Menuju konten utama
Liga Italia

Taklukkan AC Milan, Luciano Spalletti Beri Selamat Anak Asuhnya

Pelatih Inter Milan, Luciano Spalletti, mengucapkan selamat kepada anak asuhnya setalah berhasil mengalahkan 3-2 AC Milan pada Senin (18/3) di San Siro.

Taklukkan AC Milan, Luciano Spalletti Beri Selamat Anak Asuhnya
Pemain Inter Milan merayakan gol. FOTO/REUTERS

tirto.id - Inter Milan berhasil membekuk AC Milan dalam laga derby di San Siro pada Senin (18/3) dengan skor 3-2. Hasil ini menjadi respons baik yang ditunjukkan oleh anak asuh Luciano Spalletti usai tersingkir dari ajang Europa League. Sang pelatih memberikan selamat kepada skuatnya usai menang dengan performa yang apik di tengah penampilan inkonsisten mereka.

Nerazzurri membuka keunggulannya ketika laga baru menunjukkan menit ke-3. Matias Vecino menjadi aktor terciptanya gol usai menerima umpan matang Lautaro Martinez. Setelah gol Stefan De Vrij, AC Milan mampu memperkecil melalui Tiemoue Bakayoko sebelum sepakan penalti Lautaro Martinez menjadikan skor 3-1 untuk Inter. Gol Mateo Musacchio menit 70 tidak cukup untuk menahan kemenangan La Beneamata.

"Sejarah kami jelas, kami adalah Inter sehingga wajar bagi kami untuk dikritik setelah tersingkir [dari Europa League]. Kami juga harus memberikan kredit kepada Lautaro, Politano, Perisic dan semua orang, seluruh kelompok. Kondisi sulit bagi kami tetapi kami menempatkan kinerja sebagai tim. Kerja bagus semuanya!," ucapnya seusai pertandingan berakhir.

Pencetak gol pembuka kemenangan Nerazzurri, Matias Vecino, mengatakan bahwa penampilan yang ditunjukkan rekan-rekannya adalah wajah asli dari Inter Milan. Vecino merasa senang dengan perubahan posisinya yang agak meju ke depan.

"Versi sebenarnya dari Inter adalah yang dipamerkan hari ini, kami melakukannya dengan baik untuk melupakan kekalahan pada hari Kamis [vs Eintracht Frankfurt] dan mulai lagi dari nol. Kami mencoba sesuatu yang berbeda hari ini, saya bermain di posisi lebih ke depan. Saya menyukai pendekatan tim, kami hebat malam ini," kata gelandang asal Uruguay itu.

Gol Vecino (2 menit 31 detik) tersebut menjadi gol tercepat kedua di Derby Milano sejak April 2011, di mana Alexander Pato berhasil mencetak gol pembuka pada detik ke-43. Hasil ini sendiri membuat Inter Milan kembali menduduki posisi 3 di papan klasemen sementara. Dengan 53 poin, Samir Handanovic dan kawan-kawan unggul 2 poin dari rival satu kota mereka, AC Milan, di peringkat 4.

Selain itu, kemenangan ini menandai rekor tak terkalahkan Inter Milan dalam enam laga derby terakhir kontra AC Milan. Ini juga menjadi kemenangan ke-80 La Beneamata dari 223 laga melawan AC Milan.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Fitra Firdaus