tirto.id - Boy band baru YG Entertainment TREASURE sudah mencetak sejarah di agensi mereka. Pada Jumat (31/7/2020), YG Entertainment mengumumkan single debut TREASURE "The First Step: Chapter One" telah melampaui 100.000 pre-order saham hanya dalam dua hari.
Tidak hanya prestasi yang membanggakan untuk TREASURE sendiri, tetapi juga menandai jumlah pre-order saham tertinggi yang dicapai oleh artis pemula (rookie) YG Entertainment hingga saat ini, menunjukkan tingkat minat yang tinggi pada debut grup.
TREASURE, grup yang beranggotakan 12 orang yang dibentuk pada acara survival YG Entertainment 2018-2019 “YG Treasure Box,” akan menjadi grup baru agensi tersebut sejak debut BLACKPINK empat tahun lalu.
TREASURE juga telah membagikan daftar lagu untuk album single debut mereka, "The First Step: Chapter One"!
Judul lagu utama atau title track adalah "BOY" yang ditulis bersama oleh Choi Hyun Suk dan Haruto. Choi Hyun Suk, Haruto, dan Yoshi ikut menulis lagu b-side, "Come to Me."
TREASURE akan debut pada 7 Agustus 2020. YG Entertainment telah membagikan poster debut yang diunggah di akun Instagram mereka pada Senin (20/7/2020).
Di poster itu, terdapat teks yang bertuliskan “The First Step”, menandakan awal baru untuk grup rookie YG Entertainment.
Selain itu, YG juga merilis video konsep debut TRSEASURE lewat akun YouTube mereka. Teaser debut itu dibuat layaknya trailer film dengan memperlihatkan penampilan dari 12 anggota TREASURE.
Tampaknya, TREASURE telah siap mengguncang dunia hiburan dengan debut mereka. Bahkan, TREASURE digadang-gadang akan menjadi monster rookie berikutnya.
Hal itu bukan tanpa alasan, para penggemar global telah lama menantikan debut mereka, yakni sejak acara YG Treasure Box berakhir pada Januari 2019.
Selain itu, sebelum melangsungkan debut resmi, TREASURE juga berhasil nangkring dalam chart Social Billboard Top 50.
Debut TREASURE diundur dari jadwal seharusnya. Pada Mei 2020, YG sempat mengumumkan TREASURE akan debut pada Juli 2020.
Saat itu, YG mengatakan, TREASURE akan melangsungkan debut pada Juli, menyusul comeback rekan satu agensinya, BLACKPINK yang berlangsung pada Juni 2020.
Tampaknya, terdapat sejumlah situasi yang akhirnya membuat YG mengundur jadwal debut TREASURE.
TREASURE sendiri akan menjadi boy group pertama YG yang memiliki banyak anggota, yakni 12 orang. Predikat itu sebelumnya diberikan kepada iKON yang memiliki 7 personel.
Sebelumnya, YG hanya membentuk grup dengan 4-5 anggota, seperti BIGBANG, 2NE1, WINNER, hingga BLACKPINK.
TREASURE awalnya diberi nama TREASURE 13 dengan 13 anggota, dan terbagi menjadi dua grup unit, yakni TREASURE dan MAGNUM.
Namun, usai Ha Yoon Bin hengkang dari YG, grup ini akhirnya ditetapkan untuk debut dengan satu nama, yakni TREASURE dengan total 12 anggota. Ha Yoon Bin sebelumnya diumumkan sebagai salah satu personel MAGNUM.
Ke-12 anggota yang akan debut dalam TREASURE terdiri dari 8 anggota asal Korea Selatan, yakni Choi Hyun Suk, Bang Yedam, Kim Jun Kyu, Park Jeong Woo, So Jung Hwan, Yoon Jae Hyuk, Kim Do Young, Park Ji Hoon, serta 4 anggota asal Jepang, Haruto, Mashiho, Yoshinori dan Asahi.
TRASURE akan debut dengan dua orang leader, yakni anggota tertua mereka Choi Hyun Suk dan Park Ji Hoon.
Editor: Ibnu Azis