tirto.id - Wawancara kerja menjadi salah satu tahap penting bagi pencari kerja, terutama fresh graduate. Memberi jawaban yang tepat saat interview menjadi salah satu faktor penting untuk Anda bisa diterima bekerja di bidang yang Anda inginkan.
Salah satu tips agar diterima dalam pekerjaan yang Anda lamar adalah menunjukkan keunggulan Anda di bidang tertentu yang Anda kuasai. Anda dapat menunjukkan saat menjawab pertanyaan interview kerja.
Keunggulan di salah satu bidang, terutama yang sesuai dengan lowongan yang Anda inginkan, dapat meyakinkan orang yang merekrut atau HRD untuk menerima Anda. Menunjukkan keunggulan di bidang yang relevan dengan pekerjaan lebih penting, daripada mengetahui banyak bidang, tetapi tidak menguasainya.
Selain itu, orang yang melamar kerja, terutama bagi fresh graduate, harus menunjukkan rasa percaya diri dalam menjawab setiap pertanyaan dari HRD. Bahkan, Anda bisa melakukan latihan terlebih dahulu dengan teman, atau orang terdekat Anda sebelum mengikuti wawancara kerja.
Daftar Pertanyaan Interview Kerja yang Biasa Diberikan dan Cara Jawabnya
Beberapa pertanyaan umum yang biasa diberikan oleh HRD kepada pelamar kerja saat interview, biasanya seputar perusahaan. Selain itu, mereka biasanya juga menanyakan kemampuan Anda yang berhubungan dengan perusahaan secara spesifik.
Berikut adalah daftar pertanyaan yang biasa diberikan HRD kepada pelamar kerja saat interview kerja.
- Ceritakan siapa diri Anda?
- Apa kelebihan Anda?
- Apa kekurangan Anda?
- Apa yang Anda ketahui tentang perusahaan kami?
- Kenapa tertarik melamar pekerjaan di perusahaan ini?
- Sejauh mana Anda mengetahui posisi lowongan pekerjaan yang Anda lamar sekarang?
- Apa yang bisa Anda berikan jika diterima di perusahaan atau mengisi posisi yang Anda lamar?
- Apa yang Anda lakukan jika berada dalam tekanan pekerjaan?
- Apakah Anda melamar ke perusahaan lain?
- Apakah Anda punya pertanyaan?
Cara Menjawab Pertanyaan Wawancara Kerja
Berikut ini adalah cara menjawab daftar pertanyaan saat wawancara kerja, berdasarkan pertanyaan di atas.
Ceritakan siapa diri Anda?
Pewawancara meminta Anda memperkenalkan diri bukan untuk mengetahui kisah hidup Anda. Oleh sebab itu, ceritakan diri Anda yang sesuai dengan bidang pekerjaan yang Anda lamar untuk meyakinkan HRD.
Anda dapat menceritakan pengalaman Anda bekerja saat masih kuliah, atau mengerjakan proyek tertentu yang bisa Anda terapkan di perusahaan. Anda pun tidak perlu menjelaskan terlalu spesifik, dan biarkan HRD bertanya lebih spesifik mengenai diri Anda.
Apa kelebihan Anda?
Pencari kerja dapat memberikan jawaban yang spesifik tentang kelebihannya, yang berhubungan dengan bidang pekerjaan yang sedang dilamar. Jelaskan lebih spesifik untuk meyakinkan pewawancara bahwa Anda adalah orang yang tepat untuk mengisi lowongan tersebut.
Apa kekurangan Anda?
Sebutkan 2 atau 3 kelemahan diri Anda, dan berikan penjelasan mengapa hal tersebut menurut Anda merupakan kelemahan Anda. Selanjutnya, tunjukkan bahwa Anda bisa mengatasi atau memperbaikinya, dengan contoh yang konkret.
Apa yang Anda ketahui tentang perusahaan kami?
Pewawancara biasa memberikan pertanyaan ini untuk mengetahui seberapa antusias Anda ingin bekerja di perusahaan mereka. Oleh sebab itu, Anda dapat mempelajari profil perusahaan yang Anda lamar melalui internet maupun catatan lainnya.
