the scene aktivitas showcase mereka di Orlando, Atlanta, Dallas, hingga Los Angeles.
Selain itu, program realitas ini juga akan menampilkan sisi-sisi natural dari kehidupan sehari-hari para personelnya selama menjalani kesibukkan showcase tour tersebut.
Program ini secara langsung akan dibintangi oleh seluruh personel TXT, yaitu Yeonjun, Soobin, Beomgyu, Taehyun, dan juga Huening Kai. Meski begitu, Mnet belum menjelaskan terkait jadwal penayangannya.
TXT sendiri mulai dikenal publik sejak merilis album perdananya bertajuk “The Dream Chapter: Star” pada Maret lalu. Kehadirannya di industri musik Korea menyita perhatian lantaran nama agensi yang mengusungnya, yaitu Big Hit Entertainment, satu label dengan BTS.
Debut TXT melalui “The Dream Chapter: Star” cukup sukses dengan berhasil menduduki posisi ke-140 di tangga album Billboard 200.
Editor: Ibnu Azis