Menuju konten utama

Sultan HB X: Ambil Manfaat Alam Secukupnya

"Regenerasi petani tetap penting sesuai dengan ilmu pengetahuan dan teknologi saat ini, semisal menjadi seorang ahli pertanian melalui jenjang pendidikan setinggi-tingginya," kata Sultan HB X.

Sultan HB X: Ambil Manfaat Alam Secukupnya
Ilustrasi upacara adat di Yogyakarta. antara foto/andreas fitri atmoko

tirto.id - Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Sri Sultan Hamengku Buwono X, mengingatkan kepada masyarakat untuk tidak memanfaatkan anugerah alam secara berlebihan. Sultan HB X mengingatkan agar masyarakat mengambil manfaat alam secukupnya dan mengembalikan lebih banyak.

Pesan tersebut disampaikan Sri Sultan Hamengku Buwono X saat menghadiri upacara Merti Dusun yang digelar di Desa Trihanggo, Gamping, Kabupaten Sleman, DIY, pada Minggu (28/8/2016). Raja Yogyakarta ini juga berharap agar upacara semacam Merti Dusun dimanfaatkan pula untuk merawat alam dengan lebih baik.

"Bukan sekadar ungkapan terimakasih karena hasil panen dan usaha yang melimpah sehingga memberi manfaat untuk masyarakat. tapi juga memiliki pengertian lebih dalam yakni manusia mengambil manfaat dari alam secukupnya, mengembalikan ke alam lebih besar," ujar Sri Sultan Hamengku Buwono X.

Sedangkan menanggapi keluhan masyarakat mengenai kurangnya generasi muda di bidang pertanian, Sri Sultan Hamengkubuwono X memahami bahwa sekarang tantangan kehidupan berbeda dan kehidupan petani bagi anak muda belum tentu menarik.

"Akan tetapi regenerasi petani tetap penting sesuai dengan ilmu pengetahuan dan teknologi saat ini, semisal menjadi seorang ahli pertanian melalui jenjang pendidikan setinggi-tingginya," kata Sri Sultan Hamengku Buwono X.

Baca juga artikel terkait SRI SULTAN HB X atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Iswara N Raditya
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Iswara N Raditya