tirto.id - Pertandingan Timnas Indonesia vs Malaysia pada kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia sekaligus pra-Piala Asia 2023 akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (5/9/2019) pukul 19.30 WIB. Dari lima pertemuan termutakhir, Garuda unggul dengan tiga kemenangan dibandingkan Harimau Malaya yang menang dua kali.
Tiga hasil maksimal yang ditorehkan Indonesia seluruhnya terjadi kala bertindak sebagai tuan rumah. Sebaliknya, dua kemenangan Malaysia ditorehkan saat bermain di kandang sendiri. Perjumpaan pemungkas kedua tim terlaksana pada September 2016 bertajuk laga persahabatan.
Kala itu, skuad asuhan Alfred Riedl mengandaskan Khairul Fahmi dan kolega dengan skor telak 3-0. Dua gol dicetak oleh Boaz Solossa dan satu gol tambahan dijaringkan Irfan Bachdim.
Di sisi lain, dalam lima pertandingan teranyar di berbagai ajang, Indonesia meraih dua kemenangan, sekali seri dan dua kali kalah. Terbaru, tim yang kini dinakhodai Simon McMenemy berhasil menjungkalkan Vanuatu dengan skor 6-0.
Sementara itu, Malaysia dalam tren positif. Dari lima laga teranyarnya, anak asuh Tan Cheng Hoe mengemas 4 kemenangan dan sekali kalah. Satu-satunya kekalahan terjadi pada laga uji tanding melawan Yordania pada 30 Agustus 2019 lalu.
Jelang pertandingan, Simon McMenemy mengatakan bakal fokus kepada kekuatan timnya alih-alih memikirkan kualitas Malaysia. Dua laga uji coba tertutup melawan klub lokal, yakni Persika Karawang dan Bhayangkara FC merupakan laga terakhir sebelum bertanding melawan Malaysia besok.
“Saya tidak mau dengar komentar pelatih lain karena terkadang komentar itu serius, kadang tidak,” ucap Simon usai latihan di Stadion Madya sebagaimana diwartakan Antara.
Di lain pihak, Tan Cheng Hoe mewanti-wanti anak asuhnya untuk tetap waspada terhadap penampilan Indonesia yang kini dilatih Simon. Menurutnya, Simon berpotensi membuat kejutan lewat strategi yang akan diterapkannya.
“Simon memiliki taktik yang belum kami ketahui. Kemungkinan dia mempunyai sesuatu di pertandingan nanti. Simon sudah lama bekerja di Asia Tenggara dan dia sudah paham soal budaya dan corak permainan di sini,” ungkap Tan Cheng Hoe.
Skor Head to Head
06/09/2016: Indonesia vs Malaysia 3-0
14/09/2014: Indonesia vs Malaysia 2-0
01/12/2012: Malaysia vs Indonesia 2-0
29/12/2010: Indonesia vs Malaysia 2-1
26/12/2010: Malaysia vs Indonesia 2-1
Lima Laga Terakhir Indonesia
15/06/2019: Indonesia vs Vanuatu 6-0
11/06/2019: Yordania vs Indonesia 4-1
25/03/2019: Myanmar vs Indonesia 0-2
25/11/2018: Indonesia vs Filipina 0-0
17/11/2018: Thailand vs Indonesia 4-2
Lima Laga Terakhir Malaysia
30/08/2019: Malaysia vs Yordania 0-1
11/06/2019: Timor Leste vs Malaysia 1-5
07/06/2019: Malaysia vs Timor Leste 7-1
02/06/2019: Malaysia vs Nepal 2-0
23/03/2019: Afghanistan vs Malaysia 1-2
Live Streaming
Timnas Indonesia vs Malaysia pada laga kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia bisa disaksikan melalui live streaming Mola TV pada Kamis (5/9) pukul 19.30 WIB. Selain itu, duel kedua tim pun bisa ditonton via siaran televisi channel TVRI.
Perkiraan Susunan Pemain
Timnas Indonesia: Andritany Ardhiyasa; Andhika Wijaya, Yanto Basna, Hansamu Yama, Ricky Fajrin; Zulfiandi, Evan Dimas, Saddil Ramdani, Andik Vermansah, Stefano Lilipaly; Alberto Goncalves.
Malaysia: Farizal Marlias; Matthew Davies, Shahrul Saad, Adam Nor Azlin, Corbin-Ong; Brendan Gan, Azam Azih, Safawi Rasid, Danial Amier, Hadian Azman; Norshahrul Idlan.
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Ibnu Azis