Menuju konten utama
Liga Italia Serie A 2020/2021

Transfer Inter: Godin Resmi ke Cagliari, Candreva Menuju Sampdoria

Inter Milan resmi melego Diego Godin ke Cagliari, dan segera melepas Antonio Candreva ke Sampdoria.

Transfer Inter: Godin Resmi ke Cagliari, Candreva Menuju Sampdoria
Antonio Candreva saat memperkuat Timnas Italia. FOTO/REUTERS

tirto.id - Inter Milan resmi melepas Diego Godin ke Cagliari dalam bursa transfer Liga Italia Serie A 2020/2021. Pemain La Beneamata lainnya yakni Antonio Candreva, dikabarkan tengah bersiap menuju Sampdoria.

Peresmian transfer Diego Godin dari Inter sudah diumumkan oleh Cagliari. Bek kawakan Uruguay yang pernah cukup lama membela Atletico Madrid itu telah menandatangani kontrak selama 3 tahun dengan Rossoblu atau hingga 30 Juni 2023 mendatang.

“Cagliari Calcio dengan senang hati mengumumkan penandatanganan Diego Godin dari Inter,” demikian pernyataan Cagliari dikutip dari Football-Italia, Kamis (24/9/2020).

Kehadiran Godin disambut antusias oleh striker Cagliari, Giovanni Simeone, yang tidak lain adalah putra pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone. Giovanni mengaku mengidolakan Godin sejak sang defender bermain di bawah asuhan ayahnya.

“Idola bagi semua penggemar Atletico Madrid, dia simbol bagi kami para penggemar. Dia meninggalkan jiwanya di sana. Dia juga meninggalkan sesuatu di Inter,” beber Giovanni Simeone.

“Dia memiliki karier yang penting dan merupakan pemain yang meninggalkan segalanya di lapangan. Saya senang dia akan datang ke sini,” imbuh eks pemain Fiorentina berusia 25 tahun ini.

“Itu membuat saya antusias dan memberi saya keinginan untuk bertarung di lapangan bersamanya. Saat saya masih kecil, saya melihatnya di lapangan di Atletico, sekarang kami akan bermain bersama dan bertarung bersama,” imbuhnya.

Candreva Bersiap Tinggalkan Inter

Selain Godin, Inter juga bakal melepas salah satu pemain pilarnya, Antonio Candreva. Gelandang Italia yang pernah memperkuat Lazio, Juventus, dan Parma ini tampaknya tidak masuk lagi dalam rencanan pelatih Nerazzurri, Antonio Conte.

Tuttomercatoweb, seperti dilansir Football-Italia, meyakini bahwa Candreva sudah amat dekat dengan Sampdoria. Ia dipercaya akan meneken kontrak selama tiga tahun ke depan. Il Samp dikabarkan membayar 1,7 juta euro plus bonus kepada Inter demi mendatangkan Candreva.

Candreva telah memperkuat La Beneamata selama 4 musim. Pemain berusia 33 tahun ini sudah tampil dalam 151 pertandingan kompetitif dengan jersey Nerazzurri dan mengoleksi 18 gol.

Musim 2019/2020 lalu, pengemas 54 caps untuk tim nasional Italia ini masih menjadi salah satu andalan di lini tengah Conte dengan melakoni 40 pertandingan di semua ajang, termasuk 32 laga Liga Italia Serie A, serta mencetak 7 gol untuk Inter Milan.

Baca juga artikel terkait BURSA TRANSFER PEMAIN atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Agung DH