tirto.id - Bank Rakyat Indonesia menyediakan layanan Kredit Usaha Mikro (KUR) hingga Rp500 juta.
Layanan ini diberikan kepada usaha mikro, usaha kecil dan koperasi dengan bisnis produktif yang akan mendapat jaminan dari perusahaan penjamin.
KUR di Bank BRI terbagi menjadi tiga jenis yakni KUR Mikro, KUR Ritel, dan KUR TKI.
KUR Mikro
KUR Mikro memberikan layanan pada setiap debitur berupa kredit modal kerja dan atau investasi dengan plafon sampai Rp25 juta.
Jenis kredit ini memberikan jangka waktu maksimal 3 tahun untuk kredit modal kerja. Sedangkan untuk kredit investasi (KI) jangka waktu maksimal 5 tahun.
Suku bunga untuk kredit jenis ini adalah 12 persen efektif per tahun atau setara 0.55 persen flat per bulan dan tidak dipungut biaya provisi dan administrasi.
KUR Ritel
KUR Ritel merupakan kredit modal kerja dan atau investasi kepada debitur yang memiliki usaha produktif dan layak dengan plafon lebih dari Rp25 juta sampai dengan Rp500 juta per debitur.
Debitur yang mengambil layanan KUR Ritel memiliki jangka waktu maksimal empat tahun bagi kredit modal kerja.
Jangka waktu untuk kredit investasi (KI) maksimal 5 tahun dengan suku bunga 12 persen efektif per tahun. Tidak dipungut biaya provisi dan administrasi. Agunan sesuai ketentuan Bank
KUR TKI
KUR TKI diberikan untuk membiayai keberangkatan calon TKI ke negara penempatan dengan plafon sampai dengan Rp25 juta dengan tujuan Singapura, Hongkong, Taiwan, Brunei, Jepang, Korea Selatan, dan Malaysia.
Persyaratan calon debitur layanan KUR
KUR Mikro Bank BRI
- Individu (perorangan) yang melakukan usaha produktif dan layak
- Telah melakukan usaha secara aktif minimal 6 bulan
- Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan, kartu kredit
Persyaratan administrasi:
- Identitas berupa KTP
- Kartu Keluarga (KK)
- Surat izin usaha
KUR Ritel Bank BRI
- Mempunyai usaha produktif dan layak
- Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan, Kartu Kredit
- Telah melakukan usaha secara aktif minimal 6 bulan
- Memiliki Surat Izin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK) atau surat izin usaha lainnya yang dapat dipersamakan
KUR TKI Bank BRI
- Individu (perorangan) calon TKI yang akan berangkat bekerja ke negara penempatan.
Persyaratan administrasi:
- Identitas berupa KTP dan kartu keluarga
- Perjanjian kerja dengan pengguna jasa
- Perjanjian penempatan
- Passpor
- Visa
- Persyaratan lainnya sesuai ketentuan
Penulis: Sarah Rahma Agustin
Editor: Nur Hidayah Perwitasari