tirto.id - "The Jungle Book" mendulang pendapatan sebesar 252,1 juta dolar AS atau setara dengan Rp3,3 triliun sejak dirilis sebulan lalu. Film produksi Disney yang diadaptasi dari novel karya Rudyard Kliping ini disebut-sebut menjadi film keempat tahun ini dengan pendapatan mendekati angka 300 juta dolar AS di AS, atau setara dengan Rp3,9 triliun seperti "Deadpool," "Batman v Superman: Dawn of Justice" dan "Zootopia."
Selama tiga pekan terakhir memang terjadi persaingan antara Jungle Book dengan sejumlah film lain di Box Office. Namun persaingan paling ketat justru terjadi di peringkat kedua dan ketiga yakni antara "The Huntsman: Winter's War" dengan "Keanu".
"The Huntsman: Winter's War" mencapai pendapatan sebesar 9,4 juta dolar AS atau setara dengan Rp123,8 miliar. Sementara Film "Keanu" harus puas untuk sementara waktu di peringkat ketiga dengan pendapatan sebesar 9,3 juta dolar AS atau setara dengan Rp 122,5 miliar, dari 2.658 bioskop di AS.
Sementara "Mother's Day" yang dibintangi Julia Roberts, Jennifer Aniston, dan Jason Sudeikis berada setingkat di bawahnya, pada peringkat empat dengan 8,3 juta dolar AS atau setara dengan Rp109,3 miliar.
Posisi kelima ditempati oleh film berjudul "Barbershop: The Next Cut" dengan pendapatan sebesar 6,1 juta dolar AS atau setara dengan Rp80,3 miliar.
Selanjutnya, posisi keenam ditempati oleh film animasi fiksi ilmiah berjudul "Ratchet and Clank" yang diadaptasi dari seri video game tentang robot dan kucing. Film ini meraih pemasukan sebesar 4,8 juta dolar AS atau setara dengan Rp63,2 miliar.
Penulis: Putu Agung Nara Indra
Editor: Agung DH