Menuju konten utama

TNI Terapkan Sanksi Tegas Terkait Narkoba

Panglima Tentara Nasional Indonesia, Gatot Nurmantyo, menerapkan sanksi tegas terkait kasus-kasus penyalahgunaan narkoba di institusinya. Tidak hanya untuk anggota yang terbukti memakai narkotika, sanksi keras juga bakal diterapkan kepada komandannya, bahkan sampai ancaman pemecatan.

TNI Terapkan Sanksi Tegas Terkait Narkoba
Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo (kanan). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

tirto.id - Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI), Gatot Nurmantyo, menerapkan sanksi tegas terkait kasus-kasus penyalahgunaan narkoba di institusinya. Tidak hanya untuk anggota yang terbukti memakai narkotika, sanksi keras juga bakal diterapkan kepada komandannya, bahkan sampai ancaman pemecatan.

"Saya perintahkan kepada semua Pangkotama (Panglima Komando Utama) dan seluruh komandan melakukan pembersihan internal sampai bulan Juni 2016,” tandas Gatot Nurmantyo di Jakarta, Selasa (1/3/2016).

“Setelah bulan Juni masih tetap ada anggota yang terlibat narkoba, maka komandannya akan dipecat," tegasnya.

Sebaliknya, untuk komandan yang mengungkap kasus-kasus penyalahgunaan narkoba di kesatuannya, Panglima TNI berjanji akan memberikan penghargaan. Untuk itu, Gatot Nurmantyo menghimbau kepada para komandan untuk tidak malu melaporkan temuan terkait kasus-kasus semacam itu.

"Saya perintahkan Pangkotama untuk melakukan pembersihan internal sampai bulan Juni 2016. Makin banyak itu yang terbaik, nanti dapat penghargaan dan tidak boleh malu," kata Panglima TNI.

"Kalau sudah kena narkoba lebih baik dipecat sehingga benar-benar bersih," imbuh Gatot Nurmantyo.

"Bisnis narkoba adalah bisnis yang menggiurkan dan ilegal. Pasti yang ilegal akan bersandar pada aparat keamanan, yaitu TNI-Polri, mencari backing di situ. Berdasar itu terindikasi ada anggota kami (TNI) yang terlibat," paparnya.

Masalah narkoba memang sedang menjadi perhatian TNI. Dua pekan lalu, Satuan Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Kostrad) TNI menggelar operasi narkotika dengan menggeledah Perumahan Kostrad, Tanah Kusir, Jakarta Selatan. Beberapa oknum TNI, oknum polisi, dan warga sipil pun diamankan.

Atas sikap tegas dan komitmen Panglima TNI dalam melakukan upaya-upaya pemberantasan narkoba di kesatuannya, Badan Narkotika Nasional (BNN) memberikan apresiasi positif. Hal tersebut dikatakan oleh Kepala BNN, Komjen Pol Budi Waseso.

“Saya salut dan bangga kepada Panglima TNI yang melakukan pembersihan narkoba di tubuh TNI,” ujar Budi Waseso.

“Kalau sudah terkena (narkoba), habislah bangsa ini. Semua harus taat dan patuh pada hukum,” lanjutnya.

Baca juga artikel terkait BADAN NARKOTIKA NASIONAL atau tulisan lainnya

Reporter: Iswara N Raditya