Anda dapat menjawab mengenai bidang perusahaan dan hal umum lainnya tentang perusahaan tanpa menjelaskannya secara spesifik. Namun, Anda juga harus siap jika HRD meminta Anda menjelaskan bagian tertentu dari perusahaan secara lebih spesifik.
Kenapa tertarik melamar pekerjaan di perusahaan ini?
Bagi seorang fresh graduate, pertanyaan tersebut dapat dijawab dengan sederhana yaitu mencari pengalaman dan menerapkan ilmu yang sudah dipelajari selama kuliah. Anda juga dapat menambahkan beberapa jawaban positif seperti latar pendidikan yang cocok dengan lowongan pekerjaan.
Selain itu, usahakan tidak mengatakan Anda sangat menginginkan pekerjaan tersebut secara gamblang. Anda dapat menceritakan produk dari perusahaan tersebut, kemudian rencana Anda jika diterima di perusahaan seperti melakukan pengembangan dan lainnya.
Sejauh mana Anda mengetahui posisi lowongan pekerjaan yang Anda lamar sekarang?
Pada tahap ini pertanyaan yang diajukan pemberi kerja sudah mulai serius, sehingga pelamar kerja harus memberikan jawaban yang detail untuk meyakinkan orang yang bertanya tersebut.
Anda dapat mempersiapkan diri dengan mempelajari beberapa hal penting tentang posisi yang dilamar. Anda pun dapat mencari referensi mengenai posisi tersebut, kemudian memberikan jawaban yang sesuai dengan sudut pandang Anda sendiri.
Jawaban yang lugas dan orisinil, tetapi juga tetap sesuai dengan pertanyaan akan memberi kesan positif kepada Anda. Oleh sebab itu, Anda harus mempersiapkannya dengan baik.
Apa yang bisa Anda berikan jika diterima di perusahaan atau mengisi posisi yang Anda lamar?
Anda dapat menjabarkan ilmu dan pengalaman yang Anda ketahui, meskipun masih fresh graduate. Anda dapat mengaitkannya dengan bidang pekerjaan yang Anda lamar. Namun, jangan menjanjikan hal yang Anda sendiri masih belum tahu bisa melakukannya.
Selanjutnya, Anda bisa menjelaskan keuntungan yang didapatkan perusahaan jika menerima Anda bekerja. Pelamar kerja pun dapat menunjukkan beberapa bidang yang sesuai dengan kemampuan dan ilmu yang dimiliki.
Apa yang Anda lakukan jika berada dalam tekanan pekerjaan?
Pertanyaan ini diberikan untuk mengetahui seberapa tangguh dan sabar Anda dalam menghadapi tekanan pekerjaan yang akan diberikan. Tujuan mereka adalah mengetahui apakah Anda orang yang mudah menyerah atau tangguh.
Usahakan memberikan jawaban sejujur mungkin, tetapi tidak mengurangi penilaian terhadap etos kerja Anda. Pasalnya, jawaban Anda sangat penting tidak hanya untuk perusahaan, tetapi juga diri Anda sendiri kedepannya.
Apakah Anda melamar pekerjaan ke perusahaan lain?
Jawab dengan jujur jika Anda memang memasukkan lamaran kerja ke perusahaan lain. Apalagi, perusahaan yang lain yang Anda lamar juga memiliki bidang yang sama.
Hal ini bisa menunjukkan seberapa tertarik Anda terhadap bidang pekerjaan yang Anda lamar. Oleh sebab itu, hal ini tidak berpengaruh terhadap jawaban yang Anda berikan pada pertanyaan sebelumnya.
Apakah Anda punya pertanyaan?
Secara umum, pertanyaan ini menandai bahwa sesi wawancara kerja telah berakhir. Namun, Anda dapat mengajukan beberapa pertanyaan untuk menunjukkan antusiasme Anda dalam pekerjaan yang Anda lamar.
Meski begitu, tanyakan hal-hal yang akan membantu Anda saat diterima bekerja. Tidak perlu memaksakan bertanya, jika Anda tidak memiliki pertanyaan seputar pekerjaan.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Nur Hidayah Perwitasari