tirto.id - Daftar susunan pemain Perancis vs Peru pada pertandingan lanjutan Grup C Piala Dunia 2018 di Stadion Ekaterinburg, Rusia, Kamis (21/6/2018) telah dirilis. Terkait strategi, kedua juru taktik mengusung formasi sama, yakni 4-2-3-1.
Pelatih Perancis Didier Deschamps masih mengandalkan Hugo Lloris di bawah mistar. Di depan penjaga gawang asal Tottenham Hotspur itu, empat pemain belakang akan menjadi tembok kokoh Les Blues, yakni Lucas Hernandez, Samuel Umtiti, Raphael Varane, dan Benjamin Pavard.
Geser ke tengah, duet Ngolo Kante dan andalan Manchester United, Paul Pogba bakal mengisi plot gelandang bertahan. Sementara Kylian Mbappe dan Blaise Matuidi bakal bahu-membahu bersama Antoine Griezmann untuk menyuplai bola kepada Oliver Giroud sebagai ujung tombak.
Pelatih Peru Ricardo Gareca kali ini menaruh kepercayaan pada Paolo Guerrero di lini depan yang pada laga lawan Denmark tak diturunkan. Di belakang striker Flamenggo itu, Christian Cuevas bakal diplot sebagai penyerang lubang.
Berikutnya, Andre Carrillo dan Edison Flores bakal mendukung di lapangan tengah untuk menyuplai bola ke depan yang ditopang Pedro Aquino serta Victor Yotun sebagai gelandang bertahan.
Sementara di lini belakang, kuartet bek Luis Advincula, Christian Ramos, Alberto Rodriguez, dan Miguel Trauco masih dipercaya usai dimainkan pada laga sebelumnya, termasuk Pedro Gallese di posisi penjaga gawang.
Peru di klasemen sementara berada di posisi buncit tak mengemas satu poin. Tim arahan Ricardo Gareca ini wajib memetik tiga angka bila ingin menjaga kans lolos dari fase grup. Sebaliknya, bila Perancis keluar sebagai pemenang, Peru bisa pulang lebih cepat sebelum gelaran Rusia 2018 selesai.
Berikut daftar susunan pemain Perancis vs Peru pada laga lanjutan Grup C Piala Dunia 2018
Perancis (4-2-3-1)
Hugo Lloris (GK); Benjamin Pavard, Raphael Varane, Samuel Umtiti, Lucas Hernandez; Paul Pogba, N'Golo Kante; Kylian Mbappe, Antoine Griezmann, Blaise Matuidi; Olivier Giroud.
Peru (4-2-3-1)
Pedro Gallese (GK); Luis Advincula, Christian Ramos, Alberto Rodriguez, Miguel Trauco; Pedro Aquino, Yoshimar Yotun; Andre Carrillo, Christian Cueva, Edison Flores; Paolo Guerrero.
Editor: Ibnu Azis